Review Toyota Kijang LGX Diesel 2003: Kijang Kapsul Facelift Generasi Terakhir

26/10/2019

Share this post:
Toyota Kijang LGX-D 2003
Editor rate:

Harga mobil Toyota Lihat promo

Generasi ke-4 yang kerap dipanggil sebagai ‘Kijang Kapsul’ menjadi salah satu jejak langkah terbaiknya. Simak review Toyota Kijang LGX Diesel 2003 di sini.

Review Toyota Kijang LGX Diesel 2003: Kijang Kapsul Facelift Generasi Terakhir
Review Toyota Kijang LGX Diesel 2003: Kijang Kapsul Facelift Generasi Terakhir
0 Gambar

Pengantar Toyota Kijang LGX-D 2003

Mari kita simak spesifikasi Toyota Kijang LGX-D 2003 di bawah ini.

Kelebihan

Kabin lapang dan lega

Suku cadang melimpah

Konsumsi BBM cukup irit

Harga jual bagus

Kekurangan

Fitur hiburan minim

Fitur keselamatan minim

Review Toyota Kijang LGX Diesel 2003 - Toyota Kijang yang juga kerap disebut singkatan dari ‘Kerjasama Indonesia-Jepang’ merupakan mobil yang awal mulanya didesain sebagai kendaraan niaga dan kemudian bertransformasi menjadi mobil keluarga yang diproduksi oleh Toyota di Indonesia. 

Gambar menunjukkan sebuah mobil Toyota Kijang LGX Diesel 2003 berwarna hitam dilihat dari sisi depan
Toyota Kijang LGX Diesel 2003 MPV asli berdarah Indonesia

Selama kiprahnya di pasar Indonesia, Kijang menjelma menjadi kendaraan paling populer untuk kelas MPV. Toyota Kijang hadir sejak tahun 1977 dan terus berlanjut hingga lima generasi.

Toyota Kijang LGX Diesel 2003 yang kami ulas ini merupakan salah satu mobil keluarga legendaris yang paling bisa diandalkan, dan harga jualnya juga bertahan sangat baik hingga kini. Kijang LGX Diesel 2003 merupakan versi terakhir dari Kijang Kapsul facelift generasi ke-4 sebelum digantikan Toyota Kijang Innova.

Tertarik membeli mobil bekas nan banyak dicari ini? Simak review Toyota Kijang LGX Diesel 2003 dari tim Cintamobil.com di bawah ini.

TOYOTA KIJANG (SILVER METALLIC) TYPE LGX LUX 2.0 A/T (2000)

Rp 75.000.000

Kalimantan Barat

186.036 km

Toyota Kijang LGX 2000 MPV

Rp 82.000.000

Jawa Barat

377.000.000 km

Kijang LGX Manual Diesel 2003

Rp 123.000.000

DI Yogyakarta

200.000 km

Kijang LGX 1.8 2004

Rp 98.000.000

DI Yogyakarta

140.000 km

Toyota Kijang Krista 2003

Rp 70.700.000

Jawa Timur

123.456 km

Toyota Kijang LGX 2000 MPV

Rp 82.000.000

Banten

337.000 km

Toyota Kijang SSX 2000

Rp 58.000.000

Jawa Barat

200.000 km

Toyota Kijang Krista 2000 Hitam

Rp 54.500.000

Jawa Timur

123.456 km

Toyota Kijang LSX 2001 Biru

Rp 57.000.000

Jawa Tengah

123.465 km

Toyota Kijang LGX 2004 Silver

Rp 65.000.000

DI Yogyakarta

123.456 km

Toyota Kijang LGX 2000 Hitam

Rp 55.750.000

Jawa Barat

123.465 km

Toyota Kijang Krista 2002 Hitam

Rp 59.500.000

Jawa Tengah

123.456 km

Toyota Kijang LGX 2000 Biru

Rp 54.200.000

Kalimantan Selatan

123.456 km

Toyota Kijang SGX 2002 Brightsilver

Rp 67.750.000

Jawa Timur

123.456 km

Toyota Kijang LGX 2000 Biru

Rp 55.750.000

Jawa Barat

123.456 km

Toyota Kijang LGX 1999 Hijau

Rp 53.750.000

Jawa Barat

123.456 km

Eksterior Toyota Kijang LGX-D 2003

Review Toyota Kijang LGX Diesel 2003: Tampilan Depan

Tampilan depan Toyota Kijang LGX Diesel 2003 memiliki tampilan Kijang generasi ke-4 paling baru yang tampil lebih modern. Tampilan grille lebar dengan garis-garis vertikal berlapis chrome membuatnya tampak mewah. Bagian foglamp berbentuk kotak panjang dan headlamp berukuran cukup besar. Pada Kijang LGX Diesel 2003 yang kami ulas ini, ada tambahan aksesoris berupa bumper tanduk atau bull bar sebagai fitur penahan benturan. Selain keamanan, tentunya aksesoris itu membuat tampilan MPV ini jadi lebih gagah.

Gambar menunjukkan sebuah mobil Toyota Kijang LGX Diesel 2003 berwarna hitam dilihat dari sisi depan
Toyota Kijang LGX Diesel 2003 tampil lebih modern

Review Toyota Kijang LGX Diesel 2003: Tampilan Samping

Beralih pada bagian samping, tampilan Toyota Kijang LGX Diesel 2003 begitu polos dengan tidak banyaknya tekukan layaknya mobil-mobil modern saat ini. Meski begitu, walau sudah berusia hampir 16 tahun, desain Kijang generasi ke-4 ini tetap tampak awet muda.

Penggunaan pelek berukuran 14 inci tampak serasi dengan sosoknya yang tidak massif. Handle pintu serta cover rumah spion mendapat sentuhan chrome untuk mempercantik tampilannya.

Gambar menunjukkan sebuah mobil Toyota Kijang LGX Diesel 2003 berwarna hitam dilihat dari sisi samping
Tidak banyaknya tekukan pada desain Toyota Kijang LGX Diesel 2003 layaknya MPV modern

Review Toyota Kijang LGX Diesel 2003: Tampilan Belakang

Pada bagian belakang Kijang LGX Diesel 2003 juga tampil sederhana, dengan lampu belakang vertikal yang ‘klasik’. Pada Kijang LGX yang telah mendapatkan sentuhan facelift terakhir, terdapat tambahan reflector di bagian pintu belakang yang mengesankan lampu utama lebih besar dibandingkan sebelumnya. 

Selain itu desain pintu belakang juga baru dengan kaca yang terkesan tanpa bingkai, membuat tampilannya lebih modern. Hadirnya spoiler di bagian atas, wiper belakang, dudukan plat nomor yang dilapis chrome serta tambahan pelindung bumper menjadikan Kijang LGX Diesel 2003 ini semakin menarik.

Gambar menunjukkan sebuah mobil Toyota Kijang LGX Diesel 2003 berwarna hitam dilihat dari sisi belakang
Tambahan aksesoris pelindung bumper membuat MPV ini jadi semakin menarik

>>> Review Toyota Kijang Innova TRD Sportivo 2020: Kijang Untuk Penggemar TRD


Interior Toyota Kijang LGX-D 2003

Review Toyota Kijang LGX Diesel 2003: Dashboard

Nyaris tak ada perubahan berarti pada dashboard Kijang LGX ini dibandingkan dengan Kijang generasi ke-4 yang pertama kali hadir pada 1997. Dengan model membulat, dan berbahan plastik keras, dashboard ini memiliki keunggulan soal daya tahan. Tata Letak panel instrument, head unit dan beberapa tombol pengaturan cukup ergonomis.

Lingkar kemudi palang tiga khas Toyota cukup enak digenggam. Headunit sistem audio sejatinya masih mengusung model single din, dengan kemampuan pemutar kaset dan radio, namun pada mobil yang kami ulas ini, sudah diganti dengan headunit double din berlayar sentuh.

Gambar menunjukkan desain interior mobil Toyota Kijang LGX Diesel 2003
Tidak adanya perubahan berarti di bagian interior

Review Toyota Kijang LGX Diesel 2003: Kursi

Dengan tiga baris tempat duduk di dalam kabinnya, Toyota Kijang LGX Diesel 2003 ini dapat mengangkut penumpang hingga 8 orang dewasa termasuk pengemudi. Ruang kaki cukup lapang, meskipun tidak istimewa untuk mereka yang duduk di baris ketiga.

Gambar menunjukkan desain bagian kursi mobil Toyota Kijang LGX Diesel 2003
Ruang kaki cukup lapang dari Toyota Kijang LGX Diesel 2003 sangat lapang

>>> Komparasi Legendaris: Isuzu Panther LS 2000 vs Toyota Kijang LGX EFI 2000

Fitur Toyota Kijang LGX-D 2003

Tak banyak fitur istimewa yang disematkan pada Toyota Kijang LGX Diesel 2003. Pada bagian luar, lampu utama telah menggunakan halogen. Pada bagian belakang, seperti yang sudah sempat disebutkan, terdapat wiper pada kaca belakang yang membantu penglihatan ke arah belakang saat cuaca buruk.

Di bagian kabin, selain headunit dengan kemampuan memutar kaset dan radio FM/AM, Kijang LGX juga telah dilengkapi dengan AC double blower. 

Gambar sebuah mobil Toyota Kijang LGX Diesel 2003 berwarna hitam dilihat dari sisi depan
Toyota Kijang LGX Diesel 2003 dilengkapi headunit single DIN

>>> Baca juga: Review Toyota Kijang Innova 2.0 V AT 2019: Lebih Irit Dari Transmisi Manual

Operasi Toyota Kijang LGX-D 2003

Toyota Kijang LGX Diesel 2003 generasi ke-4 ini didukung mesin diesel 4-silinder segaris berkapasitas 2.444 cc dengan tenaga 82 hp pada 4.200 rpm dan torsi maksimal 160 Nm pada 2.400 rpm. Tenaga ini disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual 5-speed. Meskipun banyak dikenal orang sebagai Kijang yang kurang bertenaga, namun setidaknya Kijang LGX bermesin diesel ini menyuguhkan konsumsi bahan bakar yang lebih irit dibandingkan varian Kijang bermesin bensin.

Gambar menunjukkan bagian mesin dari mobil Toyota Kijang LGX Diesel 2003
Toyota Kijang LGX Diesel 2003 dibekali mesin berkapasitas 2.444 cc

>>> 5 Alasan Toyota Kijang LGX Masih Layak Diburu

Spesifikasi Toyota Kijang LGX-D 2003

Selanjutanya adalah spesifikasi dari Toyota Kijang LGX Diesel 2003.

Spesifikasi Toyota Kijang LGX Diesel 2003

Mesin

2.446cc 4-silinder diesel

Tenaga

82 hp @ 4.200 RPM

Torsi

160 Nm @ 2.400 RPM

Transmisi

RWD manual 5-speed

Panjang x Lebar x Tinggi

4.495 x 1.670 x 1.775 mm

Wheelbase

2.650 mm

Ukuran ban

195/70 R14

Daftar Harga Toyota Kijang LGX-D 2003

Toyota Kijang LGX Diesel 2003 dijual mulai Rp 80 juta hingga Rp 120 juta. Angka tersebut tentunya tergantung dari kondisi mobil. Namun ketika Anda ingin membeli bekas Toyota Kijang LGX Diesel 2003, karena sudah berumur cukup tua, disarankan untuk melihat riwayat servis, kondisi sasis dan kaki-kakinya.

Kesimpulan Toyota Kijang LGX-D 2003

Jika Anda menginginkan sebuah mobil keluarga yang melegenda dengan kepraktisan dan jaminan nilai jual kembali yang baik, maka Kijang LGX Diesel 2003 ini merupakan pilihan yang tepat. Dukungan mesin diesel juga menjadikan mobil ini salah satu pilihan yang irit soal konsumsi bahan bakar.

>>> Klik sini untuk simak artikel review mobil yang menarik lainnya

Rahmat Fajar Nugraha
Share this post:
Rahmat menjadi jurnalis otomotif media daring sejak 2014 silam. Tercatat Rahmat bergabung dengan tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019 hingga saat ini.  Lulusan jurusan Sastra Indonesia ini sejak awal kuliah memang bercita-cita menjadi seorang jurnalis. Sebelum berkiprah di media yan

Dealer mobil terpercaya

Lihat lainnya

BLESS AUTO

Jawa Barat

CARRO Automall

Jawa Barat

SANGGAR MOBILINDO

Jawa Barat

back to top