Mari kita simak spesifikasi Suzuki Baleno 2020 di bawah ini.
26/12/2019
Suzuki New Baleno 2020 resmi meluncur. Setelah ramai diperbincangkan dan beredar foto spyshootnya, inilah ulasan lengkap tentang Suzuki New Baleno 2020
Mari kita simak spesifikasi Suzuki Baleno 2020 di bawah ini.
Fitur lengkap
Velg 17 inch satu-satunya di kelasnya
Tampilan kian agresif
Value for money baik
Hanya tersedia 1 varian
Mesin masih menggunakan yang lama
Belum tersedia Vehicle Stability Control
Kapasitas tangki hanya 37 liter
Suzuki Baleno model year 2020 telah meluncur di pasar mobil Indonesia
Review Suzuki New Baleno 2020 - Jika Anda sempat hidup di medio 1996-an akhir dan seorang pemerhati otomotif, hampir pasti mengenal mobil small sedan andalan Suzuki saat itu, yaitu Suzuki Baleno sebagai pengganti Suzuki Esteem yang telah out of date. Kehadirannya saat itu bisa dibilang cukup diterima pasar, karena bentuknya yang kompak, daya tahan mesin baik, berpadu dengan konsumsi bahan bakar yang juga relatif irit. Kini di 2019, Suzuki New Baleno 2020 resmi meluncur di Tanah Air.
PT Suzuki Indomobil Sales sangat percaya diri dengan kehadiran compact hatchback mereka ini
Suzuki New Baleno 2020 kini tampil semakin agresif dengan ubahan di sektor muka dan sedikit sentuhan pada interior. PT Suzuki Indomobil Sales selaku agen pemegang merek Suzuki di Indonesia mengatakan, bahwa mereka sangat percaya diri Baleno terbaru ini akan diterima oleh konsumen Indonesia. Lantas, bagaimana impresi kami mengenai hatchback kompak terbaru Suzuki ini? Mari simak terus ulasan mengenai Suzuki Baleno terbaru ini di Cintamobil.com.
Bagaimana ulasan lengkapnya? Ikuti terus artikel ini sampai habis
Tampilan depan adalah bagian yang paling banyak mendapatkan ubahan
Tampilan depan adalah bagian yang paling banyak mendapatkan ubahan apabila dibandingkan dengan bagian lainnya. Pertama, dari mulai desain bumper depannya yang kini lebih agresif, meski jika dilihat agak mirip dengan Honda Civic Hatchback. Kesan sporty ditunjukkan dengan warna hitam pada rumah foglampnya. Hal itu memperkuat aura sporty juga terpancar dari penggunaan grille dengan motif sarang lebah.
Tidak semua bagian pada grill di Suzuki New Baleno 2020 ini berlubang
Namun uniknya, jika diperhatikan secara detail, ternyata grille tersebut tidak semua memiliki lubang udara. Secara teknis, pihak Suzuki menjelaskan bahwa hal tersebut sengaja dilakukan agar kotoran yang mungkin masuk ke ruang mesin tidak terlalu banyak. Sementara bagian bolong memang sengaja dibuat agar aliran angin untuk pendinginan radiator dan kondensor AC tidak terganggu.
Headlamp kini sudah mengusung LED dari yang sebelumnya hanya HID biasa
Pada lampu depannya, jika pada Suzuki Baleno sebelumnya mengandalkan bohlam bertipe HID (High Intensity Discharge), pada Baleno anyar ini telah menggunakan LED (Light Emitting Diode) dengan projector. Bedanya, jika HID harus menggunakan ballast untuk mengubah tegangan listrik menjadi lebih tinggi, maka LED tidak perlu menggunakan ballast. Apalagi responnya jauh lebih cepat serta lebih hemat daya.
Tak terlalu banyak ubahan di tampak samping, oh ya di gambar ini Baleno 2020 sudah full aksesoris
Pada tampilan samping Suzuki Baleno facelift ini yang menonjol adalah desain velgnya. Kini Suzuki New Baleno 2020 menggunakan velg berkelir two tone dengan desain menyerupai kipas yang lebih sporty. Menurut kami hal ini lebih baik dari sebelumnya yang tampil monoton. Meski sama-sama menggunakan ring 16, namun ketika dilihat langsung, velg Suzuki Baleno 2020 ini jauh lebih menarik baik saat mobil berhenti maupun sedang berjalan.
Velg mendapat desain anyar yang terlihat lebih apik baik saat diam maupun berjalan
Sayang tak ada ubahan apapun pada bagian buritannya
Amat disayangkan Suzuki Indonesia sama sekali tidak melakukan ubahan pada bagian buritan mobil ini. Namun, meski demikian bukan berarti ia tidak enak dilihat. Kehadiran lis krom tebal di tengah pintu yang memisahkan kaca belakang dengan pintu menghasilkan aura elegan pada Baleno terbaru ini. Apalagi, stoplamp dengan bohlam LED tetap dipertahankan pada mobil ini. Tapi, menurut kami akan lebih baik jika tetap ada ubahan meski sedikit di buritan mobil ini.
Stoplamp LED tetap dipertahankan
>>> Mungkin Anda ingin baca:
Layout dashboard dengan bahan solid tetap dipertahankan seperti model sebelum facelift
Tata letak dashboard Suzuki Baleno 2020 ini tampil menyenangkan berkat desainnya yang menarik. Tata letak tombolnya pun terasa ergonomis dan mudah dijangkau oleh tangan pengemudi maupun penumpang depan. Aksen abu-abu gelap di meter cluster merupakan hal baru di Baleno facelift ini. O ya, satu hal yang kami suka dari setiap dashboard mobil keluaran Suzuki adalah kualitasnya yang baik dan tidak menimbulkan bunyi ketika digunakan dalam waktu lama.
Pengaturan kursi depan lengkap meski belum elektris
Hal menyenangkan lainnya pada Suzuki Baleno model year 2020 ini adalah kursinya. Anda akan senang duduk di kursi pengemudi maupun penumpang depan Baleno terbaru ini. Sebab, untuk kursi pengemudi pengaturannya cukup lengkap, dapat diatur ketinggian dan kerendahan kursinya, diatur maju mundur, serta diatur kerebahan sandarannya. Apalagi, joknya termasuk empuk saat diduduki meski belum berlapis kulit.
Headrest sudah tersedia untuk semua penumpang belakang
Demikian juga dengan kursi belakang mobil ini yang nyaman ketika diduduki. Tidak terasa sama sekali material murah pada mobil ini. Sayangnya, kemiringan sandaran jok belakang sudah tidak dapat diatur sama sekali sehingga berpotensi menimbulkan kelelahan saat perjalanan jauh. Penumpang di baris belakang juga mendapatkan rear socket 12V untuk mengisi ulang baterai ponsel atau gawai yang dibawa. Pada bagian belakang kursi depan juga tersedia front seat back pocket.
Setir berlapis kulit, punya aura mewah serta enak digenggam
Setir Suzuki New Baleno 2020 juga makin nikmat digenggam karena sudah dibungkus kulit. Diameternya juga pas untuk digenggam, karena tidak terlalu besar juga tidak terlalu kecil. Satu hal lagi yang kami suka adalah pada setir Suzuki Baleno ini sudah dilengkapi dengan tombol pengatur audio di setir, serta tombol untuk bluetooth phone connection yang tersusun rapi pada bagian bawah audio steering switch-nya.
Untuk ukuran hatchback kompak, bagasinya cukup memadai
Jika Anda seorang suami yang sedang memimpin sebuah keluarga muda dan mencari sebuah kendaraan keluarga, maka Suzuki Baleno 2020 ini adalah mobil yang tepat untuk Anda. Karena mobil ini memiliki kapasitas bagasi yang cukup luas. Anda dapat dengan mudah membawa tas perlengkapan bayi, stroller, serta barang lainnya dan tidak akan kesulitan dalam mengatur barang tersebut oleh karena bagasi New Suzuki Beleno 2020 ini cukup luas. Apalagi ia sudah dilengkapi dengan tuas pintu elektrik yang mudah untuk dioperasikan.
Tuas pembuka bagasi sudah elektris, mudah dioperasikan
>>> Baca juga:
Mengatur audio jadi lebih mudah berkat audio steering switch
Perjalanan Anda juga kian menyenangkan bersama Suzuki Baleno 2020 ini berkat sistem hiburannya yang modern. Tak hanya dapat diatur dari setir, melainkan ia juga dilengkapi dengan layar sentuh dengan fitur lengkap yang menambah kenyamanan dalam berkendara. Head unit ini dapat menangkap siaran radio baik AM maupun FM, bisa memutar musik yang tersimpan dalam format MP3/USB dan juga tak ketinggalan konektivitas Bluetooth ke Smartphone Anda.
Head unit sudah touchscreen dan konektivitasnya cukup lengkap
Sudah mengusung ABS dan EBD meski rem cakram belum di keempat roda
Baleno juga didukung fitur keselamatan yang lengkap dengan teknologi terkini. Mulai dari Dual SRS Airbag yang meningkatkan keselamatan berkendara, lantas ada sistem rem dengan ABS (Anti-lock Braking System) dan EBD (Electronic Brake-force Distribution). Selain itu Baleno ini juga menerapkan platform HEARTECT yang rigid di bagian bawahnya, punya bobot rangka yang ringan dan juga punya performa saat menikung, serta pengereman yang lebih baik.
Pengaturan AC sudah digital climate control serta dilengkapi dengan heater
Meski ini sepele, namun pengaturan AC yang lengkap di mobil Suzuki New Baleno 2020 ini juga patut diapresiasi. Sebab, tidak semua lawan-lawannya di kelas ini punya pengaturan AC selengkap mobil ini. Selain sudah tersedia auto climate control, pengatur arah semburan AC maupun defogger juga ada, semburan AC mulai dari ke badan, kaki, hingga keduanya juga bisa diatur. Bahkan, heater juga tersedia di mobil ini. Heater akan menghangatkan kabin mobil ketika cuaca sedang dingin.
Smart entry system mempermudah hidup Anda
Sebagaimana mobil-mobil modern saat ini, New Suzuki Baleno 2020 memberikan beberapa fitur modern yang dapat dimaksimalkan oleh sang pemilik. Salah satunya adalah pada Suzuki New Baleno 2020 ini yang terdapat fitur tombol start stop button untuk semakin memudahkan hidup Anda. Asyiknya tombol start stop pada mobil ini juga terkoneksi dengan keyless entry, sehingga Anda tinggal hanya mengkantungi saja kuncinya.
Mesin masih sama dengan sebelum facelift
Suzuki New Baleno 2020 ini masih mengandalkan mesin berkode K14B serupa dengan Suzuki Baleno sebelum facelift. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 90,9 Hp atau sekitar 92,4 Ps pada 6.000 rpm dan torsi 130 Nm pada 4.200 rpm. Tenaga dan torsi tersebut disalurkan ke kedua roda depan melalui dua pilihan transmisi, yakni manual 5-percepatan atau otomatis 4-percepatan
Perpindahan giginya cukup ringan dan travel pergerakan tuasnya pendek
Ada pertanyaan unik yang masuk ke meja redaksi Cintamobil, mengapa Suzuki New Baleno 2020 masih mempertahankan mesin berkode K14B lawas, dan tidak menggunakan mesin K15B seperti pada Suzuki New Jimny maupun Suzuki All New Ertiga. Jawabannya adalah, karena mesin K14B dipercaya tetap irit dalam mengolah konsumsi BBM dan memiliki daya tahan yang mumpuni. Lagipula, bobot kendaraan Baleno terbaru ini masih cukup untuk dilayani oleh tenaga dan torsi milik mesin K14B.
Sayang tidak dilengkapi dengan penutup dek bawah sehingga rawan kucing atau hewan lainnya masuk
Ada hal sepele yang kami suka dari Suzuki Baleno non facelift yang kami yakini masih dapat ditemui di Suzuki New Baleno 2020 ini ketika dijalankan. Yakni, pada transmisi manual 5 percepatannya travel tuasnya pendek. Hal ini menjadikan pindah gigi dapat dilakukan dengan singkat. Selain itu, pedal koplingnya juga ringan, membuat ia tidak melelahkan saat harus menyusuri kemacetan lalu lintas. Selain itu kekedapan kabinnya saat di jalan patut diacungi jempol. Kami sudah ukur, desibel dapat turun hingga 3 desibel saat pintu ditutup.
Awas soket kelistrikan harus rapat agar tidak kena cipratan air dari bawah
Demikian juga pengendaliannya. Berkat penggunaan pelek 17 inci, membuat aspect ratio pada ban kian menipis. Ini membuat handlingnya kian baik dan tajam. Meskipun rasa di setirnya kurang natural, dan ia menggunakan ban Apollo buatan India, namun untuk penggunaan harian sudah lebih dari cukup menurut kami. Apalagi konsumsi BBMnya juga cukup hemat, untuk dalam kota tembus sekitar 14,3 km/liter dengan kecepatan rata-rata 20-21 km/jam.
Berikut ini adalah spesifikasi Suzuki New Baleno 2020.
Mesin Suzuki New Baleno 2020 | |
---|---|
Seri mesin | K14B. 4 Silinder Segaris, DOHC, VVT |
Jumlah Katup | 16 Katup (2 Inlet & 2 Outlet Per Silinder) |
Pasokan Bahan Bakar | Multiple Injection |
Tenaga Maksimum | 92,4 Ps @ 6.000 rpm |
Torsi Maksimum | 130 Nm @ 4.200 rpm |
Kapasitas Silinder | 1,373 cc |
Bore X Stroke | 73,0 mm X 82,0 mm |
Tipe Transmisi | Manual 5 Percepatan atau Otomatis 4 Percepatan, FWD |
Rangka Suzuki New Baleno 2020 | |
Panjang X Lebar X Tinggi | 3.995 mm X 1.745 mm X 1.510 mm |
Jarak Terendah Ke Tanah | 170 mm |
Jarak Sumbu Roda | 2.520 mm |
Jarak Pijak Roda Depan & Belakang | 1.505 mm & 1.510 mm |
Radius Putar Minimum | 4,9 Meter |
Jumlah Pintu | 5 Pintu |
Kapasitas Penumpang | 5 Penumpang |
Kapasitas Tangki | 37 Liter |
Suspensi/Kaki-Kaki Suzuki New Baleno 2020 | |
Suspensi Depan & Belakang | MacPherson strut with coil spring & Torsion Beam with coil spring |
Sistem Kemudi | Rack And Pinion, Electronic Power Steering |
Rem Depan & Belakang | Disc & Drum |
Pengereman | ABS, EBD |
Teknologi Safety Sasis | HEARTECT |
Struktur Sasis | Monokok Frame, B Segment |
Ukuran Velg | Alloy 2 Tone, 17 Inch |
Jenis Ban | Apollo Alnac 4G, 195/55 R17 |
>>> Jual beli Baleno bekas di Indonesia
Berikut Cintamobil.com melampirkan daftar harga Suzuki New Baleno 2020 baik baru maupun bekas.
TIPE MOBIL |
HARGA SUZUKI BALENO BARU |
HARGA SUZUKI BALENO BEKAS (2017) |
Suzuki Baleno A/T |
IDR. 233.500.000 |
IDR. 185.000.000 |
Suzuki Baleno M/T |
IDR. 221.000.000 |
IDR. 178.000.000 |
*Harga per bulan Desember 2019
Baleno terbaru ini layak untuk Anda miliki, sebab...
Harganya sungguh menggoda plus ditunjang dengan fitur lengkap membuatnya layak untuk dimiliki. Apalagi rival-rivalnya seperti Toyota Yaris TRD Sportivo sudah ditawarkan dengan harga Rp 278 jutaan, begitupun dengan Honda Jazz i-VTEC yang dibanderol Rp 286 jutaan. Singkatnya, jika Anda mencari compact hatchback dengan value for money baik, maka Suzuki New Baleno 2020 adalah mobil untuk Anda.
>>> Klik sini untuk lanjut membaca artikel review mobil yang menarik lainnya
Jawa Barat
Jawa Barat
Jawa Barat
Pulau Riau