Review Renault Megane RS 2019 Indonesia

04/11/2018

Share this post:
Renault Megane 2019
Editor rate:

Lihat promo

Sudah melanglang buana sejak tahun 2004 silam, kini Renault Megane RS semakin berubah baik dari segi desain hingga teknologi. Apa mau dikata, pabrikan asal Perancis satu ini memang sangat lihai dalam merancang model-model ternama untuk mengincar pasar mobil eksklusif. Proses penjualan model terbaru dan membangun Branding, memang harus selaras dalam dunia otomotif. Hal itulah yang ingin disampaikan pada review Renault Megane RS 2019 kali ini.

Review Renault Megane RS 2019 Indonesia
Review Renault Megane RS 2019 Indonesia
0 Gambar

Pengantar Renault Megane 2019

Mari kita simak spesifikasi Renault Megane 2019 di bawah ini.

Kelebihan

Eksterior benar-benar dirancang agresif selaras dengan fitur-fitur mumpuninya

Performa mesin berkecepatan tinggi untuk sebuah Hatchback

Fitur keselamatan tampil lengkap dengan teknologi terbaru

Kekurangan

Performa mesin agak sedikit boros dengan estimasi angka 7,4 Liter dalam menempuh jarak 100 Km

Dibanding beberapa kompetitor sekelasnya, harga barunya cenderung lebih mahal

 

Review Renault Megane RS 2019 – Hatchback konvensional dengan mempertontonkan kesan stylish dan handling mumpuni, sudah tak lagi menjadi faktor utama yang dicari konsumen. Dengan bergeraknya pasar otomotif yang kian hari kian maju, Renault Megane RS 2019 dikemas dengan suatu tatanan bodi Hatchback yang memiliki unsur agresif serta modern. Sudah tak lagi berada di bawah kategori Multi Purpose Vehicle (MPV) namun sudah sejajar bahkan berdiri setingkat di atas posisi tersebut.

Renault Megane RS 2019 memiliki desain berkarakter dibanding pesaing lainnya

Renault Megane RS 2019 hadirkan siluet bodi agresif dan sporty

Di dunia otomotif internasional, kategori seperti ini acap kali disebut Hot Hatchback. Sebuah perpaduan artistik dari siluet bodi Compact dengan tatanan agresif serta sporty. Jika dibandingkan, Renault Megane RS 2019 akan siap menantang Audi RS 3, Volkswagen Golf GTI, Peugeot 308 GTI bahkan Honda Civic Type R. Memang kami akui, racikan tangan ahli Renault sukses merubah Megane menjadi sosok yang karismatik dibanding pesaing lainnya.

Nico Hulkenberg merupakan pembalap asal Jerman yang melekat dengan Renault Megane RS

Nico Hulkenberg sebagai pembalap F1 Renault juga ikut memeriahkan kehadiran Renault Megane RS 2019

Menilik generasi pertama Renault Megane RS di tahun 2004 dan generasi kedua di tahun 2010, sangat terlihat sekali perbedaannya dengan generasi terbaru Megane RS yang hendak dibahas kali ini. Mulai dari desain eksterior lebih menawan, akomodasi lebih sebagai mobil Hatchback serta performa di jalanan yang makin meningkat. Menjawab hal tersebut, Cintamobil.com berusaha mengupas tuntas segala tentangnya dalam review Renault Megane RS 2019

Eksterior Renault Megane 2019

Semua hal pada sisi eksterior Renault Megane RS 2019 dibuat baru baik dari sisi Fender, siluet garis tajam di setiap detailnya hingga ke sektor buritan. Bahkan, kami merasa desain seperti ini sangatlah berbeda dengan generasi sebelumnya. Untung saja, masih ada beberapa ikonik dari Renault Megane RS yang disematkan sehingga kami masih dapat mengenalinya. Semakin dewasa, semakin sempurna sebagai pemain di podium Hot Hatchback.

Review Renault Megane RS 2019: Eksterior Depan

Ramuan sporty menjadi sajian utama dari wajah depan Megane RS. Ruang ventilasi pada Grille depan misalnya, dibuat makin melebar dipadu logo Renault di sisi tengah. Dominasi warna hitam terlihat serasi ketika dipadukan dengan ujung lampu utama menjadi sebuah siluet agresif khas pabrikan Eropa. Menariknya lagi, lampu utama kini bukan menggunakan desain konvensional, lebih tajam dengan tambahan garis tegas di sisi bawah. Kemewahan juga terpancar tajam dari garis pada Bonnet, menyiratkan urat nadi atletis dari jantung pacunya.

Eksterior depan Renault Megane RS 2019 memiliki rancangan desain ikonik dibanding pesaing lainnya

Eksterior depan Renault Megane RS 2019 dilengkapi dengan lampu LED Light Guides DRL yang memiliki desain agresif

Tatanan lampu menggunakan basis LED Light Guides dipadu Daytime Running Lights (DRL), mampu memberi fungsi pencahayaan lebih mumpuni ala mobil-mobil masa kini. Adapun rumahan lampu kabut dibuat agresif dengan pemanis warna hitam dan berjumlah tiga unit. Renault menyebut tatanan lampu kabutnya ini dengan sebutan R.S. Vision Full LED 3 Function Headlights. Jangan salah, ketiga lampu tersebut memiliki fungsinya masing-masing meliputi Fog Lights, Cornering dan lampu jarak jauh. Kami jamin, racikan desain eksterior seperti ini dapat mencuri perhatian masyarakat di jalanan kota.

Review Renault Megane RS 2019: Eksterior Samping

Siluet bodi samping lebih ditekankan akan aura aerodinamis. Hal ini bisa diamati dari garis-garis halus yang disematkan pada bodi sampingnya. Bahkan, terdapat ventilasi udara berukuran minimalis yang disematkan dekat sisi Fender depan. Tentu hal ini dapat memberi ruang gerak udara dari rodanya supaya mengalir sempurna ke sisi belakang. Jangan salah, hal-hal detail seperti ini nyatanya terbukti memberi performa lebih dalam hal akselerasi.

Eksterior samping Renault Megane RS 2019 menghadirkan siluet bodi yang aerodinamis

Eksterior samping Renault Megane RS 2019 juga dihias apik dengan pelek Diamond-Effect berukuran 19 inci

Sedangkan untuk urusan desain sendiri, bodi samping Renault Megane RS 2019 menyediakan fitur Side Skirt serta Door Handle berwarna serupa dengan bodinya. Hal paling menarik bagi kami adalah aksen krom mengilap minimalis yang disematkan pada pelipisi kaca samping. Memberi kesan elegan tersendiri ketika memandangnya.

Review Renault Megane RS 2019: Eksterior Belakang

Sektor buritan sendiri dibekali lampu LED 3D Edge dipadu Light Daytime Running Lights (DRL). Mungkin jika melihat model lainnya, lampu belakang DRL semacam ini menjadi hal baru dalam dunia otomotif. Sementara itu, esensi Hatchback juga sangat terasa dari hadirnya fitur Rear Spoiler pada atapnya. Adapun pembaruan bisa diamati pada bemper belakang yang kini tampil lebih lebar dipadu Diffuser serta Central Exhaust.

Eksterior belakang Renault Megane RS 2019 juga dihias apik dengan fitur Rear Spoiler

Eksterior belakang Renault Megane RS 2019 memiliki fitur ikonik yakni lampu LED 3D Edge Light DRL

>>> Baca juga:


Interior Renault Megane 2019

Siluet bodi eksterior yang sangat mengesankan, tentu kita berharap kabin interior Renault Megane RS 2019 juga dirancang Premium. Apakah benar seperti itu?

Review Renault Megane RS 2019: Dashboard

Benar saja, semua hal pada dashboardnya ditata cukup rapi dan ergonomis. Terkesan seperti konsep Driver’s Oriented. Penempatan layar utama berukuran 8,7 Touchscreen nampak mudah dijangkau oleh pengendara. Adapun panel tersebut dirancang vertikal sehingga Anda dapat mengakses segala fiturnya lebih mudah.

Dashboard Renault Megane RS 2019 dilengkapi dengan fitur-fitur yang cukup menghibur

Dashboard Renault Megane RS 2019 tertata dengan konsep ergonomis

Seluruh sisi dashboard dirancang tegas dengan balutan warna hitam dipadu aksen krom sebagai penegas setiap fiturnya. Esensi praktis juga bisa dirasakan pada tombol One-Touch untuk menutup jendela serta lampu LED Ceiling Lights, menambah visibilitas kabin di malam hari. Dalam hal ini, kami cukup mengapresiasi tatanan desain dari Renault yang mengemas mobil ini tanpa menghilangkan kesan praktis dan sport dari Hatchback.

Review Renault Megane RS 2019: Setir

Genggaman setir menjadi salah satu penilaian utama pengendara ketika mencoba sebuah mobil. Benar saja, setir Renault Megane RS 2019 dibekali dengan bahan kulit Nappa dilengkapi dengan tuas Paddle Shift untuk merasakan sensasi berkendara ala F1. Kenyamanan pengendara juga sangat terjamin berkat hadirnya pengaturan ketinggian setir sehingga bisa mendapatkan posisi kemudi yang pas. Sisi menarik lainnya, dapat dirasakan kuat dari panel TFT Screen berukuran 7 inci yang menghadirkan berbagai informasi penting seputar kondisi mobil.

Setir Renault Megane RS 2019 dilengkapi dengan layar informasi berkonfigurasi TFT

Setir Renault Megane RS 2019 dibalut apik dengan bahan kulit Nappa

Review Renault Megane RS 2019: Kursi

Layaknya mobil Hatchback pada umumnya, kursi Renault Megane sangat mampu untuk mengakomodasi lima orang sekaligus. Unsur kenyamanan juga makin ditingkatkan dengan balutan bahan kain berkualitas, dibalut warna hitam serta Red Stitching. Bahkan, semua kursi kini dibekali fitur Headrest dipadu logo RS sebagai pengusung identitasnya.

Kursi Renault Megane RS 2019 mampu menampung hingga lima orang sekaligus

Kursi Renault Megane RS 2019 sudah dibekali fitur Headrest dan logo bertuliskan RS

Review Renault Megane RS 2019: Ruang Bagasi

Kapabilitasnya sebagai mobil Hatchback juga menyediakan ruang bagasi di angka 434 Liter. Cukup mumpuni untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari Anda layaknya kegiatan perkantoran maupun perkuliahan. Di sisi lain, bangku belakang juga bisa dilipat untuk mendapatkan kapasitas bagasi lebih. Tercatat di atas kertas, mode tersebut mampu memberikan kapasitas bagasi hingga 1.247 Liter.

Ruang Bagasi Renault Megane RS 2019 mampu memenuhi segala kebutuhan berkendara Anda

Ruang bagasi Renault Megane RS 2019 diprediksi mampu memuat 4 tas berukuran besar

>>> Artikel terkait:

Fitur Renault Megane 2019

Tak seperti mobil Hatchback yang sering dilihat di jalanan kota, fitur Renault Megane RS 2019 terbilang eksklusif. Maka dari itu, di sesi awal kami menyebutkan mobil ini bahkan dapat berdiri setingkat lebih tinggi daripada mobil MPV keluarga masa kini.

Review Renault Megane RS 2019: Fitur Keselamatan

Teknologi masa depan sudah dihadirkan sebagai fitur keselamatan standar pada Megane RS. Bayangkan saja, tersedia berbagai fungsi mumpuni seperti halnya menjaga posisi berkendara dengan pengendara lain (Distance Warning), mengupayakan lajur mobil tetap berada di marka jalan (Lane Departure Warning), memberi pantauan titik buta (Blind Spot Warning) serta mode otomatis untuk melajukan kendaraan tanpa harus menginjak pedal gas (Adaptive Cruise Control).

Fitur keselamatan Renault Megane RS 2019 tampil sangat lengkap mulai dari aspek pengereman hingga kestabilan

FItur keselamatan Renault Megane RS 2019 menghadirkan teknologi masa kini

Adapun sudah tersedia fitur keselamatan aktif baik pada aspek pengereman, kestabilan hingga tanjakan. Dari performa pengereman, Renault Megane RS 2019 dilengkapi dengan Advanced Emergency Braking System (AEBS), Manual Parking Brake serta Electronic Parking Brake. Racikan teknologi tersebut dirasa mampu untuk memudahkan Anda dalam melakukan proses pengereman di lahan parkir hingga kondisi mendadak sekalipun. Di sisi lain, performanya di medan licin serta tanjakan diimbangi dengan teknologi unggulan seperti halnya Electronic Stability Control (ESC) serta Hill Start Assist (HSA).

Review Renault Megane RS 2019: Fitur Hiburan

Hiburan bagi seluruh penumpang terjawab dari panel Head Unit berukuran 8,7 inci Touchscreen. Kualitas suara yang dihasilkan juga terbilang mumpuni dengan terintegrasinya 8 buah speaker disematkan di berbagai sisi kabinnya. Tak perlu susah-susah untuk memutar musik favorit Anda karena panel tersebut juga sudah didukung dengan format modern meliputi DAB, AM/FM, MP3, AUX, USB, Bluetooth, Android Auto serta Apple CarPlay.

Fitur hiburan Renault Megane RS 2019 menghadirkan Electronic Sunroof yang mampu memberikan pemandangan alam bagi seluruh penumpang dari atapnya

Fitur hiburan Renault Megane RS 2019 terkesan eksklusif berkat Electronic Sunroof yang sayangnya masih bersifat opsional

Model satu ini juga menawarkan Electric Sunroof Pack yang sifatnya masih opsional. Fitur tersebut memberi esensi ekslusif tersendiri untuk memanjakan penumpang dengan pemandangan alam secara langsung dari atapnya. Hal menarik lainnya juga diamati pada fitur penyejuk Dual-Zone Automatic Control yang sudah dibekali sensor udara berbahaya yang kemudian dapat disirkulasi ulang menjadi udara bersih untuk kesehatan.

>>> Bandingkan juga model satu ini dengan mobil Hatchback lainnya

Operasi Renault Megane 2019

Bukan saja agresif dari sisi eksterior saja, hal serupa juga ditampilkan pada operasi mesin Renault Megane RS 2019. Dengan mengandalkan kapasitas 1.798 cc, mesinnya mampu meraih daya maksimum 280 HP setara 6.000 Rpm dan torsi puncak menyentuh angka 390 Nm pada putaran 2.400 Rpm. Berbekal kecepatan maksimum 255 Km/Jam, mesinnya mampu melakukan akselerasi dari titik diam hingga ke tingkat 100 Km/Jam hanya dalam tempo 5,8 detik saja. Cukup mengesankan untuk Anda pecinta Hatchback berkecepatan tinggi.

Operasi mesin Renault Megane RS 2019 mampu meraih daya maksimum hingga 280 HP

Operasi mesin Renault Megane RS 2019 menggunakan kapasitas silinder sebesar 1.798 cc

>>> Jika Anda ingin mengetahui model-model Renault, Anda bisa klik tautan ini

Spesifikasi Renault Megane 2019

Lantas apa saja racikan detail dari mobil asal Perancis ini? Mari kita simak bersama spesifikasi Renault Megane RS 2019.

SPESIFIKASI RENAULT MEGANE RS 2019

DIMENSI

Panjang x Lebar x Tinggi

4.372 mm x 1.615 mm x 1.445 mm

Jarak Poros Roda

2.669 mm

Jarak Pijak Terendah

115 mm

MESIN

Tipe Mesin

1.8 Liter 4 Silinder Segaris 16 Katup

Kapasitas Silinder

1.798 cc

Daya Maksimum

280 HP / 6.000 Rpm

Torsi Maksimum

390 Nm / 2.400 Rpm

Sistem Transmisi

6 Tingkat Percepatan Manual Gearbox / 6 Tingkat Percepatan Otomatis Gearbox Dual Clutch EDC

Kecepatan Maksimum

255 Km/Jam

Akselerasi 0 – 100 Km/Jam

5,8 Detik

HANDLING

Rem Depan

Ventilated Discs

Rem Belakang

Discs

Ukuran Ban

245/35 R19

BAHAN BAKAR

Tipe Bahan Bakar

Bensin

Rekomendasi Bahan Bakar

98 RON

Sistem Bahan Bakar

Direct Turbo

Kapasitas Tangki Bahan Bakar

50 Liter

Estimasi Konsumsi Bahan Bakar

7,4 Liter / 100 Km

Daftar Harga Renault Megane 2019

Model satu ini sudah dipasarkan di negeri kangguru, Australia. Namun ada saja kemungkinan besar bahwa modelnya segera dirilis untuk pasar Asia termasuk Indonesia. Berikut kami lampirkan daftar harga Renault Megane RS 2019.

TIPE MOBIL

HARGA RENAULT MEGANE RS 2019

(Australia)

HASIL KONVERSI DOLLAR AUSTRALIA KE RUPIAH INDONESIA

(Dibulatkan)

Renault Megane RS M/T 2019

$ 44.990

IDR. 486.932.000

Renault Megane RS A/T 2019

$ 47.490

IDR. 513.990.000

*Catatan:

  • Harga di atas bersifat sebagai referensi saja
  • Harga di atas adalah hasil konversi dari Dollar Australia ke Rupiah Indonesia
  • Jika model ini hadir di Indonesia, diprediksi akan terjadi penambahan biaya baik dalam hal perizinan, dokumentasi serta pertimbangan khusus dari Renault Indonesia

Kesimpulan Renault Megane 2019

Renault Megane RS 2019 berdiri dengan racikan spesial. Diramu agresif dari sisi eksterior, akomodasi lapang dari segi interior serta teknologi terkini. Definisi agresif pada model satu ini berbanding selaras dengan performa mesinnya yang mampu meraih 100 Km/Jam dalam waktu 5,8 detik. Lebih dari sebuah Hatchback konvensional, segala halnya dikemas Premium sehingga pantaslah jika ia disebut Hot Hatchback bagi kebanyakan orang.

Renault Megane RS 2019 Indonesia, patutkah untuk Anda tunggu?

Renault Megane RS 2019 memang menawarkan segala kapabilitas mumpuni untuk sebuah Hatchback, Anda tertarik?

Bagaimana pendapat Anda apabila Renault Megane RS 2019 Indonesia hadir dalam waktu dekat? Sampaikan pendapat Anda di kolom komentar ya sobat.

>>> Klik sini untuk lanjut simak artikel review mobil yang menarik lainnya

Franky Pratama
Share this post:

Dealer mobil terpercaya

Lihat lainnya
back to top