Mari kita simak spesifikasi BMW 3 Series 320i 2018 di bawah ini.
06/09/2018
Desas desus seputar generasi terbaru BMW 3 Series (G20) memang makin hangat di semester kedua 2018. Namun sebelum berbicara jauh mengenai generasi terbaru BMW 3 Series (G20), kami ajak Anda mengenal BMW 320i Sport 2018 yang masih dijual BMW Indonesia sampai saat ini.
Mari kita simak spesifikasi BMW 3 Series 320i 2018 di bawah ini.
Value for Money
Lebih asyik dikemudikan sendiri
Mesin Bertenaga dan Efisien
Model lama dan belum berganti generasi sejak 2011
Kurang begitu nyaman untuk penumpang belakang
Kalah performa dibanding BMW 330i M Sport
Review BMW 320i Sport 2018 – Selama lebih dari 4 dekade, BMW 3 Series menjadi ikon dari kesuksesan BMW di kancah otomotif global. Dimulai dari generasi pertama di E21 sampai ke generasi keenam F30 selalu diminati BMW enthusiast dan penikmat mobil premium. Hal ini dibuktikan lewat total produksi BMW 3 Series yang sudah melebihi 10 juta unit, dari total 14 juta unit produk BMW yang diproduksi di seluruh dunia.
14 juta BMW 3 Series diproduksi sejak generasi pertama E21 (kiri) sampai generasi keenam F30 (kanan) (photo: BMW)
Memasuki tahun 2018, sejatinya BMW sudah menggodok generasi ketujuh BMW 3 Series yang akan mengusung kode bodi G20. Hanya saja soal kapan debut BMW 3 Series terbaru ini masih belum jelas, dan generasi keenam berkode F30 masih dipercaya selama 2011 sampai 2018 sebagai salah satu pendulang kesuksesan BMW hingga saat ini.
BMW 320i Sport 2018 merupakan salah satu dari 3 varian BMW 3 Series yang masih dijual di Indonesia
Untuk pasar Indonesia, di tahun 2018 BMW Indonesia menghadirkan BMW 3 series dalam 3 varian, yakni BMW 320i Sport, BMW 320i Luxury, dan BMW 330i M Sport. Kali ini giliran
Eksterior BMW 320i Sport 2018 masih menggunakan kode bodi F30 yang sudah hadir sejak tahun 2011. Hanya saja BMW melakukan facelift ringan, atau dalam bahasa keren BMW disebut Life Cycle Impulse (LCI), yang mulai diaplikasikan pada BMW 3 Series untuk model year 2015 hingga saat ini. Untuk itu mari kita bahas eksterior BMW 320i Sport 2018 yang menggunakan trim Sport Line, mulai dari sisi depan, samping, dan belakang.
Eksterior depan BMW 320i Sport 2018 menyajikan visual fascia depan yang cukup agresif
Tampilan eksterior depan BMW 320i Sport 2018 mengedepankan sisi sporty yang ditunjukkan melalui desain kap mesin panjang dan area fascia depan yang dirancang agresif. Pendekatan ini bisa dirasakan saat melihat area area LED Headlight yang dibalut Corona Ring sebagai lampu DRL, serta dirancang sejajar dengan posisi Kidney Grille.
Bicara soal kap mesin, jika diperhatikan ada empat garis bodi yang secara kontras hadir untuk menonjolkan sisi karakter sporty pada BMW 320i Sport 2018. Adapun jika melirik ke sisi terbawah di fascia depan, terdapat lampu LED fog lamp berpadukan aksen chrome dan air inlet yang turut mengisi area bumper depan.
Eksterior samping BMW 320i Sport 2018 memiliki garis desain bodi yang cukup kontras
Siluet bodi mobil berpostur 4.633 mm x 1.811 mm x 1.429 mm (panjang x lebar x tinggi) ini seakan memperkuat prinsip desain BMW 3 Series yang terus mengedepankan citra sedan premium bercita rasa dinamis. Garis line bodi yang kontras hadir dari area fender depan hingga garis taillight belakang, seakan menonjolkan lekuk bodi samping yang bisa dibilang ‘berotot’. Dan selayaknya lini mobil BMW, para desainer BMW 3 Series tidak lupa menyematkan ikon desain Hoffmeister Kink yang hadir di area pilar C.
Untuk versi BMW 320i Sport 2018, BMW menyematkan velg 17 inci light alloy wheels V-spoke style 395. Ban yang melapisi velg ini memiliki profil 225/50 R17 dan sudah berteknologi run flat tyre. Teknologi ini memungkinkan mobil tetap berjalan dalam kecepatan di bawah 80 km/jam sejauh 80 km dalam kondisi ban bocor.
Eksterior belakang BMW 320i Sport 2018 memiliki lekuk lebih dinamis
Salah satu detil yang menarik di area eksterior belakang BMW 320i Sport 2018 adalah desain taillight LED yang dirancang dengan garis desain light guide berbentuk L-Shaped. Area bumper belakang dirancang dengan lekukan lebih dinamis, yang turut dipertegas lewat hadirnya aksen garis horizontal berkelir gloss black disertai sistem knalpot berdesain twin tailpipe.
>>> Mungkin Anda ingin baca:
Desain interior BMW 320i Sport 2018 konsisten menghadirkan experience driver-oriented. Meski demikian, cita rasa kemewahan lewat pemilihan material di kabin tetap terasa, sehingga Anda sebagai pengemudi dan 4 penumpang dewasa lainnya bisa merasakan kenyamanan yang baik selama perjalanan dengan mobil ini.
Desain dashboard dan interior BMW 320i Sport 2018 sangat mengakomodir pengemudi
BMW adalah salah satu brand yang konsisten menyajikan konsep dashboard yang sangat mengakomodir pengemudi. Hampir seluruh tombol pengaturan di konsol tengah maupun di area setir bisa dijangkau secara mudah dari posisi duduk pengemudi. Informasi seputar mobil pun tersaji secara rinci dan intuitif melalui Multifunctional Instrument Display berukurkan 10.25 inci.
Bicara soal setir, BMW 320i Sport 2018 menggunakan setir M leather steering wheel yang dipadukan tombol multifungsi untuk audio, telepon, serta tombol ‘LIM’ yang berfungsi sebagai speed limiter. Di balik setir berdesain sporty ini terdapat sepasang tombol paddle shift untuk memudahkan perpindahan gigi transmisi di mobil ini.
Sentuhan material premium terasa saat menyentuh area setir yang dibalut material leather, dan area panel dashboard yang menggunakan material Sensatec dengan panel black gloss dan aksen detil berkelir Coral Red.
Jok model sport seats hadir untuk pengemudi dan penumpang depan BMW 320i Sport 2018
Aura sport dari mobil ini juga bisa dirasakan pengemudi dan penumpang depan saat dalam posisi duduk sekalipun. Hal ini disebabkan pada jok depan menggunakan jok model Sport Seats yang dibekali pengaturan jok elektrik dan bisa disimpan dalam memori. Selain itu baik jok depan maupun jok belakang sudah dilapisi material dakota leather dengan aksen jahitan berkelir merah.
Bagasi BMW 320i Sport 2018 memiliki kapasitas 480 liter
Soal urusan mengangkut barang bawaan, area ruang bagasi BMW 320i Sport 2018 sudah cukup memadai untuk kapasitas hingga 480 liter dalam kondisi jok belakang masih terpakai. Ruang bagasi tersebut sudah cukup memadai untuk 2-3 travel bag atau koper berukuran medium. Menariknya, untuk akses membuka pintu bagasi bisa dilakukan dengan cara mengibas kaki, dan secara otomatis pintu bagasi akan terbuka tanpa Anda harus menekan tombol atau membuka melalui kunci mobil.
>>> Mungkin Anda juga tertarik:
BMW selalu mengedepankan kedinamisan berkendara. Termasuk untuk BMW 320i Sport 2018, BMW sudah menyediakan beragam fitur berkendara cerdas yang bisa digunakan untuk memaksimalkan pengalaman berkendara.
Fitur Driving Experience Control bisa diatur melalui tombol di dekat tuas transmisi (photo: BMW)
Pengalaman berkendara dengan BMW 320i Sport 2018 terasa sangat menyenangkan karena hadirnya fitur Driving Experience Control yang sudah menjadi standar mode berkendara di BMW. Ada 4 mode yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui tombol di dekat tuas transmisi, yakni ECO PRO, Comfort, Sport, dan Sport Plus.
Sekalipun untuk BMW 320i Sport 2018 menggunakan electric power steering, namun BMW menyematkan sebuah teknologi bernama Servotronic. Teknologi ini memungkinkan bobot putaran pada setir bisa terasa ringan saat di kecepatan rendah, dan terasa cukup berat saat sedang berada di kecepatan tinggi sehingga lebih presisi saat dikendalikan.
Proses uji tabrak BMW 320i (photo: IIHS)
BMW 320i Sport 2018 memiliki fitur keselamatan yang lengkap, baik berupa fitur keselamatan aktif maupun pasif. Fitur keselamatan aktif berupa Dynamic Stability Control (DSC) incl. traction mode (DTC), Anti-lock Braking System (ABS), Dynamic Brake Control (DBC) dan Cornering Brake Control (CBC), pullaway assistant, braking readiness, dry braking, dan Brake Energy Regeneration.
Sedangkan untuk fitur keselamatan pasif, selain setiap jok dibekali seatbelt 3 titik, terdapat pula airbag di 6 area berbeda (driver and front passenger, curtain head airbags, side airbags).
Sistem iDrive 6.0 sudah diaplikasikan ke BMW 320i Sport 2018
BMW 320i Sport 2018 kini sudah mengalami peningkatan dari sistem hiburan. Ya kini sistem infotainment BMW iDrive 6.0 sudah diaplikasikan di BMW 320i Sport 2018, dan ditampilkan secara jernih di layar 8.8 inci touch display. Untuk pengoperasian sistem iDrive 6.0 selain bisa melalui iDrive Touch Controller bisa juga dengan voice control dan menyentuh layar display.
Di samping kemampuan terkoneksi dengan smartphone melalui USB Port dan Bluetooth, sistem hiburan BMW 320i Sport 2018 juga bisa menghasilkan output suara yang cukup oke karena adanya total 9 loudspeaker berkekuatan total 205 Watt dari BMW HiFi Loudspeaker System.
>>> 10 Mobil Mitsubishi Di Bawah 200 Juta Yang Siap Menggoda Anda
BMW 320i Sport 2018 menggunakan mesin 2.0-liter BMW TwinPower Turbo 4-cylinder with twin-scroll turbocharger, Valvetronic, Double VANOS, dan High Precision Injection. Dipadukan sistem transmisi 8-percepatan Steptronic Sport transmission, compact luxury sedan berpenggerak roda belakang ini bisa menghasilkan tenaga 184 dk dan torsi 270 Nm. Berdasarkan klaim BMW, BMW 320i Sport 2018 bisa mencapai 0-100 km/jam dalam waktu 7.3 detik dan top speed 235 km/jam.
Jantung pacu BMW 320i Sport 2018
Di atas kertas mungkin performa ini terkesan bukan yang terkuat, mengingat untuk BMW 330i M Sport dengan mesin yang sama namun dengan sedikit improvement pada sistem ECU, bisa menghasilkan tenaga lebih kuat sekitar 252 dk / 350 Nm. Namun ada hal lain yang setidaknya bisa membuat pengemudi BMW tersenyum bahagia saat mengendarai BMW 320i Sport 2018.
Hal pertama adalah bagaimana BMW tetap mempertahankan core value berkendara dinamis yang selalu ditekankan di BMW 3 Series. Ia tetaplah compact luxury sedan berkarakter kaku dan rigid, namun kini diimbangi dengan tingkat kenyamanan yang cukup membaik dibanding generasi BMW 3 Series terdahulu.
Selain itu, BMW 320i Sport 2018 masih memiliki unsur pengendalian yang lebih ‘mekanis’. Sebut saja penggunaan rem parkir yang masih berbentuk tuas model lever type dibandingkan rem parkir dengan mode tombol yang saat ini menjadi hal lumrah di segmen compact luxury sedan. Mungkin terdengar ‘old fashion’, namun Anda bisa memanfaatkan rem parkir ini untuk aksi drift, selama Anda melakukannya di area tertutup dan sudah memiliki skill mengendalikan mobil secara expert.
Seperti apa spesifikasi BMW 320i Sport 2018? Cek informasi selengkapnya dari Cintamobil.com di tabel berikut ini
Dimensi/ Ukuran BMW 320i Sport 2018 |
|
P x L x T |
4.633 x 1.811 x 1.429 mm |
Jarak poros roda |
2.810 mm |
Ground Clearance |
140 mm |
Berat Kosong |
1.475 kg |
Mesin BMW 320i Sport 2018 |
|
Jenis |
2.0-liter BMW TwinPower Turbo 4-cylinder petrol engine with twin-scroll turbocharger with Valvetronic, Double VANOS, High Precision Injection |
Kapasitas mesin |
1.998 cc |
Daya maksimum |
184 dk |
Torsi maksimum |
270 Nm |
0-100 km/jam |
7.3 detik |
Top Speed |
235 km/jam |
Transmisi/sistem penggerak |
8-speed Steptronic Sport transmission / Rear Wheel Drive |
Kaki-Kaki BMW 320i Sport 2018 |
|
Suspensi depan |
Aluminium double-joint spring strut axle with displaced camber, small positive steering roll radius, transverse force compensation, anti-dive |
Suspensi belakang |
Five-link axle in lightweight construction |
Rem depan |
Single-piston floating-calliper disc brakes / vented |
Rem belakang |
Single-piston floating-calliper disc brakes / vented |
Ban |
225/50 R17 (Run Flat Tyres) |
Harga BMW 320i Sport 2018 berdasarkan data resmi yang dirilis oleh BMW Indonesia dipasarkan dalam harga off the road Rp719 juta. Kalau dalam kondisi on the road, dengan catatan mengikuti regulasi pajak kendaraan di DKI Jakarta (di luar Depok, Tangerang, Bekasi, Banten) dan terdaftar sebagai mobil pertama, maka harga BMW 320i Sport 2018 dibanderol di angka Rp804 jutaan.
Bagaimana dengan harga mobil bekas BMW 320i saat ini? Untuk BMW 3 Series generasi F30, mobil bekas BMW 320i Sport berada di kisaran harga Rp350 jutaan sampai Rp700 jutaan untuk tahun produksi 2013 sampai 2017.
>>> Untuk tahu harga mobil BMW bekas semua tipe, silahkan klik sini
Di usia BMW 320i Sport yang sejatinya sudah cukup lawas, berada di Indonesia sejak 2013, BMW 320i Sport 2018 rasanya akan menjadi salam perpisahan terakhir BMW 3 Series (F30) yang dijual di Indonesia. Apalagi dalam waktu dekat BMW juga akan merilis generasi ketujuh BMW 3 Series berkode bodi G20, yang akan dilaksanakan di Paris Motor Show 2018 mendatang.
Calon BMW 3 Series generasi ketujuh sedang dalam uji coba di trek Nürburgring, Jerman (Photo: BMW)
Lalu pertanyaannya, apakah membeli BMW 320i Sport 2018 masih merupakan pilihan tepat, atau lebih baik menunggu saja saat BMW 3 Series (G20) dijual di Indonesia? Untuk ini rasanya perlu ditimbang dalam 2 hal.
Apabila Anda ingin BMW 3 Series yang lebih fresh, baik itu dari segi tampilan, kecanggihan teknologi, dan tidak menutup kemungkinan seputar performa, maka menunggu hadirnya BMW 3 Series (G20) merupakan pilihan tepat. Setidaknya jika berdasarkan prediksi Cintamobil.com setidaknya tahun depan menjadi momen tepat generasi ketujuh BMW 3 Series mulai dijual di Indonesia.
Namun jika Anda ingin mobil yang memiliki karakteristik berkendara khas BMW, performa yang cukup mumpuni untuk kebutuhan mobilitas perkotaan, fitur yang masih lebih fungsional, serta value for money dibandingkan rival-rival di kelasnya, maka untuk saat ini BMW 320i Sport 2018 masih relevan menjadi pilihan compact luxury sedan terbaru di garasi mobil Anda.
>>> Mau tahu mobil dijual bekas di Cintamobil.com? Cek di sini informasi selengkapnya
Banten
Jawa Barat
Jakarta
Jakarta