Mari kita simak spesifikasi Ford Everest 2014 di bawah ini.
18/04/2017
Rp 644,000,000
Lihat promoDi Indonesia saat ini berbagai macam jenis kendaraan roda empat atau mobil sudah bertebaran dan dapat dengan mudah ditemukan di berbagai ruas jalan. Salah satunya adalah keanekaragaman mobil SUV yang diciptakan oleh berbagai produsen mobil dunia.
Mari kita simak spesifikasi Ford Everest 2014 di bawah ini.
Sesuai dengan penciptaannya, spesifikasi mobil ini dibenamkan beberapa fitur yang mumpuni untuk memberikan kenyamanan dan keamanan pada saat melaju di jalanan mulus ataupun medan off-road. Mulai dari fitur Entertainment, Ford Everest ini menyuguhkan display Ford SYNC 2 Infotaiment yang memberikan kontrol hiburan dengan sistem layar touchscreen 8 inci sehingga memberikan kemudahan kontrol hiburan audio yang dapat dilakukan oleh penumpang atau pengendara di kabin depan. Selain itu untuk kenyamanan Ford Everest pada bagian depan dashboard, tepatnya di tengah dashboard terdapat tombol AC yang dilengkapi dengan fitur Auto Climate Control yang dilengkapi juga dengan Dual Zone AC yang memberikan kesejukan maksimal untuk seluruh penumpang di dalam kabin mobil ini. Di bawahnya pun terdapat 2 buah colokan listrik bertegangan 12 volt yang akan sangat bermanfaat untuk kebutuhan sehari-hari. Tidak lupa dengan kualitas audio yang baik dilengkapi dengan port SD Card, USB dan AUX in pada spesifikasi Ford Everest akan membuat penumpang betah berlama-lama dalam menikmati audio sembari melakukan perjalanan panjang.
Selain itu spesifikasi mobil ini juga terdapat fitur keselamatan yang bisa diandalkan. Mulai dari Dual Air Bags pada sisi depan kabin mobil ini akan menjamin keselamatan penumpang dan pengemudi bagian depan jika sewaktu-waktu terjadi kecelakaan/benturan keras dengan objek lainnya. Lalu Ford Everest juga dilengkapi dengan beberapa mode berkendara seperti Normal, Sand, Grass/Snow/Gravel dan Rock memberikan performa yang maksimal untuk setiap medan yang dilalui. Fitur Hill Descent Control dan Hill Start Assist pada spesifikasi Ford Everest memberikan kenyaman kemudi pada saat menanjak atau menurun pada segala macam jenis medan yang dilalui. Selain itu dengan fitur Stability Control dan Traction Control akan memberikan performa yang tersalur dengan sempurna pada segala jenis lintasan yang dilalui. Fitur keselamatan lain seperti Autonomous Emergency Braking, automatic parking yang biasa kita temukan di Ford Focus juga hadir di Ford Everest ini. Eits tidak sampai situ, fitur-fitur canggih seperti Blind Spot Monitoring, Lane Departure Warning, Lane Keeping System dan fitur canggih lainnya juga terdapat pada generasi terbaru ini yang sangat berguna dan bermanfaat untuk berkendara sewaktu-waktu.
Jawa Tengah
DI Yogyakarta
Jawa Barat
Banten