Tidak Suka Dengan Aroma Interior Mobil Baru? Ini Solusinya

22/09/2019

Perawatan dan service

5 menit

Share this post:
Tidak Suka Dengan Aroma Interior Mobil Baru? Ini Solusinya
Saat membeli mobil baru, tentu akan tercium aroma khas barang baru yang cukup khas dalam interior mobil. Bagi Anda yang kurang menyukai bau tersebut, bagaimana cara mengatasinya?

Aroma khas yang muncul dalam interior mobil baru umumnya berasal dari senyawa yang dilepaskan dari material plastik, kulit, vinyl, serta berbagai bahan lainnya yang digunakan pada kabin mobil Anda. Memang, bau tersebut tidaklah berbahaya, namun beberapa orang tidak menyukainya.

>>> Jenis pengharum mobil apa yang paling aman untuk interior mobil?

Aura Interior mobil baru

Tidak semua orang menyukai aroma interior mobil baru

Nah, apa saja langkah yang dapat dilakukan untuk menghilangkan aroma interior mobil baru? Simak lanjutan artikel ini.

Langkah awal

Hal pertama yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan aroma interior mobil baru adalah memarkirkan mobil di bawah sinar matahari, buka juga jendela agar sirkulasi udara lancar. Tak perlu lama-lama, cukup 5-10 menit saja.

Tombol untuk menyalakan AC

Sebelum AC dinyalakan, ada baiknya 'jemur mobil' dengan kaca dibuka terlebih dahulu

Setelah itu, hidupkan mesin supaya aroma interior mobil baru dapat dinetralisir dengan air conditioner (AC), lalu Anda dapat memasang parfum mobil dengan aroma yang Anda sukai.

Tips memilih parfum mobil

Namun, Anda tidak bisa sembarang memilih parfum mobil karena dapat berbahaya bagi kesehatan. Pilihlah parfum yang aman dan tidak menyengat karena dapat membuat mual, bahkan gangguan pernafasan.

>>> Temukan mobil bekas idaman dengan harga terbaik di sini

Tips memilih pengharum mobil

Jangan sembarangan memilih pengharum mobil karena dapat membahayakan kesehatan

Anda dapat memilih berbagai bahan alami sebagai pewangi kabin mobil, mulai dari biji kopi, kayu manis, atau bahkan lemon. Bukan hanya aman, bahan-bahan ini juga mudah didapatkan dan murah.

>>> Tips perawatan mobil lainnya dapat Anda lihat di sini

Jika ingin menggunakan kopi sebagai pewangi kabin mobil, Anda bisa langsung memasukannya ke dalam wadah atau kantong yang diberi lubang. Sementara itu, untuk kayu manis dan lemon harus diolah terlebih dahulu, yakni direbus lalu airnya dimasukkan ke dalam wadah pengharum.

Parfum mobil aroma kopi

Anda bisa menggunakan bahan-bahan alami seperti biji kopi sebagai pewangi mobil

Dengan langkah-langkah ini, Anda bisa menghilangkan aroma interior mobil baru jika tidak menyukainya. Untuk tips & trik lainnya dapat Anda lihat pada link di bawah ini.

>>> Tips & trik otomotif Cintamobil.com

Bergabung di Cintamobil sejak 2019, Derry adalah seorang penyuka kecepatan tulen. Pengalaman di salah satu situs motorsport global membuatnya khatam soal dunia balap. Masih mengejar gelar Sarjana, Derry juga sering memacu adernalin dengan go-kart.
 
back to top