Ternyata Karat pada Krom Mobil Bisa Dihilangkan dengan Cara Ini

07/02/2020

Perawatan dan service

3 menit

Share this post:
Ternyata Karat pada Krom Mobil Bisa Dihilangkan dengan Cara Ini
Aksen krom bisa menambah kesan mewah pada sebuah mobil. Lalu bagaimana jika terjadi karat pada krom? Bagaimana membersihkannya? Simaklah tips di bawah ini.

Material krom biasanya digunakan sebagai lapisan pelindung untuk mengilapkan logam dan lainnya. Biasanya krom digunakan juga untuk melapisi beberapa bagian pada mobil. Logam yang bisanya dilapisi krom inilah yang biasanya bisa berubah menjadi berkarat. 

>>> Bengkel Mobilku, Spesialis Perawatan Mobil Honda di Jakarta Selatan

Gambar menunjukan krom pada  mobil

Aksen krom bisa menambah kesan mewah pada sebuah mobil

Tapi apakah Anda sudah tahu bahwa karat pada krom ini bisa dihilangkan. Untuk menghilangkan karat pada krom ini bisa dihilangkan juga menggunakan peralatan rumahan. Membersihkannya juga cukup mudah. Dilansir dari Auto2000, simak tipsnya di bawah ini.

Pertama Anda bisa menggunakan minuman bersoda, sari jeruk nipis, atau asam lemah. Minuman bersoda ini mengandung asam fosfat yang berguna untuk membersihkan karat. Pilihan lainnya adalah sari jeruk nipis dan cuka. Kandungan asam fosfat ini dapat menghilangkan karat tanpa menyebabkan kerusakan berat pada logam di sekitarnya.

>>> Ada berbagai promo dan diskon mobil baru Honda yang menarik disini, ayo dicek!

Gambar menunjukan karat pada krom

Aksen krom yang berkarat bisa merusak estetika tampilan mobil Anda

Kedua sebelum mencoba membersihkan karat pada krom ada baiknya bersihkan dulu debu dan kotoran lainnya yang menempel. Dengan begitu, dapat lebih mudah membersihkan lapisan karat. Gunakanlah sabun cuci untuk membersihkan krom pada peralatan mobil serta lapisan krom lainnya menggunakan air sabun.

Ketiga rendam benda berlapis krom di dalam asam lemah, atau tuangkan asam lemah ke atasnya. Tetapi jika tidak bisa direndam, Anda cukup tuangkan asam lemah ke permukaannya.

Keempat lap atau gosok hingga lapisan karat mengelupas. Anda bisa membersihkannya menggunakan spons atau sikat untuk mengelupas karat. Untuk mengangkat lapisan karat yang menempel, Anda bisa menggosokkannya.

>>> Pilihan mobil bekas Honda yang berkualitas terlengkap dengan harga termurah klik disini

Kelima bersihkan sisanya dengan sabun yang lembut. Jika Anda membersihkan mobil, gunakan sabun cuci mobil untuk membersihkan karat dan sisa asam. Sabun cuci piring tidak boleh digunakan pada cat mobil, karena dapat membuatnya terkelupas. Bagian yang tidak berlapis cat dapat dibersihkan dengan sabun biasa dan air. 

Terakhir setelah dikeringkan Anda bisa mengoleskan lapisan pengilap atau wax pada permukaan krom untuk mencegah karat kembali timbul. Namun, Anda mungkin harus melakukan perawatan lanjutan jika bagian yang berkarat cukup luas dan banyak lapisan krom yang telah mengelupas.

>>> Tips dan trik menarik lainnya ada disini

Rahmat menjadi jurnalis otomotif media daring sejak 2014 silam. Tercatat Rahmat bergabung dengan tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019 hingga saat ini.  Lulusan jurusan Sastra Indonesia ini sejak awal kuliah memang bercita-cita menjadi seorang jurnalis. Sebelum berkiprah di media yan
 
back to top