Perlukah Memakai Body Cover Mobil Saat Parkir di Luar Rumah?

11/07/2020

Perawatan dan service

4 menit

Share this post:
Perlukah Memakai Body Cover Mobil Saat Parkir di Luar Rumah?
Body cover mobil sering kali jadi solusi dari sebagian besar pemilik mobil saat memarkirkan mobilnya di luar rumah. Apakah perlu memakai aksesoris tersebut, apa saja fungsinya?

Idealnya, kita menaruh mobil kita di carport atau garasi, namun jika kapasitas garasi penuh, atau kita belum memilikinya, mau tidak mau kita harus memarkir mobil di luar rumah.

Untuk melindungi mobil dari berbagai risiko yang muncul saat menaruh mobil di luar bagasi, para pemilik mobil biasanya memakai sarung mobil yang kini jadi salah satu aksesoris penting di mobil. Memang, seperlu apa sih memakai cover mobil saat parkir di luar rumah?

>>> Cari cover untuk mobil kesayangan? Perhatikan hal ini dulu

1. Melindungi mobil dari kerusakan akibat cuaca

Mobil diparkir dengan cuaca yang sangat panas

Body cover mobil dapat melindungi mobil dari sinar Ultraviolet yang bisa merusak cat eksterior dan kabin

Penggunaan body cover mobil dapat melindungi mobil dari perubahan cuaca yang tak menentu, khususnya jika sering diparkir di area terbuka. Cover atau sarung mobil dapat menghalau paparan sinar matahari langsung yang bisa membuat kabin mobil terasa sangat panas.

Tidak cuma itu, sinar Ultraviolet (UV) yang dihasilkan matahari juga bisa membuat cat eksterior pudar, juga merusak tampilan jok dan lingkar setir jika berbahan kulit asli, belum lagi risiko dasbor retak jika terus-menerus kena sinar matahari.

>>> Temukan pilihan mobil baru dan bekas berkualitas di sini

2. Melindungi mobil dari pencurian dan vandalisme

Pencuri ingin melakukan aksinya ke mobil

Body cover mobil membuat pencuri tidak leluasa saat akan menggondol mobil Anda

Tidak cuma dari perubahan cuaca, memakai cover mobil juga melindungi dari tindak pencurian kendaraan. Biasanya, pencuri tidak terlalu tertarik dengan mobil yang ditutup cover karena butuh waktu untuk melepasnya. Selain itu, peluang untuk kehilangan barang berharga juga lebih kecil karena para penjahat tidak bisa melihat dalam kabin mobil Anda karena tertutup cover.

3. Melindungi body mobil dari goresan

Seekor kucing sedang nangkring di atas mobil

Nyebelin kan kalo hewan peliharaan kita justru jadi 'oknum' pelecet mobil kesayangan?

Memakai body cover mobil juga dapat melindungi eksterior mobil Anda dari goresan dan lecet karena binatang peliharaan Anda. Tak jarang body mobil jadi tempat tidur kucing atau anjing peliharaan Anda, cover mobil yang cukup tebal bisa menjaganya dari cakar yang membuat mobil lecet.

Tidak cuma binatang, goresan yang diakibatkan kecelakaan kecil seperti saat orang lain secara tak sengaja menyenggol mobil, atau terkena benda logam lain yang bisa merusak cat.

>>> Simak tips perawatan mobil lainnya di sini

4. Melindungi dari debu dan lumpur

Mobil yang kelamaan diparkir dengan debu yang menumpuk

Cover mobil juga dapat membuat mobil Anda tetap bersih dari debu dan lumpur saat lama diparkir

Saat kendaraan disimpan terlalu lama, khususnya di luar bagasi, debu dan lumpur dapat menumpuk. Bukan hal yang parah tapi cukup menggangu, apalagi jika mobil tersebut adalah koleksi kesayangan. Tentu saja, dengan memakai cover mobil yang tepat risiko tersebut dapat teratasi.

Dengan empat alasan di atas, rasanya penggunaan cover mobil saat parkir di luar rumah memang sangat dibutuhkan. Namun Anda tidak bisa asal dalam memilih sarung, sesuaikan dengan ukuran dan bahan yang berkualitas ya. Untuk bisa mendapatkan body cover mobil berkualitas, Anda bisa mencarinya di link di bawah ini:

>>> Temukan berbagai tips terlengkap seputar otomotif di sini

Bergabung di Cintamobil sejak 2019, Derry adalah seorang penyuka kecepatan tulen. Pengalaman di salah satu situs motorsport global membuatnya khatam soal dunia balap. Masih mengejar gelar Sarjana, Derry juga sering memacu adernalin dengan go-kart.
 
back to top