Amankah Penggunaan Cover Mobil Transparan Terhadap Cat Mobil?

18/08/2020

Perawatan dan service

4 menit

Share this post:
Amankah Penggunaan Cover Mobil Transparan Terhadap Cat Mobil?
Cover mobil berbahan plastik bening kini sedang jadi tren dan banyak digunakan karena sifatnya yang transparan. Bagaimana kualitasnya, amankah terhadap cat mobil?

Untuk melindungi mobil dari berbagai risiko saat memarkirkan mobil baik di bagasi ataupun di luar, para pemilik mobil biasanya memakai sarung mobil yang kini jadi salah satu aksesoris penting di mobil. 

>>> Bingung memilih Cover mobil untuk mobil kesayangan? Perhatikan ini dulu

Modelnya cukup beragam, salah satunya cover mobil transparan berbahan plastik yang saat ini sedang jadi tren. Alasan kenapa model ini jadi terkenal pun cukup unik.

Kelebihan Cover Mobil Transparan

Biasanya, cover mobil kan menutup body secara penuh tanpa terlihat karena biasanya bahan yang dipakai memiliki warna tertentu. Bedanya cover jenis ini memakai bahan plastik bening yang membuat Anda tetap bisa melihat mobil karena sifatnya yang transparan.

>>> Jual beli mobil bekas, baru harga murah, kondisi terbaik di seluruh Indonesia

Penggunaan Cover mobil bening

Sifat transparan material bisa membuat mobil tetap terlihat meski cover sedang dipakai (foto: IG @ekabudhiirawan)

Selain itu, Cover mobil jenis ini juga menawarkan kelebihan yang sama baiknya seperti cover mobil lain seperti bebas debu dan bisa melindungi dari baret halus yang bisa ditimbulkan debu.

Bagi beberapa orang, hal ini bisa jadi nilai jual tertentu dan membuat penggunaan cover mobil bening jadi populer. Bisa sambil melindungi mobil dan tetap memperlihatkan lekuk dan detail mobil secara jelas, keren kan?

Tidak cocok dipakai di luar ruangan

Keren sih, tapi di balik kelebihannya Anda harus mempertimbangkan beberapa hal sebelum akhirnya memakai cover mobil berbahan plastik bening seperti ini untuk mobil kesayangan Anda, salah satunya adalah tempat parkir mobil.

>>> Pengalaman perawatan dan servis mobil rutin di Cintamobil.com

Yap, ini bisa dibilang cukup penting karena cover mobil transparan ini ternyata tidak cocok untuk penggunaan outdoor. Model seperti ini dapat memicu water spot jika diparkir di luar ruangan.

Waterspot pada mobil

Penggunaan car cover berbahan plastik di luar ruangan bisa memicu waterspot

Hal ini dikarenakan suhu lembab di atas permukaan plastik bisa tembus ke bawah permukaan cat mobil saat terkena sinar matahari. Dengan kata lain, pemakaian cover mobil transparan lebih ideal jika mobil ditaruh di garasi yang teduh dan memiliki atap.

Sebagai opsi, Anda bisa memakai bubble cover. Bentuknya menyerupai balon dan bersifat transparan, tapi bubble cover lebih aman dibandingkan cover berbahan plastik bening.  Ya, meski harganya jauh lebih mahal, ini karena plastik yang dipakai biasanya lebih tebal dan pengoperasian yang membutuhkan angin yang dihasilkan kompresor listrik.

>>> Pengalaman, tips & trik merawat dan servis mobil di Indonesia

Bergabung di Cintamobil sejak 2019, Derry adalah seorang penyuka kecepatan tulen. Pengalaman di salah satu situs motorsport global membuatnya khatam soal dunia balap. Masih mengejar gelar Sarjana, Derry juga sering memacu adernalin dengan go-kart.
 
back to top