5 Tips Merawat Mobil agar Awet dan Bagus

Share this post:
5 Tips Merawat Mobil agar Awet dan Bagus
Mesin mobil merupakan bagian terpenting untuk kelangsungan mobil. Dengan mesin yang tahan lama, bisa dipastikan mobil yang kita miliki bisa bertahan dengan lama pula. Perawatan secara berkala bisa memberikan kondisi mesin yang tetap tangguh di dalam setiap kondisi jalanan.

Selain melakukan pemeriksaan mesin secara berkala, ada beberapa tips yang bisa teman lakukan untuk menjaga kondisi mesin mobil. Tim CintaMobil akan memberikan tips tentang beberapa hal yang bisa dilakukan untuk merawat mesin mobil. Berikut ulasannya:

1. Ganti oli secara berkala

Kondisi oli yang baik akan membuat performa mesin juga terjaga. Jangan biarkan oli yang berada dalam mesin sudah kotor yang lama. Karena itu, ganti oli mesin secara berkala seusai dengan aturan standar perawatan mesin.

Tutup bahan bakar mobil dibuka dan minyak dituangkan ke dalamnya

Oli sangat penting untuk menahan gesekan pada mesin

Biasanya, setiap mobil memiliki aturannya masing-masing terhadap pergantian oli. Biasanya, pergantian oli dilakukan ketika sudah menempuh jarak 3000 km sampai dengan 5000 km. Hal ini juga disesuaikan dengan perjalanan yang dilakukan oleh mobil teman. Ketika mobil menempuh perjalanan yang sulit, seperti banyak mendaki maupun melalui jalan yang sulit dilalui, akan membuat teman harus mengganti oli lebih awal.

2. Cek kondisi radioator

Radiator berfungsi untuk menetralisir panas yang muncul akibat pergesekan yang terjadi dalam mesin. Jika air radioator tidak bekerja dengan baik, makan mesin akan cepat panas dan membuat mesin mudah rusak.

gambar tangan Seseorang mengeluarkan perangkat dari mobil

Cek kondisi radiator secara berkala

Mesin yang cepat panas akan membahayakan mobil itu sendiri. Untuk itu, selalu perhatikan kondisi radiator dan airnya. Waspadai kebocoran air radiator ketika anda merasa air radiator selalu berkurang.

3. Cek kondisi Filter Karburasi

Filter saringan karburasi berfungsi untuk membantu mobil ketika dihidupkan. Jika mobil teman sering sulit dihidupkan, cobalah cek filter saringan karburasi. Ada kemungkinan filter karburasi teman kotor atau banyak debu yang hinggap.

gambar seorang sedang memegang sebuah pelat dalam mobil

Filter karburasi penting untuk menghidupkan kendaraan

Jika filter karburatr teman kotor, teman bisa membersihkannya sendiri. Caranya cukup mudah, yaitu bersihkan dengan sikat gigi bekas sehingga debu dan kotoran yang menempel terbuang.

Selain itu, hindari menggunakan kompresor atau hairdryer untuk mencegah kerusakan terjadi pada filter karburasi teman.

>>> Baca juga: Tips Menjaga Mobil Baru Untuk Pemakaian yang Lebih Tahan Lama

4. Bersihkan kerak pada mesin

gambar sebuah mesin mobil sangat kotor dengan sisa minyak

Jangan biarkan kerak muncul pada mesin

Kerak bisa saja terbentuk pada mesin jika mesin jarang dibersihkan. Semakin lama teman membiarkan mesin kotor, maka kerak yang tercipta akan menjadi lebih susah dibersihkan. Cara untuk membersihkannya juga cukup mudah. Teman cukup menginjak pedal gas semakin dalam sehingga kerak-kerak yang berada pada mesin menjadi rontok dan terbuang dalam knalpot.

>>> Klik di sini untuk membaca artikel tips&trik perawatan mobil lainnya!

5. Isi penuh tangki mesin

Mengisi tangki bensin dengan penuh bisa mencegah tangki bensin teman menjadi kotor dan berkarat. Usahakan untuk mengisi tangki bensin secara penuh agar bagian atas tangki bisa terbsersihkan dengan lumuran minyak.

seorang sedang melakukan pengisian tangki berwarna merah

Lakukan pengisian tangki secara penuh untuk mencegah kerak

Untuk perawatan tangki, bersihkan kerak yang tercipta di bagian atas tangki maupun di dalam tangki. Karena jika dibiarkan, kerak tersebut bisa masuk ke saluran pembakaran dan membahayakan mesin.

Tips merawat mobil lebih murah dibandingkan harga yang akan teman keluarkan untuk memperbaiki mobil yang sudah rusak. Untuk menghindari kerusakan, selalu lakukan perawatan secara berkala dan menyeluruh. Semoga tips merawat mobil ini bisa membantu teman CntaMobil dalam merawat mobil teman.

>>> Klik di sini untuk membaca tips & trik lainnya!

 
back to top