Semprot Mobil dengan Desinfektan Secara Berkala pada Fase New Normal

02/06/2020

Pengemudian

3 menit

Share this post:
Semprot Mobil dengan Desinfektan Secara Berkala pada Fase New Normal
Pihak kepolisian mengimbau agar masyarakat pemilik kendaraan pribadi untuk menyemprotkan desinfektan secara berkala pada fase new normal untuk cegah corona.

Indonesia tampaknya tengah siap untuk memasuki fase baru yakni New Normal. Di fase ini, masyarakat di daerah zona hijau penyebaran virus corona diperbolehkan untuk kembali beraktivitas namun dengan mematuhi protokol kesehatan yang ada. 

Protokol kesehatan yang wajib dipatuhi pada fase new normal antara lain menggunakan masker, menjaga jarak 1,5-2 meter, selalu mencuci tangan, tidak memegang wajah, mandi dan ganti baju setelah pulang berpergian, tidak berjabat tangan, serta beribadah di rumah. 

Menyemprot Desinfektan Secara Berkala

>>> Penting! Siapkan Ini di Dalam Mobil untuk Mencegah Virus Corona

Selain itu mengemudi kendaraan pribadi di fase kenormalan baru ini pun ada aturannya. 

Pihak kepolisian pun ikut turun tangan untuk melakukan pengawasan selama new normal berlaku di sebagian besar wilayah Indonesia. Dalam berkendara pribadi misalnya, polisi mengimbau agar para pemilik kendaraan melakukan desinfeksi kendaraan secara berkala.

Menyemprotkan desinfektan

Menyemprotkan desinfektan pada kendaraan Anda secara berkala

Ini juga berlaku bagi kendaraan operasional yang menemani aparat bertugas. Hal tersebut dilakukan agar virus-virus di dalam mobil bisa mati sehingga tak menempel pada tubuh manusia sesuai dengan Surat Edaran Kemenkes No: HK.02.01/MENKES/334/2020 tentang protokol pencegahan penularan Covid-19 seperti dilihat Cintamobil.com pada akun instagram Humas Polda Metro Jaya. 

>>> Begini Tips Aman Menjual Mobil di Tengah Pandemi Corona

Desinfeksi sendiri merupakan proses menghilangkan sebagian besar atau semua mikroorgamnisme patogen kecuali spora bakter yang terdapat di permukaan benda mati. 

Saat ini kerap ditemukan bilik desinfeksi di beberapa tempat yang diperuntukan bagi orang maupun kendaraan. 

Beragam cairan desinfektan yang digunakan untuk bilik desinfeksi tersebut antara lain larutan pemutih, klorin dan sejenisnya, etanol 70%, amonium kuartener, hidrogen peroksida, dan lain sebagainya. Desinfektan tersebut digunakan untuk mendesinfeksi ruangan dan permukaan, seperti lantai, perabot, peralatan kerja, pegangan tangga atau eskalator, moda transportasi, dan lain-lain. 

>>> Pilihan super luas dengan  harga Fortuner bekas di Cintamobil

New Normal untuk Pengendara Motor

Tak sekadar menyemprot, Anda juga harus rajin kabin mobil. Ini dilakukan sebagai upaya untuk mencegah kuman-kuman berkembang biak di dalam mobil. 

Demikian pula dengan kendaraan roda dua. Bagi pengendara yang menggunakan sepeda motor diimbau menggunakan masker, sarung tangan, juga menggunakan pakaian atau jaket dengan lengan panjang. 

New Normal untuk pengendara motor

Imbauan untuk pengguna roda dua di fase new normal

Hal serupa juga berlaku untuk penumpang yang duduk di belakang. Mereka diimbau untuk menggunakan masker, sarung tangan, baju lengan panjang, dan yang terpenting mengenakan helm pribadi dan tak pernah bergantian dengan orang lain. 
 

>>> Berita otomotif terbaru dan menarik dari seluruh dunia ada disini

Menjadi jurnalis otomotif di salah satu media ternama di Indonesia sejak 2016 dan telah memiliki ragam pengalaman menguji mobil hingga mengunjungi pameran otomotif tingkat dunia. Bergabung sebagai Editor di Cintamobil sejak tahun 2020. Lulusan Universitas Trisakti ini mengawali karir sebagai jurnal
 
back to top