Bosch Hadirkan Solusi Mobilitas Melalui Dua Teknologi Canggih

25/05/2019

Pengemudian

6 menit

Share this post:
Bosch Hadirkan Solusi Mobilitas Melalui Dua Teknologi Canggih
Menghadapi zaman dan mobilitas yang semakin maju, Bosch menghadirkan solusi berupa pemutakhiran komponen powertrain listrik dan teknologi pengereman regeneratif.

Seiring majunya perkembangan zaman, urbanisasi turut berperan dalam mengubah banyak aspek kehidupan secara mendasar. Khususnya untuk transportasi dan mobilitas, yang biasanya berbanding lurus dengan berkembangnya kehidupan perkotaan.

Menurut “World Cities Report 2016” dari PBB, pada 2030 akan ada setidaknya lima miliar penduduk kota di seluruh dunia. Untuk kawasan Asia Tenggara, 90 juta orang akan pindah ke perkotaan.

>>> Perusahaan Swiss kembangkan baterai 1000 kilometer

Konsep mobilitas elektrik

Tak dapat dipungkiri, mobilitas elektrik diperlukan untuk mengurangi polusi udara di perkotaan

Dengan ini, kemungkinan tahun 2050 mendatang lalu pintas perkotaan cenderung meningkat tiga kali lipat dibanding sekarang, tentu ini akan meningkatkan kemacetan, kecelakaan lalu lintas, dan polusi.

Studi dari World Economic Forum mengungkap bahwa di tingkat global, polusi udara mengakibatkan kematian tujuh juta orang setiap tahun dan mengurangi rata-rata usia hidup hingga 1,8 tahun, khususnya di kawasan Asia Tenggara.

>>> Temukan mobil bekas idaman Anda di sini

Tak dipungkiri, saat ini perkembangan elektrifikasi dan powertrain listrik sangat dibutuhkan demi kualitas udara yang lebih baik di perkotaan. Sebagai salah satu raksasa otomotif dunia, khususnya dalam bidang elektifikasi, komponen powertrain listrik buatan Bosch telah memberi daya lebih dari setengah juta kendaraan di jalan raya.

“Bosch memiliki visi mobilitas perkotaan yang bebas stress, bebas kecelakaan dan bebas emisi. Visi ini dapat dicapai melalui ekosistem berkelanjutan yang mengintegrasikan berbagai solusi transportasi alternatif dan mengoptimalkan kendaraan bermotor dengan menjadikannya lebih aman, lebih nyaman dan lebih efisien,“ ujar Martin Hayes, presiden Bosch di Asia Tenggara.

Lalu, solusi apa yang dihadirkan Bosch untuk mobilitas perkotaan?

Sistem aki hibrida 48-Volt

Baterai Bosch dengan daya 48 volt

Baterai Bosch

Saat ini, produsen mobil beramai-ramai berusaha mengurangi emisi CO2. Pada praktiknya, ini berarti mengurangi konsumsi bahan bakar mobil dan aki Bosch 48-Volt dirancang khusus untuk tujuan tersebut. Misalnya, sel-sel lithium-ion yang Bosch gunakan, walaupun sangat kompak, tetapi juga berfungsi mengurangi CO2. Aki inovatif 48-Volt dari Bosch distandardisasi untuk memudahkan integrasi model kendaraan baru – dari mobil kompak, mobil mini, sampai mobil mikro.

Sistem pengereman Regeneratif

Sistem pengereman merupakan salah satu elemen terpenting untuk keselamatan pada kendaraan. Namun, saat ini ada alasan lain mengapa sistem pengereman menjadi pusat perhatian publik, yakni emisi karbon.

Menurut badan lingkungan negara Jerman, rem dan ban bertanggung jawab atas 32 persen emisi partikulat dari kegiatan mengemudi; kira-kira setengahnya berasal dari debu rem. Karenanya, mengurangi debu rem secara signifikan sangat penting untuk meningkatkan kualitas udara, terutama di kota-kota besar.

Penguat rem elektromagnetik Bosch iBooster

Penguat rem elektromekanis, Bosch iBooster

Sistem pengereman regeneratif menggunakan pemulihan energi pengereman alih-alih menggunakan daya gesek, hal ini menjadikan pengereman bebas dari emisi, dan juga pembakaran yang lebih efisien.

>>> Simak berita perkembangan teknologi dunia otomotif di sini

Bosch memiliki solusi berupa iBooster, penguat rem elektromekanis, dan dibuat sesuai dengan semua konfigurasi drivetrain, serta sangat cocok untuk kendaraan hibrida maupun listrik. Penguat rem bebas vakum ini memperpendek jarak pengereman dan membuat kendaraan hibrida maupun listrik menjadi lebih efisien melalui pengurangan konsumsi bahan bakar dan emisi CO2.

Cara kerja sistem iBooster Bosch

Ketika dikombinasikan dengan ESP®hev, yaitu sistem pengereman regeneratif berbasis vakum untuk kendaraan hibrida dan listrik, pemulihan energi mengurangi debu rem hingga 95 persen.

Mobilitas Masa Depan

Sistem powertrain hemat energi adalah solusi utama dalam menjawab tantangan energi dan perubahan iklim. Bosch percaya bahwa mesin pembakaran internal yang dioptimalkan dan sistem penggerak listrik juga memiliki peran besar dalam masa depan mobilitas perkotaan, mereka pun terus mengembangkan dan meningkatkan kedua jenis powertrain tersebut.

Langkah Bosch dalam mewujudkan mobilitas masa depan adalah dengan mengakuisisi penuh EM-motive, salah satu produsen motor listrik yang telah meproduksi lebih dari 450.000 motor listrik, 2011 lalu.<

“Bagi Bosch, mewujudkan udara bersih di perkotaan bukanlah hal yang mustahil. Teknisi kami telah mengembangkan berbagai lompatan inovatif dalam mengembangkan teknologi yang akan membantu memastikan perkotaankita menjadi tempat yang lebih layak dan berkelanjutan untuk ditinggali,” tutup Hayes.

>>> Tips & trik otomotif terlengkap hanya ada di Cintamobil.com

Bergabung di Cintamobil sejak 2019, Derry adalah seorang penyuka kecepatan tulen. Pengalaman di salah satu situs motorsport global membuatnya khatam soal dunia balap. Masih mengejar gelar Sarjana, Derry juga sering memacu adernalin dengan go-kart.
 
back to top