Ada Aksi Massa Saat Mengemudi, Apa Yang Harus Dilakukan?

28/11/2018

Pengemudian

3 menit

Share this post:
Ada Aksi Massa Saat Mengemudi, Apa Yang Harus Dilakukan?
Saat sedang mengemudi terkadang situasi darurat bisa terjadi, salah satunya adalah aksi massa seperti demo atau huru-hara. Lantas apa yang harus dilakukan ketika menghadapi situasi seperti ini?

Kondisi jalan memang sulit diprediksi. Tak hanya kondisi permukaan jalan maupun lalu lintas, tapi juga hal yang di luar dari perkiraan yang dapat menimbulkan kemacetan maupun kecelakaan. Di antaranya yang dapat menimbulkan kepadatan lalu lintas adalah kecelakaan kendaraan bermotor dan proses perbaikan jalan. Beruntungnya untuk hal tersebut hanya merugikan waktu perjalanan yang menjadi lebih lama, tapi tidak mengancam keselamatan kendaraan dan pengendara. Lalu bagaimana cara menghindari jalan yang sedang menjadi tempat aksi massa berkumpul? Tentu saja hal itu bisa dilakukan pengendara sebelum memulai perjalanan.

>>> Baca juga: Agar Tetap Aman, Perhatikan Tips Melewati Jalan Sempit

Kini, bukan hal yang sulit untuk mendapatkan informasi adanya demonstrasi atau tawuran di suatu kawasan, pengendara bisa mengandalkan media online dan media sosial yang mampu memberikan informasi dengan cepat. Jangan khawatir bagi Anda yang belum sempat mencari informasi sebelum memulai berkendara, Anda pun bisa mendapatkan informasi itu di mobil melalui radio.

Kondisi huru-hara bisa terjadi secara mendadak

Lakukan putar arah bila memungkinkan bila didepan sedang terjadi aksi massa atau huru-hara

Merasa belum cukup informasi yang Anda dapatkan dari media online dan media sosial, Anda pun dapat mengandalkan GPS di gadget yang bisa memberikan informasi mengenai kondisi lalu lintas di kawasan tertentu. Sehingga Anda bisa mengetahui kemacetan baik karena memang padat kendaraan, demonstrasi maupun tawuran. Serta waktu estimasi perjalanan dan waktu estimasi sampai di tempat tujuan.Salah satu cara yang bisa dimanfaatkan adalah aplikasi Google Maps di smartphone Anda. Berkat adanya fitur Fastest Route, sistem akan memberi rute tercepat menuju tempat tujuan Anda. Sehingga rute alternatif akan diberikan sekaligus menghindari jalan macet yang memakan waktu lama.

>>> Dapatkan semua tips mengemudi di jalan raya lebih lengkap di sini

Itu adalah kondisi pengemudi yang melakukan antisipasi terlebih dahulu. Lalu apa yang harus dilakukan bagi pengendara yang terjebak di daerah yang sedang ada aksi massa? Jangan pernah mengambil risiko dalam keadaan seperti ini. Banyak hal tak terduga yang bisa terjadi. Terlebih mayoritas pengemudi tidak terlatih untuk menghadapi kondisi itu sehingga bisa menimbulkan risiko bahaya bila terus mengemudi menembus kerumunan massa.

Optimalkan fitur navigasi pada mobil
Gunakan fitur navigasi bila tersedia untuk mencari jalan alternatif

Langkah yang harus dilakukan pengemudi adalah melakukan putar arah atau berhenti di tempat yang aman. Jangan paksakan melewati keramaian massa. Hal ini karena saat kondisi massa banyak di jalan, emosional bisa tidak terkontrol. Akibatnya keamanan mobil berisiko tinggi termasuk keselamatan pengemudi dan penumpang.

>>> Baca juga semua tips dan trik mobil yang bermanfaat lainnya disini

 
back to top