Progres 71%, Tol Kelapa Gading–Pulo Gebang Ditarget Rampung Juni 2021

16/10/2020

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
Progres 71%, Tol Kelapa Gading–Pulo Gebang Ditarget Rampung Juni 2021
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengumumkan progres Tol Kelapa Gading–Pulo Gebang telah mencapai 71 persen. Ditargetkan tol ini selesai Juni 2021.

Pembangunan Jalan Tol Layang Dalam Kota Jakarta dengan ke-6 ruasnya terus dikebut penyelesaiannya. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dalam rilisnya menyebut 6 ruas jalan tol sepanjang 69,77 Km tersebut akan mengadopsi konstruksi jalan layang yang terintegrasi dengan transportasi umum Bus Rapid Transit (BRT).

Progres 71 persen

Diterangkan, untuk tahap 1 pembangunan bernilai investasi sebesar Rp 20,7 triliun dengan total panjang 31,1 km dan terbagi 3 seksi. Rinciannya, Seksi A (ruas Kelapa Gading–Pulo Gebang) sepanjang 9,3 km, Seksi B (ruas Semanan-Grogol) sepanjang 9,5 km, dan Seksi C (ruas Grogol-Kelapa Gading) sepanjang 12,4 km.

Seksi A yang dibangun sejak Februari 2017 sudah mencapai progres 71 persen. Masih ada 90 buah pilar dari 384 pilar yang masih tahap pengerjaan. Ditargetkan Seksi A ini

Untuk seksi A, ruas Tol Kelapa Gading–Pulo Gebang pembangunannya dimulai sejak Februari 2017 kini progresnya mencapai 71% dengan sisa pekerjaan struktur pilar sebesar 90 buah pilar dari total 384 buah pilar.

>>> Perlu Membiasakan Diri Mengontrol Kecepatan di Jalan Tol Baru

Foto menunjukkan Jalan Tol Layang Dalam Kota Jakarta tampak dari udara

Jalan Tol Layang Dalam Kota diproyeksi mengurangi beban kemacetan di Jakarta

Dari awal Seksi A direncanakan selesai dalam waktu 30 (tiga puluh) bulan. Tapi fakta di lapangan ada beberapa kendala yang membuat target tidak tercapai. Selain soal pembebasan lahan tambahan, pengerjaan terkendala relokasi Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT-150 kV), relokasi pipa gas dan pipa air bersih.

"Pelaksanaan konstruksi ruas tol Kelapa Gading–Pulo Gebang juga harus menyesuaikan dengan kondisi lalu lintas yang padat dan prinsip kehati-hatian yang tinggi karena berada di tengah bangunan gedung yang padat dengan waktu kerja yang relatif sempit." tutur Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Danang Parikesit sebagaimana dirilis BPJT KemenPUPR, (15/10/2020).

Saat ini seluruh kendala tengah diupayakan solusi dan penyelesaiannya oleh Kementerian PUPR bersama Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Jakarta Toll Development (JTD), Pemerintah Daerah DKI, dan pihak-pihak terkait.

Ditargetkan selesai 2021

Kementerian PUPR bersama pihak BUJT dan kontraktor pelaksana menargetkan progres Seksi A ruas Kelapa Gading–Pulo Gebang sepanjang 9,3 km bisa mencapai 100 persen atau rampung seluruhnya pada Juni 2021.

>>> Hampir Selesai, Tol Cimanggis-Cibitung Lengkapi Akses ke Tol JORR 2

Foto Pembangunan Jalan Tol Layang Dalam Kota Jakarta

Pembangunan Jalan Tol Layang Dalam Kota Jakarta terus dikebut

>>> Berita aktual lainnya terkait otomotif ada disini

Satu-satunya anggota redaksi yang berbasis di Jawa Tengah. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2017 sebagai Content Writer. Saat ini, kerap menulis berbagai informasi seputar lalu lintas dan perkembangan transportasi di Indonesia.
 
back to top