Tak Masuk 10 Merek Mobil Terlaris, Ini Hasil Jualan Datsun Dan Nissan Agustus 2018

21/09/2018

Pasar mobil
Share this post:
Tak Masuk 10 Merek Mobil Terlaris, Ini Hasil Jualan Datsun Dan Nissan Agustus 2018
Rilis data penjualan mobil di Indonesia bulan Agustus 2018 oleh GAIKINDO tidak menunjukkan adanya nama Nissan dan Datsun di daftar 10 merek mobil terlaris di Indonesia. Kemana ngumpetnya dua merek terkenal asal Jepang itu?

Foto Toyota Avanza tampak belakang

Avanza tersalip Mitsubishi Xpander tak membuat Toyota goyah dari posisi pemimpin pasar otomotif di Indonesia (foto: TAM)

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) merilis data penjualan mobil di Indonesia untuk bulan Agustus 2018. Sebanyak 102.197 unit mobil dari berbagai merek berhasil terjual selama satu bulan itu. Angka ini tak sebaik penjualan mobil di bulan Juli 2018 yang tercatat sebanyak 107.474 unit.

Masih seperti biasa, merek-merek Jepang sangat mendominasi. Dari 10 merek mobil terlaris di Indonesia, 9 diantaranya adalah merek Jepang dengan Toyota sebagai pucuk pimpinan. Jika ada yang menyela diantara sepuluh merek tersebut, itu ada merek China Wuling. Secara lengkap berikut daftar 10 merek mobil terlaris di Indonesia:

  Merek Juli Agustus Naik/Turun
1 Toyota 34,984 31,149 - 10,0%
2 Daihatsu 17,964 17,510 - 2,5%
3 Honda 15,226 14,862 - 2,3%
4 Mitsubishi Motors 13,948 13,284 - 4,7%
5 Suzuki 10,503 10,764 2,4%
6 Mitsubishi Fuso 5,393 3,855 -28%
7 Hino 3,527 3,609 2,3%
8 Isuzu 1,818 2,606 43,3%
9 Wuling 1,128 1,908 69,1%
10 Mazda 564 577 2,3%
11 Datsun 868 396 - 54,3%
... ... ... ... ...
20 Nissan 336 85 - 74,7%

Nampak dari data di atas nama Wuling berada di peringkat ke 9. Hanya mengandalkan tiga model yaitu Confero S, Cortez 1.5L dan Cortez 1.8L, Wuling berhasil mengalahkan merek Mazda dengan perolehan penjualan sebanyak 1.908 unit. Sementara Mazda yang menawarkan 9 model di Indonesia mampu menjual sebanyak 577 unit, naik tipis 2,3% dibanding bulan Juli 2018 yang terjual sebanyak 564 unit. Meski berada di posisi paling buncit, Mazda cukup gembira berhasil masuk dalam daftar 10 merek mobil terlaris di Indonesia mengalahkan dua pesaingnya dari Jepang, Nissan dan Datsun.

>>> Baca Review dan Spesifikasi lengkap All New Mazda6 Elite Sedan 2018

Foto New Mazda3 Speed tampak samping depan

New Mazda3 Speed, dibekali mesin berkapasitas 2.000 cc SKYACTIV-G 2.0, dijual dengan harga Rp 442.800.000 (foto: mazda)

Berada dalam satu naungan, nasib Nissan dan Datsun di bulan Agustus 2018 sama-sama mengenaskan. Keduanya mengalami penurunan penjualan sangat tajam. Nissan hanya mampu menjual sebanyak 85 unit mobil, turun sebesar 74% dari bulan Juli yang masih terjual sebanyak 336 unit. Sedangkan Datsun hanya mampu menjual sebanyak 396 unit atau turun sebesar 54% dari bulan Juli yang masih terjual sebanyak 868 unit.

Penjualan Nissan yang sangat terpuruk ini jadi PR penting untuk dipecahkan Nissan Motor Indonesia. Dengan hanya menjual sebanyak 85 unit, posisi Nissan di bulan Agustus 2018 berada jauh di peringkat 20. Tak hanya dikalahkan saudaranya sendiri Datsun, Nissan juga dikalahkan merek lain dari berbagai negara seperti UD Trucks dari Jepang, Chevrolet dari Amerika Serikat, BMW dari Jerman, Hyundai dari Korea Selatan, DFSK dari China hingga Tata dari India.

Apakah Nissan bisa kembali bangkit di bulan-bulan berikutnya? Tunggu saja rilis penjualan dari GAIKINDO di bulan depan.

>>> Tak Kuat Menahan Diri, Nissan Bakal Ikut-ikutan Bikin Low MPV

Foto Nissan Terra putih tampak belakang

Nissan Terra dibekali mesin 2.500 cc, dijual dengan harga Rp 460.000.000 (foto: NMI)

>>> Berita terbaru dari dunia otomotif hanya di Cintamobil.com

Satu-satunya anggota redaksi yang berbasis di Jawa Tengah. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2017 sebagai Content Writer. Saat ini, kerap menulis berbagai informasi seputar lalu lintas dan perkembangan transportasi di Indonesia.
 
back to top