Penjualan Mobil di Tiongkok Turun Pertama Kali Sejak Tahun 2015

15/05/2017

Pasar mobil
Share this post:
Penjualan Mobil di Tiongkok Turun Pertama Kali Sejak Tahun 2015
Pihak Asosiasi Produsen Mobil Tiongkok telah mengumumkan jumlah penjualan mobil baru di bulan April tahun 2017 turun 2,2 persen menjadi 2.084.000 unit. Ini merupakan penurunan pertama kali sejak bulan Agustus 2015 kecuali musim Tahun Baru Imlek.

Di laporkan Nikkei pada hari Jumat (12/5/2017), setelah waktu konsumen ramai-ramai melakukan pembelian waktu keringanan pajak untuk mobil kecil dikurangi pada awal 2017, pemintaan pembelian mobil sudah turun.

Di samping itu, Tiongkok telah memotong 10 persen pajak mobil menjadi 5 persen untuk kendaraan dengan mesin tidak lebih besar dari 1.6 liter sampai akhir tahun 2016. Kemudian, pajak tersebut  dinaikkan menjadi 7,5 persen pada Januari 2017.

"Permintaan yang besar selama paruh kedua tahun lalu, telah membuat penjualan menjadi sulit tahun ini," ungkap seorang manajer di salah satu dialer mobil di Changan.

ratusan mobil yang variasi

Penjualan Mobil di Tiongkok Turun Pertama Kali Sejak Tahun 2015


Di antaranya, penjualan mobil penumpang baru menurun 3,7 persen pada bulan April menjadi 1,72 juta unit Sedangkan penurunan penjualan mobil kecil sebesar 10,2 persen menjadi 1,14 juta unit. Penurunan kedua segmen itu disebut sebagai faktor terbesar di balik penurunan keseluruhan.

>>> Baca juga
Mengekor Tiongkok, India Ikut Dorong Perkembangan Mobil Listrik


Selanjutnya,  segmen sedan menurun 7,7 persen menjadi 850.000 unit. Namun, model SUV medapatkan naik 11 persen menjadi 680.000 unit, tapi masih belum sampai tingkat pertumbuhan 40 persen yang terjadi pada tahun 2016.

Apalagi, pabrikan Amerika Serikat, Eropa dan Korea Selatan semuanya menghadapi kesusahan. Pemimpin pasar, Volkswagen dan General Motors juga mengalami penurunan kalau dibandingkan dengan tahun lalu. Jadi, kedua produsen mobil telah membawa banyak model mobil kecil yang dirancang untuk bisa menerima manfaat dari keringanan pajak.


>>> Klik di sini untuk membaca berita baru mengenai model SUV

 >>> Klik disini untuk mengupdate berita terbaru
 
back to top