Penjualan Honda Meningkat di Bulan November, Honda Brio dan HR-V 1.5 Paling Berkontribusi

16/12/2019

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
Penjualan Honda Meningkat di Bulan November, Honda Brio dan HR-V 1.5 Paling Berkontribusi
Penjualan Honda Prospect Motor (HPM) bulan November 2019 makin positif. Dua model unggulannya, Honda Brio dan HR-V 1.5 kembali jadi kontributor terbesar.

Turbulensi tengah dialami pasar otomotif dalam negeri tahun ini, khususnya untuk kendaraan roda empat atau lebih. Hampir model mengalami penurunan penjualan, termasuk PT Honda Prospect Motor (HPM).

Foto menunjukkan Logo Honda

Penjualan Honda turut menurun di 2019

Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) mencatat penjualan Honda (wholesales) sepanjang Januari-Oktober 2019 sebanyak 111.824 unit. Lebih kecil dari periode yang sama tahun lalu yang terjual sebanyak 133.231. Sedangkan penjualan retail periode Januari-Oktober 2019 sebanyak 122.066 unit, lebih kecil dari tahun lalu yang terjual sebanyak 133.813 unit.

>>> Jeep Varian Hybrid dan Elektrik Akan Diperkenalkan di Tahun 2022

Penjualan Honda bulan November 2019

Honda kembali merilis data penjualan (retail) untuk bulan November 2019 dengan total unit sebanyak 13.010 unit mobil. Angka tersebut meningkat dari bulan Oktober yang hanya sebanyak 12.375 unit dan bulan September yang hanya 12.323 unit. Artinya selama tiga bulan berturut-turut penjualan Honda mengalami peningkatan.

Honda Brio kembali mencatatkan penjualan tertinggi sebanyak 6.755 unit atau 52% dari seluruh penjualan Honda. Rinciannya Brio Satya 5.252 unit dan Brio RS 1.503 unit.

Di belakang Honda Brio ada Honda HR-V 1.5L yang terjual sebanyak 2.269 unit, Honda Mobilio terjual sebanyak 1.382 unit, dan Honda Jazz sebanyak 938 unit.

Foto menunjukkan Honda HR-V tampak dari samping depan

Honda HR-V 1.5 kian digemari konsumen

Di peringkat kelima dan seterusnya secara berurutan ada Honda CR-V terjual sebanyak 844 unit, Honda BR-V sebanyak 379 unit, Honda HR-V 1.8L sebanyak 163 unit, dan Honda Civic Hatchback sebanyak 143 unit.

Untuk model lain juga memberikan kontribusi. Namun angkanya di bawah 100 unit yaitu, Honda Civic Sedan sebanyak 63 unit, Honda City sebanyak 27 unit, Honda Accord sebanyak 27 unit dan Honda Odyssey sebanyak 20 unit.

Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM, Yusak Billy dalam keterangan resminya mengatakan keberhasilan meningkatkan penjualan Honda Brio dan HR-V 1.5 tak lepas dari beragam program penjualan yang cukup menarik.

"Honda dapat meneruskan tren penjualan yang positif di akhir tahun ini berkat permintaan untuk model-model seperti Honda Brio dan Honda HR-V yang masih kuat, serta didukung program penjualan akhir tahun yang semakin memberikan keuntungan lebih bagi konsumen saat membeli mobil Honda." kata Billy.

>>> TerTertarik membeli mobil bekas Honda, Cek koleksi dan harganya di sini!

Sekilas Honda Brio

Sejak diluncurkan di ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 performa Honda Brio mengalami peningkatan pesat. Bahkan hingga sekarang penjualan Honda Brio sukses bertahan di level tertinggi dari seluruh model Honda, maupun diantara kompetitornya di segmen city car.

Foto menunjukkan Honda Brio warna kuning, tampak dari samping

All New Honda Brio, hadir dengan tampilan modern

Hal itu tak lepas dari rombakan total yang membuat Honda Brio tampil lebih keren, stylish dan modern. Paling terlihat di bagian depan lampu utamanya tak lagi cembung membulat, sedangkan di bagian belakang jendela kaca berukuran besar yang menjadi ciri khas Honda Brio versi lama diganti dengan jendela kaca kecil mirip umumnya city car. Desain pintu belakang juga agak cembung ke belakang yang membuat ruang bagasi makin luas.

>>> Lebih detail tentang All New Honda Brio Satya S, Baca Reviewnya Disini!

>>> Berita otomotif terlengkap hanya ada di Cintamobil.com

Satu-satunya anggota redaksi yang berbasis di Jawa Tengah. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2017 sebagai Content Writer. Saat ini, kerap menulis berbagai informasi seputar lalu lintas dan perkembangan transportasi di Indonesia.
 
back to top