Penjualan Daihatsu Mengaum Di Awal Tahun 2022

15/02/2022

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
Penjualan Daihatsu Mengaum Di Awal Tahun 2022
Sesuai karakter tahun Macan Air dalam kepercayaan Tionghoa, penjualan Daihatsu di Indonesia turut mengaum awal tahun 2022 ini bahkan tertinggi sepanjang sejarah

Sesuai karakter tahun Macan Air dalam kepercayaan Tionghoa, penjualan Daihatsu di Indonesia turut mengaum awal tahun 2022 ini bahkan tertinggi sepanjang sejarah. Pasar otomotif nasional mengalami kenaikan sekitar 45% menjadi sekitar 78 ribu unit, dibandingkan periode yang sama pada tahun 2021 lalu sekitar 54 ribu unit, dan diharapkan dapat terus meningkat secara bertahap hingga kembali ke level normal.

Penjualan Daihatsu by Model Januari 2022

Penjualan Daihatsu by Model di Januari 2022

Berdasakan data GAIKINDO (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia) pada Januari 2022, tercatat segmen kendaraan yang mendominasi pasar secara berturut-turut, mulai dari SUV (Sport Utility Vehicle) yang terus meningkat dengan kontribusi sebesar 27%; disusul Commercial (Niaga) 26%; MPV (Multi Purpose Vehicle) 25%; LCGC 16%; City Car 3%; dan segmen lainnya 3%.

Daihatsu Raih Rekor Penjualan Tinggi

“Daihatsu bersyukur dapat mengawali penjualan awal tahun 2022 dengan mencetak rekor market share tertinggi sepanjang sejarah Daihatsu di Indonesia. Kami juga mengapresiasi dukungan pemerintah atas kelanjutan insentif PPnBM yang diberikan yang terbukti telah meningkatkan pasar otomotif nasional secara signifikan selama tahun 2021 lalu,” ujar Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).

Hal ini pun diamini oleh Amelia Tjandra, yang menjabat sebagai Marketing, Corporate Planning & Communication Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) yang turut memuji kinerja tim marketing Daihatsu Indonesia.

Daihatsu Terios R AT 2022

Pasar SUV yang berkembang akan topang penjualan Daihatsu di Tanah Air

"Saya harus kagumi semangat dari tim Daihatsu, di bawah kepemimpinan termasuk pak Hend juga, orang-orangnya beda pak, kenapa bisa jadi nomor satu di sejarah Daihatsu di Indonesia, bahkan di dunia kalau kita bilang Daihatsu yang paling sukses ya di Indonesia," yakin Amelia Tjandra.

Lebih lanjut ia menjelaskan, "Semangat orang Daihatsu itu agak berbeda, orang-orangnya itu semangat juangnya tinggi, semangat juangnya pantang menyerah, karena kami tahu untuk mencapai sukses itu tidak bisa seperti Rinso yang mencuci sendiri, harus ada usaha," jelas Amel sapaan Amelia Tjandra.

Daihatsu All New Xenia ADS 2022

Meski produk baru, All New Xenia berhasil merangsek ke posisi ke-4 penjualan Daihatsu

"Konon katanya, tahun Macan itu adalah lambang dari karakter Chinase New Year, lambang keberanian, lambang kemauan kuat, lambang karakter yang sangat percaya diri, nah orang-orang Daihatsu itu di tahun Macan sadar, kalau kita harus mencapai target, harus punya planning yang jelas, harus punya keberanian untuk mencapai semuanya itu dengan semangat pantang menyerah," yakin Amel.

"Jadi kenapa sih di Indonesia Daihatsu bisa sukses dengan raihan Market Share tertinggi? Karena orang-orang Daihatsu berkarakter Macan," tambah Amel dikutip tim Cintamobil.com.

>>> Daihatsu Rocky Siap Terima Tantangan Honda ZR-V

Penjualan Retail Ikut Mengaum

Pada sisi penjualan brand, Daihatsu raih penjualan ritel sebanyak 17.506 unit pada Januari 2022, atau naik 83,7% dibandingkan Januari 2021 lalu sejumlah 9.528 unit. Raihan ini juga membuat market share Daihatsu cetak rekor tertinggi sepanjang sejarah, yaitu sebesar 22,3%. Dalam hal kontribusi model, secara berturut-turut, penjualan Daihatsu pada Januari 2022 terbagi menjadi 2 komposisi dengan jenis kendaraan penumpang sebesar 71%, dan jenis kendaraan niaga 29%.

Penjualan Retail Daihatsu Bulan Januari 2022

Penjualan Daihatsu mengaum di awal tahun 2022

Khusus pada jenis mobil penumpang, penjualan Daihatsu secara berturut-turut didominasi oleh Sigra sebanyak 4,9 ribu unit, atau berkontribusi 28%; disusul Ayla 2,4 ribu unit (14%); All New Xenia 1,9 ribu unit (11%); Terios 1,3 ribu unit (8%); dan Rocky 1,2 ribu (7%). Sedangkan pada jenis kendaraan niaga, terdapat Gran Max PU (Pick Up) berkontribusi 3,8 ribu unit (22%); disusul GM MB (termasuk Blind Van) 1,4 ribu unit (8%).

>>> 5 Mobil Daihatsu Ini Bisa Turun Harga karena Insentif PPnBM

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe
 
back to top