Pengalihan Lalu Lintas Jalan Sudirman-Thamrin Malam Tahun Baru

31/12/2020

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
Pengalihan Lalu Lintas Jalan Sudirman-Thamrin Malam Tahun Baru
Mulai jam 8 malam hingga jam 3 pagi hari berikutnya, Jalan Sudirman-Thamrin bakal disterilkan dari seluruh aktivitas, lalu lintas dialihkan ke jalan lain.

Polda Metro Jaya mengumumkan penutupan Jalan Sudirman-Thamrin di sepanjang malam Tahun Baru, mulai pukul 20.00 WIB hingga 03.00 WIB. selama 7 jam tersebut jalan akan disterilkan dari berbagai aktivitas. Sedangkan lalu lintas akan dialihkan ke jalur lain.

“Kemudian untuk pelaksanaan crowd free night dan car free night di Sudirman-Thamrin maka pengalihan arus lalu lintas,” kata Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Sambodo Purnomo Yogo, seperti dirilis NTMC Polri, Rabu (30/12/2020).

Pengalihan jalur

Jalur lalu lintas yang dialihkan diantaranya; Jalur Harmoni dan Bundaran Senayan. Kendaraan dari arah Jalan Pattimura tidak masuk Jalan Sudirman, tapi akan dialihkan ke Jalan Sisingamangaraja. Kendaraan dari arah Semanggi juga demikian, tidak bisa menuju arah Sudirman. Dan kendaraan dari arah Slipi hanya bisa lurus ke arah Mampang.

“Semanggi hanya bisa dari barat ke timur dan timur ke barat. Di samping Polda tidak bisa turun ke kiri Sudirman atau belok kanan ke arah utara sudah tidak bisa,” kata Kombes Sambodo. “Dari arah Slipi hanya bisa lurus ke arah Mampang, tidak bisa belok kiri ke arah Sudirman atau turun ke bawah dekat gedung Veteran itu di mal Semanggi Plaza tidak boleh,” tambahnya.

Penutupan jalur dan sterilisasi juga berlaku untuk kawasan Patung Kuda, Seputar Monas, Medan Utara, Medan Selatan, Medan Timur, dan Medan Barat, Kebon Sirih, Budi Kemuliaan, dan Medan Merdeka. Sepanjang malam Tahun Baru tidak diperbolehkan melakukan aktivitas apapun.

>>> Jalan Sudirman Thamrin Ditutup Total Saat Malam Tahun Baru

Foto Pesta kembang api malam Tahun Baru di kawasan Monas

Tidak boleh ada perayaan di malam Tahun Baru 2021 seperti sebelum-sebelumnya

Kendaraan tertentu boleh melintas

Meski dilakukan penutupan, ada kendaraan-kendaraan tertentu yang boleh melintas di kawasan Jalan Sudirman-Thamrin. Misalnya ambulans yang harus membawa warga menuju rumah sakit, kendaraan pertolongan seperti pemadam kebakaran, SAR, kendaraan petugas pengamanan serta kendaraan lain sesuai diskresi kepolisian. Polisi yang berjaga bakal memberi akses yang dibutuhkan untuk kendaraan-kendaraan tersebut.

Di kesempatan yang berbeda Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Muhammad Fadil Imran mengimbau warga DKI untuk tetap di rumah merayakan Tahun Baru bersama keluarga demi keselamatan bersama.

“Saat ini Jakarta dan sekitarnya masih belum aman dari pandemi Covid-19. Penambahan kasus positif masih di atas 1500 kasus baru setiap hari. Saya mengimbau kepada seluruh warga masyarakat agar merayakan Tahun Baru di rumah bersama keluarga. Dalam suasana pandemi ini sangatlah riskan untuk berkerumun melakukan perayaan.” pesan Irjen M. Fadhil Imran sebagaimana diunggah di akun Twitter @TMCPoldaMetro.

>>> Tujuh Kendaraan Yang Berhak Mendapatkan Prioritas Di Jalan

Gambar Denah pengalihan arus lalu lintas jakarta di malam Tahun Baru 2021

Jalur lalu lintas dialihkan dari jalan Sudirman-Thamrin

>>> Berita aktual lainnya terkait otomotif ada disini

Satu-satunya anggota redaksi yang berbasis di Jawa Tengah. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2017 sebagai Content Writer. Saat ini, kerap menulis berbagai informasi seputar lalu lintas dan perkembangan transportasi di Indonesia.
 
back to top