Oh Ini Ternyata Maksud Enteng Bikin Untung Di Wuling Formo Max

26/01/2023

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
Oh Ini Ternyata Maksud Enteng Bikin Untung Di Wuling Formo Max
Wuling Formo Max mengusung tagline enteng bikin untung, sebenarnya apa sih maksud tagline tersebut? Apakah Formo Max ini punya bobot enteng atau seperti apa ya?

Wuling Formo Max mengusung tagline enteng bikin untung, sebenarnya apa sih maksud tagline tersebut? Apakah Formo Max ini punya bobot enteng atau seperti apa ya? Berikut ini penjelasan dari Wuling Motors Indonesia

Pikap Rakitan Cikarang yang Bikin Enteng

"Wuling Formo Max sebuah kendaraan komersial pick up generasi terbaru dari Wuling yang diproduksi di Cikarang, mengusung semangat enteng bikin untung, bisnis akan lebih untung dengan Formo Max yang bikin enteng," ujar Dian Asmahani, sebagai Brand & Marketing Director PT. SAIC General Motors Wuling (SGMW) Indonesia.

Dilanjut oleh Dian, "Angkut muatan banyak, aman menghadapi segala medan, (lantas) bagaimana bisa enteng bikin untung? Karena Formo Max memadukan tiga aspek yang memberikan keuntungan buat dunia usaha," kata Dian panggilan akrab Dian Asmahani.

Launching Wuling Formo Max
Wuling Formo Max usung Tagline Enteng Bikin Untung

"Yang pertama enteng buat bisnis apapun dengan kargo yang luas, para pengusaha kini lebih leluasa mengangkut muatan yang lebih beragam, dari galon, perkakas, kardus, furniture, motor, bahkan sampai hasil peternakan dan hasil perkebunan sekalipun dalam sekali angkut," promo Dian.

Wanita dengan pengalaman lebih dari 15 tahun di dunia otomotif ini pun bilang, "Kami menawarkan kargo yang lebih luas, di mana kami bisa bilang kalau Formo Max bisa 10-20% lebih luas dibandingkan dengan pemain di segmen yang sama. Karena kargonya lebih luas. Ini membuat jadi semakin efisien dalam mengangkut muatan," kata Dian.

>>> Radius Putar Capai 6,2 Meter, Wuling Formo Max Tetap Pede 'Libas' Rival-Rivalnya

Manjakan Pengemudi

Yang kedua enteng buat supir, karena Formo Max semua variannya dilengkapi dengan EPS (Electric Power Steering) yang mempermudah supirnya untuk bermanuver. Jadi enggak ketinggalan juga nanti yang nyupir juga nyaman di jalan.

"Karena mobil pick up ini mengaplikasikan pendingin udara atau AC, dan juga Head Unit yang bisa disambungkan ke Bluetooth, jadi selain luas dan nyaman juga bisa menikmati entertaint di dalam mobil," tambah Dian yang gabung di Wuling Motors Indonesia ini sejak tahun 2016.

In Car Entertaiment System Wuling Formo Max 2023
Head Unit dan pengaturan AC di Formo Max

Pastinya ini akan membuat pengemudi dan penumpang (depan) in a good mood pada saat melakukan operasional sehari-hari. Mood pengemudi juga penting, kalau driver dalam keadaan nyaman dan tidak kepanasan, secara tidak langsung akan lebih safe dalam mengemudi.

>>> Pantas Wuling Lirik Segmen Pick Up Ringan, Pasar Gemuk!

Kemudian fitur lainnya yang membuatnya nyaman, di Formo Max itu tersedia sabuk pengaman, kemudian Power Window untuk membuka dan menutup kaca, kemudian pengaturan kursi, pengaturan senderan (reclining) dan kemudian ada informasi MID (Multi Information Display) yang sebenarnya lebih lengkap.

Kursi Wuling Formo Max Pick Up 2023
Jok Formo Max diklaim lebih nyaman dari para pesaingnya

"Kemudian yang ketiga Enteng Angkut Untung, karena mesinnya ada di depan jadi lebih aman jok menjadi lebih (tidak) panas, sehingga perjalanan menjadi lebih aman dan nyaman," kata Dian yang sempat mengenyam pendidikan di Monash University ini.

Foromo Max juga dilengkapi ABS (Anti-lock Braking System) yang bisa membuat di jalan licin maupun hujan lebih aman, ada juga anti pencurian yang membuat kendaraan lebih aman, sehingga bisa lebih produktif menggunakan Formo Max.

Interior Wuling Formo Max 2023
Putaran setir Wuling Formo Max kian lincah dengan adanya EPS

"Keuntungan lainnya adalah saat melakukan perawatan Formo Max ini menjadi lebih mudah, karena kita sudah memiliki 150 diler di seluruh Indonesia," tambah Dian yang berkacamata ini.

>>> Pertarungan Panas Light Commercial Vehicle, Wuling Formo 1.2 Passenger Van vs Toyota Avanza 1.3 Transmover

Urusan sparepart juga enggak perlu khawatir, "Jadi untuk spare part ini ya karena Formo Max ini berbagi komponen dengan Wuling Confero juga ya, dan ini pastinya tersedia di diler-diler yang ada 3S (Sales-Service-Spare Parts)-nya," tutup Maulana 'Alan' Hakim, After Sales Service Director PT SGMW Motor Indonesia (Wuling Motors). Oh gitu maksudnya Enteng bikin Untung...

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe
 
back to top