Mepet Harga Pertamax Turbo, Harga BBM Shell Turun Per Hari Ini

01/08/2022

Pasar mobil

2 menit

Share this post:
Mepet Harga Pertamax Turbo, Harga BBM Shell Turun Per Hari Ini
Shell akhirnya menurunkan harga produk yang dipasarkan di Indonesia, termasuk Shell V-Power Nitro dengan RON 98 tak jauh berbeda dengan harga Pertamax Turbo.

Kabar gembira bagi Anda yang menggunakan bahan bakar jenis Shell. Per hari ini, tepatnya 1 Agustus 2022, penyedia layanan energi yang berlokasi di London tersebut mengumumkan penurunan harga. Harga BBM Shell yang turun saat ini tak begitu jauh dengan harga Pertamax Turbo yang dikeluarkan oleh Pertamina.

Turun per 1 Agustus

Dilansir dari berbagai media, Shell -sama mengumumkan penurunan harga per hari ini. Misalnya saja harga Shell V-Power (RON 95) yang sebelumnya dibanderol Rp 20.500 per liter turun menjadi Rp 18.300 per liter.

Harga Shell Super (RON 92 atau setara dengan Pertamax) turun Rp 1.690 per liter menjadi Rp 17.300 per liter. Penurunan harga juga dialami oleh Shell V-Power Nitro (RON 98 atau setara dengan Pertamax Turbo), dari sebelumnya Rp 21.280 per liter turun menjadi Rp 18.520 per liter.

>>> Dapatkan pilihan mobil baru dan bekas berkualitas lainnya di sini

stasiun pengisian bahan bakar Shell di Indonesia
Harga Shell V-Power Nitro tak berbeda jauh dengan Pertamax Turbo

Sedang khusus bagi pengguna mobil bermesin solar, harga Shell V-Power Diesel (CN 51 atau setara dengan Dexlite) turut turun menjadi Rp 19.280 per liter, dari sebelumnya Rp 21.870 per liter.

Sebelumnya, Vivo menurunkan harga Revvo 89 (Ron 89) pada akhir bulan Juli lalu. Dari sebelumnya Rp 12.400 per liter menjadi Rp 9.900 per liter. Namun Vivo menaikan harga Revvo 92 dari Rp 12.900 per liter menjadi Rp 17.500 per liter, serta Revvo 95 dari Rp 15.900 per liter menjadi Rp 19.500 per liter.

>>> Shell Rilis Bahan Bakar Diesel Euro 5, Cocok Buat Fortuner-Pajero Sport

Harga Pertamax Turbo tetap sama

Harga yang ditawarkan oleh Shell tak berbeda jauh dengan harga Pertamax Turbo yang dikeluarkan oleh pemerintah beberapa waktu lalu. Pasalnya sejak 10 Juli lalu, Pertamax Turbo naik dari sebelumnya Rp 14.500 per liter menjadi Rp 16.200 per liter.

Kenaikan harga yang mengacu pada Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar.

harga Pertamax Turbo yang ada di Indonesia
Harga Pertalite dan Pertamax masih tetap sama dengan bulan lalu

Kenaikan harga juga diterima oleh Dexlite yang naik menjadi Rp 15.000 per liter dari sebelumnya Rp 12.950 per liter. Sedangkan harga Pertamina Dex juga tak luput dari kenaikan menjadi Rp 16.500 per liter, dari sebelumnya dijual dengan harga Rp 13.700 per liter.

Kenaikan ketiga harga BBM Non-Subsidi tersebut dikarenakan kenaikan harga minyak dunia yang semakin tinggi, terlebih dengan krisis di beberapa negara termasuk perang di Ukraina. Sementara itu per 1 Agustus 2022, harga Pertamax masih berada di angka Rp 12.500 per liter dan harga Pertalite di angka Rp 7.500 per liter.

>>> Harga Dexlite, Pertamina Dex, dan Pertamax Turbo Naik, Tertinggi Bengkulu dan Riau

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top