SAMSAT Online atau layanan SAMSAT Keliling Purbalingga Jawa Tengah kembali beroperasi setelah sebelumnya tutup untuk menghindari penumpukan massa saat pandemi COVID-19
Di bulan September 2020 mobil pelayanan SAMSAT Keliling standby di sejumlah titik. Warga Purbalingga dan sekitarnya bisa memanfaatkan untuk melakukan perpanjangan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) yang masa berlakunya akan habis.
Syarat dan Ketentuan
Warga yang ingin melakukan perpanjangan STNK melalui layanan SAMSAT Keliling sebaiknya mempersiapkan diri persyaratan yang harus dibawa, yaitu STNK asli dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
Untuk ketentuan, layanan SIM Keliling hanya melayani perpanjangan atau pajak 1 tahunan. Sedangkan untuk pajak 5 tahunan tetap dilakukan di kantor SAMSAT.
Ketentuan lainnya yaitu mematuhi protokol kesehatan berupa mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak dengan yang lainnya. Hal ini wajib dilakukan mengingat suasana pandemi belum benar-benar habis.
>>> Mau Perpanjang STNK Mobil? Ini Persyaratannya!
SAMSAT Keliling, cara mudah memperpanjang STNK
Lokasi SAMSAT Keliling Purbalingga
Berikut lokasi jadwal dan lokasi SAMSAT Keliling di Purbalingga Jawa Tengah untuk bulan ini, September 2020.
Senin, pukul 08.00 WIB - 11.30 WIB
- Kantor Kecamatan Rembang
- Kantor Kecamatan Kejobong
- Lingkar Utara Alun-Alun Purbalingga
Selasa, pukul 08.00 WIB - 11.30 WIB
- Kantor Kecamatan Karangreja
- Kantor Kecamatan Kemangkon
- Lingkar Utara Alun-Alun Purbalingga
Rabu, pukul 08.00 WIB - 11.30 WIB
- Kantor Kecamatan Karanganyar
- Kantor Balai Desa Losari Rembang
- Kantor Kecamatan Padamara
Kamis, pukul 08.00 WIB - 11.30 WIB
- Kantor Kecamatan Kutasari
- Kantor Kecamatan Karangmoncol
- Kantor Kecamatan Bobotsari
Jum’at, pukul 08.00 WIB - 11.00 WIB
- Kantor Kecamatan Pengadegan
- Kantor Kecamatan Kaligondang
- Sub Terminal Jompo Kalimanah
Sabtu, pukul 08.00 WIB - 11.00 WIB
- Depan SMK Negeri 1 Bojongsari
- Kantor Balai Desa Kutasari
- Taman Lalu Lintas Karangsentul
Sabtu Malam Minggu, pukul 18.00 WIB - 20.00 WIB
- SAMSAT Induk Purbalingga
- Minggu Pagi, pukul 06.00 WIB - 08.00 WIB
- SAMSAT Induk Purbalingga
>>> Lokasi Samsat Keliling Kebumen Bulan Ini
Samsat Keliling hanya melayani pajak 1 tahunan, bukan pajak 5 tahunan