(Lagi) Honda Indonesia Bicara Soal Mobil Hybrid, Kasih Kode Produk Baru?

24/01/2023

Pasar mobil

2 menit

Share this post:
(Lagi) Honda Indonesia Bicara Soal Mobil Hybrid, Kasih Kode Produk Baru?
PT Honda Prospect Motor (HPM) sedikit buka suara soal mobil hybrid di Indonesia, wah apakah ini salah satu sinyal alias kode bakal ada produk baru di Tanah Air?

PT Honda Prospect Motor (HPM) selaku agen pemegang merek Honda di Tanah Air buka suara (lagi) soal mobil hybrid di Indonesia, wah apakah ini jadi salah satu sinyal alias kode bakal ada produk baru di Tanah Air?

Dukung Penuh Hybrid

"Tentunya kami mendukung wacana apa yang pemerintah keluarkan, karena itu mempercepat elektrifikasi di Indonesia," kata Yusak Billy, yang menjabat sebagai Business Innovation and Sales & Marketing Director of PT HPM.

Pria dengan sapaan karib Billy ini juga bilang, "Terutama wacana itu tidak hanya terpusat pada full battery tapi juga pada hybrid, di mana hybrid juga berperan dalam mengurangi gas buang ya," yakin Billy sapaan akrab Yusak Billy.

Honda CR-V Hybrid Emblem
Honda dukung mobil Hybrid, kasih kode keras soal All New Honda CR-V?

"Jadi konsumen bisa memilih mana yang hybrid mana yang perlunya battery, jadi pada dasarnya kami mendukung wacana pemerintah tersebut (soal rencana subsidi)," kata Billy yang sehari-hari ngantor di bilangan Sunter, Jakarta Utara ini.

Masih menyoal Subsidi mobil Hybrid dan Listrik yang sempat digaungkan akhir tahun lalu, "Saya rasa pemerintah sudah mempertimbangkan matang-matang soal besarannya (subsidi) jadi kami tidak bisa berkomentar banyak untuk wacana ini kedepan seperti apa," kata Billy yang sehari-hari disupiri naik Honda Accord Turbo ini.

>>> Honda CR-V 2.0L (Non Turbo) Segera Pensiun, Ini Tanggapan Honda Indonesia

Line Up Mobil Hybrid Honda

Walau pada saat artikel ini ditulis belum ada produk mobil Hybrid Honda yang dipasarkan di Indonesia, namun sebenarnya Hybrid bukanlah barang baru bagi Honda di Tanah Air. Pada tahun 2006 PT HPM pernah meniagakan Honda Civic Hybrid dengan kode bodi FD di Indonesia.

Honda Civic FD Hybrid 2006
Mobil berteknologi hybrid sebenarnya bukan barang baru bagi Honda Indonesia

Saat itu mobil ini kurang laku, sebab harganya yang tinggi nyaris 2 kali Honda Civic FD bermesin 2.000 cc 4-silinder yang jadi top of the line Civic saat itu. Terlebih mindset konsumen di Indonesia kala itu belum hybrid minded, jargon harga baterai yang tinggi plus perawatan yang tidak biasa menjadikan Civic Hybrid ketika itu tidak dilirik.

Honda CR-Z Hybrid
CR-Z sempat hadir sebagai mobil sports car hybrid di Tanah Air

Tak sampai di situ, tahun 2012 Honda juga menjual Sports Car Hybrid yang bentuknya Extraordinary. Honda CR-Z pertama kali diluncurkan di Indonesia pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012 di Jakarta. Tapi ya gitu, penjualannya enggak memuaskan untuk merek Honda.

Honda All New CR-V Hybrid 2023
All New CR-V Hybrid merupakan mobil yang layak ditunggu tahun ini...

Masih lebih laku Honda Civic Type-R yang kini diburu oleh para kolektor. Tapi hal ini membuktikan, kalau Hybrid bukan teknologi baru bagi Honda. Enggak salah rasanya bila kita menunggu kehadiran Honda All New CR-V Hybrid dan Honda All New Accord Hybrid di Tanah Air tahun ini...

>>> Bukan Barang Simpanan, Honda All New Civic Ini Tempuh 240 Ribu Kilometer Dalam Satu Tahun

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe
 
back to top