F1 GP Eifel: Menang di Nurburgring, Hamilton Samai Rekor Schumacher

12/10/2020

Pasar mobil

4 menit

Share this post:
F1 GP Eifel: Menang di Nurburgring, Hamilton Samai Rekor Schumacher
Pembalap Mercedes-AMG, Lewis Hamilton, kembali jadi fokus utama di GP Eifel akhir pekan ini. Kembali finis pertama, ia menyamai rekor kemenangan sang legenda hidup F1, Michael Schumacher.

Di balapan F1 GP Eifel yang berlangsung selama 60 Lap itu, Lewis Hamilton mampu menahan gempuran jagoan Red-Bull Racing Honda, Max Verstappen, dan pembalap pabrikan Renault, Daniel Ricciardo di posisi kedua dan ketiga.

Sementara itu, nasih nahas dialami pembalap Mercedes-AMG lainnya, Valtteri Bottas, yang tak mampu menuntaskan balapan akibat masalah teknis di mobilnya.

>>> Hypercar jalanan bermesin F1, Mercedes-AMG One mulai dites

Jalannya balapan

Start dari posisi kedua, Hamilton langsung mengancam posisi Bottas yang berada di depannya, tapi pembalap Finlandia itu mampu menahan rekan satu timnya selama 10 Lap awal. Keduanya dibuntuti Verstappen, yang mana ketiganya langsung meninggalkan rombongan besar yang dipimpin oleh pembalap Scuderia Ferrari, Charles Leclerc.

Start F1 GP Eifel

Bottas memimpin jalannya 10 lap awal

Bottas menjaga jarak dari Hamilton dan Verstappen selama 15 Lap awal, namun lock-up yang dilakukan pembalap Finlandia di T1 membuat ban mobilnya terkikis, dan segera masuk pit untuk ganti ban Medium di Lap 16. Setelah pit, posisinya turun jadi ketiga. Itu belum seberapa, Lap 18 Virtual Safety Car membuat Bottas gagal mendekat ke Hamilton dan Verstappen karena keduanya melakukan pit-stop saat sesi VSC. 

Kesialan pembalap asal Finlandia itu lengkap setelah harus memarkirkan mobilnya lebih dulu karena masalah pada MGU-H mobil di akhir Lap 21. Alhasil, pertarungan tinggal menyisakan Hamilton dan Verstappen, dengan Ricciardo, Perez, dan Norris memperebutkan posisi ketiga.

Nasib malang juga menimpa Norris, pembalap McLaren itu juga mengalami masalah power unit. Alhasil, ia harus menepi dan tak bisa menuntaskan balapan.

Pembalap pengganti Nico Hulkenberg finis kedelapan di F1 GP Eifel

Nico Hulkenberg kembali jadi super-sub dengan menorehkan hasil finis kedelapan

Berhentinya Norris membuat safety car dikeluarkan sampai Lap 50, para pembalap pun melakukan pit untuk terakhir kalinya. Saat balapan kembali dimulai, Hamilton langsung meninggalkan Verstappen, yang mendapat tekanan dari Ricciardo dan Perez.

Balapan pun kembali menarik dengan Hamilton dan Verstappen saling mencatatkan waktu yang kompetitif, sedang Ricciardo masih bergulat dengan Perez yang setia menguntit di belakangnya.

Pada akhirnya, Hamilton berhasil menahan Verstappen dengan keunggulan 4 detik saat melintasi garis finis. Namun, ia gagal mendapat satu poin tambahan karena Fastest Lap dicatatkan pembalap Red Bull di belakangnya.

Daniel Ricciardo finis ketiga di F1 GP Eifel

Ricciardo berhasil menorehkan podium pertama Renault selama 9 tahun

Di posisi ketiga, Ricciardo mempersembahkan podium pertama pabrikan Prancis itu sejak GP Malaysia 2011 bersama Nick Heidfeld. Sergio Perez harus puas finis keempat, diikuti Carlos Sainz Jr. di posisi kelima.

Pierre Gasly tampil impresif dengan menuntaskan balapan P6, diikuti Leclerc di P7 dan super-sub Nico Hulkenberg, yang menggantikan Lance Stroll yang sakit dan finis P8 setelah memulai F1 GP Eifel dari P20. 

Hasil F1 GP Eifel

Hasil F1 GP Eifel

Romain Grosjean (P9) dan Antonio Giovinazzi melengkapi 10 besar, keduanya mengungguli pembalap Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel, yang gagal mendulang poin di balapan kandangnya.

>>> Lakoni balapan ke-1000, Scuderia Ferrari tampil beda

Samai rekor Schumacher

Setelah balapan, Hamilton diberikan replika helm Michael Schumacher saat membalap di Mercedes oleh sang putra, Mick, yang juga turun di FP1 akhir pekan ini bersama Alfa Romeo. Seperti dijelaskan di atas, kemenangan F1 GP Eifel ini mengantarkan Hamilton sejajar dengan Schumacher dalam jumlah kemenangan F1, di mana keduanya menorehkan 91 kemenangan. 

Lewis Hamilton naik podium dengan helm milik Michael Schumacher

Hamilton diberikan penghargaan berupa helm balap milik sang legenda oleh keluarga Schumacher

Hamilton juga berpeluang besar menyamai rekor juara dunia milik Schumacher, di mana saat ini pembalap Inggris itu sudah mengantongi 230 poin, unggul 69 poin atas Bottas di posisi kedua.

Setelah F1 GP Eifel, F1 Musim 2020 tinggal menyisakan enam balapan lagi, dengan putaran selanjutnya digelar di Portimao, tuan rumah GP Portugal 25 Oktober mendatang.

>>> Berita mobil baru, event, promosi, informasi pasar mobil baru 2020

Bergabung di Cintamobil sejak 2019, Derry adalah seorang penyuka kecepatan tulen. Pengalaman di salah satu situs motorsport global membuatnya khatam soal dunia balap. Masih mengejar gelar Sarjana, Derry juga sering memacu adernalin dengan go-kart.
 
back to top