
Menetap di Inggris, Tom Cruise memiliki mansion di Kent yang terletak di tenggara Inggris. Namun untuk adegan khusus dalam film Mission: Impossible 7, dia menghabiskan waktu di Grand Hotel di pusat kota London dimana ia mengendarai BMW X7 sebagai tunggangannya. Namun sayangnya mobil ini dicuri pada hari Selasa, (24/8/2021) lalu.
Termasuk barang pribadi
Dilaporkan oleh The Sun, aktor papan atas Hollywood telah berada di Inggris selama berbulan-bulan untuk menyelesaikan produksi Mission: Impossible 7 yang lama tertunda karena pandemic COVID-19. Ia berada di London untuk menyelesaikan proses pengambilan gambar yang dilakukan di sebuah stasiun kereta api di West Midlands, Birmingham.
Laporan menyebutkan bahwa BMW X7 sedang diparkir di lahan parkir tak jauh dari hotel tempatnya menetap. Menggunakan perangkat relay, pencuri mencuri mobil tersebut tak jauh dari pengawal pribadi sang aktor yang merangkap sebagai sopir mobil tersebut.
Barang pribadi Tom Cruise yang ada di dalam mobil ikut dicuri
>>> Facelift BMW X7 Tertangkap Kamera Pakai Grille Lebih Besar
Tentu harga sebuah mobil tidak menjadi masalah bagi Cruise. Namun aktor yang juga memerankan Pete Maverick dalam Top Gun tersebut mencemaskan koper dan barang-barang pribadi bernilai miliaran rupiah yang diambil oleh sang pencuri.
"Tapi semua yang ada di dalamnya telah hilang," kata orang dalam, merujuk pada barang bawaan Cruise yang dicuri. “Ini sangat memalukan bagi tim keamanan dan orang yang mengemudikannya benar-benar gila – tetapi tidak semarah Tom!”
>>> Siap-siap, Ethan Hunt Kendarai BMW M5 di Mission: Impossible 7
Langsung diganti
BMW memang dikenal memiliki kemitraan jangka panjang dalam waralaba Mission: Impossible. Dimana pabrikan Jerman tersebut menjadi pilihan dari sang karakter utama, Ethan Hunt, sejak film ini dirilis pada 1996 lalu. Bahkan ketika BMW X7 tersebut dilaporkan hilang, pihak BMW langsung menggantinya dengan yang baru.
BMW sering menjadi mobi tunggangan Cruise dalam Mission: Impossible
Pihak kepolisian Inggris tak tinggal diam. Tak berapa lama setelah mobil tersebut dilaporkan hilang, mereka berhasil melacak dan menemukan kembali X7 tersebut. Mobil aktor berusia 59 tahun itu kembali ditemukan, tapi tidak dengan berbagai barang mewah yang ada di dalamnya. Polisi menambahkan bahwa penyelidikan sedang berlangsung untuk menangkap pelakunya.
>>> Dapatkan harga mobil bekas BMW bekas dan promo menarik lainnya di sini