Angka Kecelakaan di Ibu Kota Menurun karena Imbauan di Rumah Saja

29/03/2020

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
Angka Kecelakaan di Ibu Kota Menurun karena Imbauan di Rumah Saja
Himbauan Work from Home (WFH) dari pemerintah berdampak positif pada menurunnya volume kendaraan di jalan raya hingga berkurangnya angka kecelakaan lalu lintas.

Selain melindungi dengan Alat Pelindung Diri (APD) seperti masker dan menggunakan hand sanitizer, Sejak pertengahan Maret 2020 lalu Pemerintah mengkampanyekan Work from Home (WFH). Hal itu untuk mencegah penyebaran dan penularan virus Corona (COVID-19) yang lebih parah.

Foto menunjukkan para petugas medis menggunakan alat pelindung diri saat bertugas

Masyarakat dihimbau melindungi diri dari paparan Virus Corona

Volume Kendaraan Berkurang

Imbas dari kampanye tersebut jalanan di berbagai daerah kini lengang, termasuk jalanan di ibu kota. Menurut Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya terjadi penurunan volume kendaraan secara signifikan dalam dua Minggu terakhir.

Di jalan protokol Sudirman dan MH. Thamrin turun hingga 25 persen dalam kurun 15-21 Maret 2020. Dari data yang tercatat volume kendaraan di Jalan Sudirman-Thamrin dari arah Sarinah-Ratu Plaza periode 15-21 Maret 2020 sebanyak 289.734, sedangkan pada periode 8-14 Maret 387.935 unit.

Sedang dari arah sebaliknya pada periode 15-21 Maret 2020 volume kendaraan sebanyak 138.568 unit, sedangkan periode 8-14 Maret 2020 sebanyak 184.119 unit.

“Dengan kata lain ada penurunan sekitar 25,3 persen,” tutur Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, seperti dikutip dari NTMC Polri, (27/3/2020).

>>> Imbas Kebijakan di Rumah Saja, Udara Jakarta Kian Bersih

Foto menujukkan salah satu suasana jalanan di Jakarta saat work from home

Imbas WFH Lalu lintas di Jakarta lebih lancar angka kecelakaan juga menurun

Dari arah utara ke selatan atau sebaliknya pada periode 15-21 Maret 2020 volume kendaraan mencapai 428.302 unit. Sedangkan pada periode 8-14 Maret 2020 di jalur yang sama mencapai 572.052 unit.

Untuk kendaraan yang melintas di tol Dalam Kota hingga Tol Sedyatmo atau Tol Bandara Soetta juga mengalami penurunan signifikan hingga 56 persen.

Overall, seluruh jalanan di wilayah Ibu Kota semenjak diberlakukannya kampanye Work from Home (WFH) kini jauh lebih lengang dibanding sebelumya. "Kalau dilihat Jakarta memang sangat ideal dan ruas jalan protokol sangat lengang,” terang Sambodo.

Angka Kecelakaan Berkurang

Menurunnya volume kendaraan berimbas positif pada berkurangnya angka kecelakaan. Menurut Kombes Sambodo terjadi penurunan kejadian kecelakaan di wilayah hukum Polda Metro Jaya hingga 10 persen sejak diberlakukannya WFH.

“Jumlah kecelakaan sepekan sejak diberlakukan WFH (work from home) menurun dibanding sepekan sebelumnya pada 8-14 Maret 2020 dari 126 menjadi 113 kejadian (15-21 Maret - red),” kata Sambodo.

>>> Teknologi Baru Toyota ini Bisa Cegah Kecelakaan akibat Salah Injak Pedal

>>> Berita otomotif yang menarik lainnya ada disini

Satu-satunya anggota redaksi yang berbasis di Jawa Tengah. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2017 sebagai Content Writer. Saat ini, kerap menulis berbagai informasi seputar lalu lintas dan perkembangan transportasi di Indonesia.
 
back to top