10.000 Orang Kesengsem Daihatsu Rocky, Ini Dia Total SPK-nya

24/05/2021

Pasar mobil

3 menit

Share this post:
10.000 Orang Kesengsem Daihatsu Rocky, Ini Dia Total SPK-nya
Animo konsumen terhadap produk terbaru PT Astra Daihatsu Motor ini memang sangat luar biasa, karena sebanyak 10.000 orang kesengsem dengan Daihatsu Rocky

Sesuai dengan dugaan Cintamobil.com tahun 2020 lalu, bahwa kelas SUV kompak berharga terjangkau akan mulai diserbu konsumen di Tanah Air. Tak terkecuali dengan produk andalan PT ADM yang satu ini yakni Daihatsu Rocky. Tak tanggung-tanggung 10.000 orang kesengsem (naksir) dengan mobil ini.

10.000 Orang Kesengsem Rocky

Gambar tampilan belakang Daihatsu Rocky 1.0 R ADS A.S.A CVT 2021

Bentuk eksterior menarik ditambah fitur melimpah membuat Rocky kian dilirik

"Sejak diluncurkan pada tanggal 30 April 2021 lalu, dapat diketahui bahwa animo konsumen terhadap Rocky cukup besar. Contohnya dari jaringan dealer kami yakni Astra Daihatsu, itu (bisa) ada 6.000 (Prospect). Nah, kalau digabung dengan teman-teman dealer Daihatsu lainnya (jika ditotal) bisa 10.000 orang yang tertarik dengan Rocky," ujar Hendrayadi Lastiyoso, selaku Division Head Marketing & Customer Relation, Astra International- Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).

>>> Mesin 1KR-VET Rocky Dan Raize Dijamin Minim Getaran, Ini Rahasianya

Unit Tes Baru Ada Di Luar Daerah

Gambar konsumen melihat dari dekat Daihatsu Rocky 1.0 R ADS CVT 2021

Hadir sebagai mobil dengan paket komplit, konsumen tambah kesengsem meminang Rocky

Pria yang akrab disapa Hendrayadi ini juga menambahkan, "Setiap ada customer maupun calon customer yang datang ke diler, itu kita catat. Apa pendapatnya tentang mobil ini, (tentang) Daihatsu Rocky ini bagaimana impresi mereka, sayangnya saat customer hendak mencoba di diler masih belum bisa, sebab Test Car (Daihatsu Rocky) diprioritaskan untuk dikirim lebih dulu ke luar pulau Jawa," ujarnya disela-sela sesi test drive Daihatsu Rocky oleh awak media (24/5).

SPK Rocky Ada 1.168 Buah

Gambar Daihatsu Rocky 1.0 R ADS A.S.A CVT 2021

1.168 SPK telah terbit untuk mobil Rocky tipe R dengan transmisi otomatis CVT maupun manual

"SPK Rocky sampai dengan hari Sabtu (22/5) kemarin ada sebanyak 1.168 SPK (Surat Pemesanan Kendaraan)," tambah Hendrayadi. Pemesanan tersebut didominasi oleh Rocky tipe R ADS (Astra Daihatsu Styling) bertransmisi otomatis (CVT) dan Rocky tipe R ADS A.S.A (Advance Safety System). Karena memang hingga saat ini Rocky yang dilepas ke pasaran baru satu varian yakni 1.000 cc turbocharger.

>>> [INFOGRAFIK] Fakta Rocky, Mobil Turbo Termurah di Indonesia

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe
 
back to top