
Volkswagen melakukan update pada VW Tiguan Allspace. Meski hanya minor, ubahan yang diusung membuat SUV 7 seater itu jauh lebih menarik dari sebelumnya. Tidak hanya di bagian eksterior, ubahan juga dilakukan di bagian fitur dan teknologi. VW bahkan menyematkan sistem pengemudian semi otomatis sehingga kenyamanan pengendara semakin meningkat.
Pembaruan eksterior dan interior
Pembaruan visual VW Tiguan Allspace ada di bagian depan dan belakang. Dan seperti yang diduga sebelumnya, tampilannya benar-benar sama dengan Tiguan 5 seater. Desain depannya kini lebih tajam berkat lampu LED baru. Bumpernya juga terlihat lebih menonjol dengan intake udara yang lebih besar. Bagian belakangnya juga semakin menarik perhatian dengan desain lampu LED berpola huruf L terbalik. Secara ubahan di bagian depan ini membuat dimensi kendaraan bertambah panjang 22 mm, dari sebelumnya 4.701 mm menjadi 4.723 mm.
>>> CintaMobil TV: Kelebihan dan Kekurangan Volkswagen Tiguan Allspace Dibanding CR-V Turbo
Tampilan VW Tiguan Allspace terbaru lebih segar dan tajam
Di bagian interior tidak ada yang berubah. Masih tetap luas dan lapang dengan 7 kursi penumpang (plus pengemudi). Kursi di baris kedua dan ketiga bisa diatur dengan 5 konfigurasi, menyesuaikan kebutuhan berkendara. Bahkan kursi baris kedua dan ketiga bisa dilipat hingga rata untuk menghasilkan bagasi yang sangat luas.
Sistem mengemudi semi otomatis
Volkswagen Tiguan Allspace terbaru tersedia dalam 3 versi, Life, Elegance, dan R-Line yang khusus dijual di Jerman. Namun perbedaannya tidak terlalu signifikan. Semuanya menyediakan fitur kenyamanan seperti AC, pemanas, kursi depan dengan penyetelan lumbar 4 arah secara elektrik dan memiliki fungsi pijat.
Yang benar-benar baru dan pertama kalinya ada di VW Tiguan Allspace terbaru adalah sistem pengemudian semi otomatis. Fitur IQ.DRIVE Travel Assist memungkinkan sistem mengambil alih kemudi, pengereman, dan akselerasi dengan kecepatan mulai dari 0 km / jam (dengan gearbox kopling ganda) atau 30 km / jam (gearbox manual) hingga 210 km / jam.
Travel Assist mengandalkan sistem yang sudah dikenal termasuk Adaptive Cruise Control (ACC) untuk panduan longitudinal, dan Lane Assist (dipasang sebagai standar) untuk panduan lateral.
Sedangkan untuk sistem infotainment baru berupa sistem audio dari Harman Kardon dengan kualitas terbaik.
>>> Volkswagen Tiguan 2021 Adopsi Styling dan Teknologi Terbaru
Volkswagen Tiguan Allspace terbaru dilengkapi sistem mengemudi semi otomatis
Tidak ada perubahan dari sisi performa. VW Tiguan Allspace terbaru tetap mempertahankan mesin 2.000 cc Turbocharged 16 katup bertenaga 184 Hp torsi 299 Nm, serta dengan transmisi Tiptronic 8 percepatan.
VW Tiguan menjadi salah satu SUV terlaris sejak diluncurkan tahun 2007. Tahun 2017 Tiguan Allspace diluncurkan. Model 7 seater ini hadir dengan dimensi lebih panjang 22 cm dari Tiguan 5 seater. Hingga Maret 2021 Tiguan Allspace sudah terjual sekitar 1,5 juta unit di seluruh dunia.
Di Indonesia, VW Tiguan Allspace resmi diluncurkan tahun 2019 di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di ICE BSD Tangerang Selatan, Banten. Salah satu yang menarik adalah mobil ini dirakit di Indonesia sehingga harga lebih terjangkau dibanding impor.
>>> TerTertarik mobil bekas VW bekas, temukan koleksi dan harganya di sini!