
Volvo memerkenakan Polestar dengan debut mobil 2+2 coupe hybrid dan menjanjikan tenaga sebesar 600hp yang dikombinasikan dengan dua mesin bertenaga 1000Nm serta baterai listrik yang bisa mencapai 93 mil (atau 150 km).
Mobil coupe hybrid Volvo Polestar
Sebagai perbandingan, mobil dua kursi BMW i8 merupakan mobil coupe hybrid yang memberikan mesin bertenaga 362 hp, torsi 570 Nm tapi baterainya hanya mampu bertahan sejauh 37 km. Untuk bisa menandingi Tesla yang mengeluarkan Tesla Roadster, Polestar akan menambah model terbaru pada tahun 2019 mendatang.
Perancang desain utama Volvo, Thomas Ingenlath yang saat ini juga menjadi CEO Polestar, menekankan bahwa model pertama Polestar akan menjadi mobil paling kuat yang pernah ada di China. Produksi model terbaru ini akan dimulai pada 2019 dengan pabrik khusus yang berada di Chengdu. Ingenlath juga menjanjikan Polestar 1 menjadi mobil hibrida terbaik yang ada di pasaran sekarang.
Thomas Ingenlath, CEO Polestar dan perancang desain utama Volvo
Polestar sepertinya kurang mampu menarik perhatian konsumen karena spesifikasinya yang masih rendah. Hal ini masih melegakan BMW dan Tesla karena mobil ini hanya diproduksi sebanyak 500 unit per tahun sampai tahun 2020. Dengan BMW i dan Tesla diprediksi mampu menjual sampai 100.000 unit tahun ini.
>>> Klik di sini untuk mengupdate berita tentang mobil - mobil baru!
Hal yang menjadi penghambat penjualan Polester adalah harga yang masih tinggi. Dengan bodi karbon fiber harus diperpendek sehingga menjadi versi kecil dari S90. Karena itu, harga yang diberikan Volvo adalah sebesar 130.000 sampai dengan 150.000 Euro (sekitar Rp 2 sampai 2.4 milliar).
Volvo XC40, generasi pertama pemakai CMA
Ini berarti Polestar tidak akan menjadi penantang terberat kecuali Polester 2 yang mengusung kendaraan full listrik dirilis pada akhir 2019. Polestar 2 akan mengambil model dari Tesla model 3 merupakan kendaraan Compact Modular Architecture (CMA/mobil arsitekur modular kompak) yang dikembangkan bersama oleh Volvo dan saudara semereknya, Geely Automobile. Mobil pertama yang didukung oleh CMA ini adalah Volvo XC40 dan Lynk & CO 01.
Kompetisi mobil listrik ini akan lebih memanas pada 2021 dimana Polestar akan memperkenalkan crossover mobil atap rendah Polestar 3 untuk menyaingi Model X. Crossover ini berdasarkan pada bodi Volvo generasi kedua (SPA) yang mendukung gelombang terbaru model menengah dan besar dari Volvo dan Polestar beberapa tahun kedepan.