Volkswagen Golf R Wagon 2022, Kawin Silang Hot Hatch dan Wagon  

07/07/2021

Mobil baru

3 menit

Share this post:
Volkswagen Golf R Wagon 2022, Kawin Silang Hot Hatch dan Wagon    
Volkswagen Golf R Wagon 2022 memadukan karakter dasar hot hatch dengan performa tinggi dan kepraktisan serta keserbagunaan khas station wagon dalam satu paket  

Butuh mobil dengan kemampuan utilitas dan kepraktisan yang lebih tinggi daripada city car, hatchback dan sedan? Contohnya untuk mengantar hewan kesayangan ke dokter atau membawa segudang barang saat piknik? Oh, pilih saja station wagon atau SUV. Wah, dananya cekak nih...jadi baiknya pilih yang mana? Ya sudah, station wagon jawabannya.

gambar vw

Kenapa mobil model Wagon ini ramai di pasaran?

Ya, mobil ini punya banyak nama, mulai dari "Avant", "Caravan", “Combi”, “Estate”, "Kombi", "Sports Tourer", "Sports Wagon, “Station Wagon”, "Tourer", "Touring", "Variant" hingga berakhir di “Wagon”. Yang jelas, apapun namanya, mobil ya seperti ini. Namun bagi Volkswagen, mobil angkut serbaguna bukan sekadar angkut penumpang dan barang, karena juga wajib punya karakter spesifik sebagai sports car.

>>> Paket Modifikasi VW Golf GTI Mk8 yang Lebih Terjangkau

Aspek Fungsional

Sebagai mobil angkut penumpang dan barang dengan seabrek nama, Volkswagen Golf R Wagon 2022 menawarkan nilai jual unggulan berupa ruang kargo yang lapang. Tersedia ruang simpan 611 liter (kursi baris kedua terpasang) hingga 1.642 liter (kursi baris kedua terlipat). Lebih kurang setara dengan kapasitas ruang bagasi VW Tiguan (615 liter/1.655 liter). Selain itu, aspek kepraktisan ditonjolkan melalui pengait barang, pengait jaring, jaring untuk barang, soket listrik12 Volt dan 230 Volt. 

Gambar VW Golf R Wagon 2021

Wagon racikan VW ini tawarkan fleksibilitas tinggi

Hebatnya lagi, ada fitur  hands free electric tailgate (pembuka pintu bagasi otomatis) dan pengatur towing bracket (masuk keluar secara elektrik). Jadi mobil ini juga bisa difungsikan untuk  menarik caravan saat berlibur ke luar kota. Tidak ketinggalan ruang kaki lebih lega karena jarak sumbu roda yang lebih panjang dibanding  Volkswagen Golf R Variant Mk7.  

Aspek Performa

Menyandang nama besar Golf, tentunya karakter khas hot hatch melekat erat.  Mesin bensin empat silinder segaris turbocharged 2.0-liter menghasilkan  tenaga 315 hp dan  torsi 420 Nm. Segenap output mesin disalurkan  oleh transmisi otomatis kopling ganda 7-speed menuju semua roda melalui sistem AWD 4Motion yang didukung fitur torque-vectoring. Alhasil, anak perkawinan silang hot hatch dan station wagon ini layak disebut sebagai “the beefiest VW wagon ever”.

gambar mesin

Mesin performa tinggi dengan 315 HP dan 430 Nm

Bagaimana performanya? Akselerasi 0-100 km/jam ditempuh dalam waktu 4,9 detik (lebih lambat 0,2 detik dibanding versi hatchback dengan  4,7 detik). Sedangkan top speed-nya mencapai 250 km/jam (versi standar) dan 270 km/jam (versi R Performance Package). Konsumen bisa membeli paket opsional berupa velg 19 inci plus Nürburgring mode dan  Drift mode. Penjualan dimulai pertengahan Agustus 2021 untuk pasar Inggris, Jerman dan Swiss dengan prediksi harga di atas € 50.000.  

>>>  VW Golf Estate Terbaru Mulai Tersedia

Sudah makan asam garam jadi wartawan, mulai dari wartawan kampus sejak 1988, dan jadi wartawan bidang otomotif sejak 1995. Pernah menulis untuk beberapa media top mulai dari koran, majalah dan tabloid. Tahun 2021 ia menulis untuk Cintamobil.com. Sejak usia 3 tahun sering diajak ayah untuk memb
 
back to top