SUV Listrik Toyota dan Subaru Meluncur 5 April?

25/03/2021

Mobil baru

2 menit

Share this post:
SUV Listrik Toyota dan Subaru Meluncur 5 April?
Postingan terbaru dari akun Facebook Subaru Jepang mengindikasikan peluncuran SUV listrik Toyota dan Subaru siap diperkenalkan ke publik pada 5 April mendatang.

Ada kabar baru yang diunggah oleh akun Facebook Subaru Jepang. Unggahan ini berkaitan perkenalan model baru hasil kerja sama mereka dengan Toyota untuk “membuat mobil yang lebih baik”. Inikah SUV listrik Toyota dan Subaru yang siap dirilis?

SUV Toyota dan Subaru

Kabar ini dimulai pada tahun 2019, dimana Toyota dan Subaru mengumumkan kerja sama guna memperkenalkan mobil baru. Keduanya sepakat untuk mengembangkan platform kendaraan listrik bertenaga baterai (BEV), termasuk model SUV yang nantinya dipasarkan oleh kedua brand. “Pursuit of making better cars” bisa dibilang menjadi trademark dari kerja sama kendaraan listrik anyar ini.

SUV listrik Toyota yang dikembangkan bersama Subaru
SUV Subaru Evoltis menggunakan platform e-TNGA dari Toyota

Pasalnya beberapa waktu lalu, sebuah gambar render mengungkapkan tampilan anyar dari SUV listrik Toyota dan Subaru. Dikenal dengan nama alias Subaru Evoltis, model yang dikembangkan dalam platform e-TNGA ini akan besaing dengan SUV listrik lainnya, semisal Volkswagen ID.3 atau Nissan Ariya yang baru saja diumumkan beberapa waktu lalu.

Acara ini nantinya akan diselenggarakan di laman resmi Subaru pada hari Senin, 5 April 2021, pukul 13.00 waktu setempat (sekitar pukul 11.00 WIB). Selain peluncuran mobil baru, gelaran kali ini akan mengungkapkan rencana masa depan dari kedua pabrikan.

>>> Setelah Subaru BRZ Rilis, Paten Fascia Toyota GR86 Bocor

Menunggu Toyota 86

Toyota dan Subaru memang sudah lama bekerja sama mengembangkan kendaraan bersama. Termasuk Subaru BRZ yang baru saja meluncur November 2020 silam. Sedangkan Toyota 86 yang dipersiapkan meluncur pada Tokyo Auto Salon akhirnya harus tertunda. Menyusul pembatalan gelaran tahunan tersebut akibat pandemi COVID-19.

Kedua mobil memang memiliki kesamaan dalam hal desain. Sedangkan dari segi teknis, belum ada keterangan resmi mengenai mesin yang digunakan 86. Kemungkinan mesin akan menggunakan mesin Subaru BRZ, berkode FA20 2.0L 4-silinder DOHC atau 2.4L injeksi langsung yang baru saja diperkenalkan Subaru.

Patut ditunggu mobil apa yang akan diperkenalkan oleh kedua pabrikan ini nantinya. Bukan hanya versi Toyota, tapi juga Subaru. Mengingat laporan terbaru menyebutkan bahwa Subaru siap melangkah lagi di industri otomotif Indonesia dengan membawa berbagai model anyar mereka.

>>> Dapatkan berbagai pilihan mobil baru Toyota dan bekas terbaik di sini

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top