
PT Nissan Motors Distribusi Indonesia hari ini (21/12/2020) secara resmi meluncurkan Compact SUV terbarunya yakni All-new Nissan Magnite. Magnite masuk Indonesia dengan pendekatan yang berbeda, karena ia menggabungkan performa bertenaga, tampilan eksterior yang tajam, serta teknologi terkini untuk membantu pelanggan di Indonesia mengatasi berbagai tantangan di medan perkotaan.
Setelah India Magnite akhirnya meluncur di Indonesia
“Berani tampil beda ada dalam DNA Nissan kami. Debut Magnite di Indonesia menunjukkan komitmen kami untuk menghadirkan produk dan teknologi yang berbeda dan inovatif kepada pelanggan di tanah air,” kata Evensius Go, Presiden Direktur PT Nissan Motor Distributor Indonesia.
Sebagai informasi Nissan Magnite adalah model pertama yang diluncurkan untuk Indonesia di bawah rencana transformasi Nissan NEXT dan model Nissan pertama di Indonesia yang menampilkan logo Nissan.
Eksterior Dinamis Dan Berani
Eksterior Magnite tampil berbeda di segmennya dengan garis desain yang berani dan segar, memberikan kesan percaya diri, lincah dan bersemangat yang menjadikannya pusat perhatian di jalan. Lampu depan semuanya telah berteknologi LED, termasuk daytime running lights (DRL) berbentuk L yang unik di bawah lampu utamanya yang tampil tajam dan agresif.
Magnite hadir dengan lebih berani
Grille-nya tampil dominan dengan logo merek baru Nissan di bagian tengah yang pertama kali digunakan pada produk Nissan di Indonesia. Di bagian belakang, lampu belakang lebar model terpisah juga menghadirkan kesan modern. Penggunaan velg alloy berukuran 16 inci memberikan kesan moderen dan berkelas pada all-new Nissan Magnite.
Sayang warna ini tak tersedia di Indonesia
Yang menarik, Magnite hadir dengan opsi warna two-tone yang membuatnya unik dengan pilihan warna Flare Garnet Red & Onyx Black serta Pearl White & Onyx Black. Sementara untuk pilihan warna one -tone, Nissan menyediakan tiga pilihan warna klasik yaitu Blade Sliver, Onyx Black dan Storm White. Selain itu, Magnite dengan ground clearance setinggi 205 milimeter (tanpa beban), serta kehadiran roof rail fungsional pada atap mempertegas kemampuannya untuk diajak berpetualang di perkotaan.
>>> Mau beli mobil bekas Nissan? Klik di sini
Mesin Bertenaga
Jantung pacu Magnite adalah mesin hemat bahan bakar dan yang pertama di kelasnya, HRAO 1.0 liter Turbo, yang sanggup menghasilkan tenaga puncak 100 PS dan torsi maksimum hingga 160 NM. Mesin ini tersedia dengan pilihan transmisi manual 5-speed dan X-TRONIC CVT. Mesin HRA0 TURBO ini menggunakan teknologi "mirror bore cylinder coating" yang juga digunakan Nissan GT-R, untuk mengurangi resistensi di dalam mesin, mengurangi bobot, meningkatkan manajemen panas dan pembakaran, hingga menghasilkan akselerasi lebih halus dan konsumsi bahan bakar yang efisien.
Mesin turbo pertama di kelasnya
“Magnite hadir untuk dapat melampaui harapan konsumen mobil di Indonesia. Mobil ini dapat menjadi pilihan tepat bagi mereka yang menginginkan untuk memiliki SUV kelas dunia, dari merek global yang memiliki warisan SUV yang kuat, Ia merupakan paket lengkap compact SUV ideal yang menawarkan berbagai keunggulan di kelasnya. Disandingkan dengan harga yang menarik, memberikan keleluasaan bagi pelanggan yang ingin memiliki compact SUV pertama yang ditawarkan Nissan,” tutup Evensius Go dalam keterangan resminya.
Nissan Indonesia menawarkan All-new Nissan Magnite dalam 3 varian:
No. |
Retail Price |
Harga OTR Jakarta*) (One Tone Colour) |
1 |
All-new Nissan Magnite – Upper MT |
Rp 208.800.000,- |
2 |
All-new Nissan Magnite – Premium MT |
Rp 226.300.000,- |
3 |
All-new Nissan Magnite – Premium CVT |
Rp 238.800.000,- |
Konsumen dapat memesan mulai hari ini dan harga tersebut sudah termasuk garansi kendaraan standar 3 tahun/100.000 kilometer (mana yang tercapai lebih dulu).
(*) harga berlaku selama periode launching
>>> Bagus mana Nissan Magnite vs KIA Sonet vs Daihatsu Rocky