Mercedes-Benz Perkenalkan Duo Bus Premium OF 1623 RF dan O500RS 1836

08/12/2018

Mobil baru
Share this post:
Mercedes-Benz Perkenalkan Duo Bus Premium OF 1623 RF dan O500RS 1836
Untuk memberikan pilihan bus premium bagi konsumen Indonesia, PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI) yang menjadi agen tunggal penjualan kendaraan niaga Mercedes-Benz di Indonesia meresmikan Mercedes-Benz OF 1623 RF dan Mercedes-Benz O500RS 1836.

Berita tentang kedatangan sasis baru dari Mercedes-Benz sudah tersiar awal tahun ini. Dan akhirnya, DCVI memperkenalkan dua sasis baru untuk kendaraan niaga Mercedes-Benz di Indonesia. Keduanya adalah Mercedes-Benz OF 1623 RF dan Mercedes-Benz O500RS 1836. Dan hadirnya dua sasis baru ini membuat Mercedes-Benz siap untuk bersaing dengan produsen lain untuk kendaraan jarak jauh.

Gambar Mercedes-Benz OF 1623 RF

Mercedes-Benz OF 1623 RF yang baru diperkenalkan

Untuk Mercedes-Benz OF 1623 RF datang dengan mesin Mercedes-Benz OM 906 LA Euro 3 diesel berkekuatan 235 daya kuda pada perputaran 2.200 rpm dan torsi maksimal 810 Nm pada 1.200 – 1.600 rpm. Dengan transmisi manual 6 kecepatan, bus seberat 16.000 kg ini mampu melaju dengan kecepatan maksimal 110 km/jam.

>>> Perdana, Mercedes-Benz Luncurkan AMG GT R PRO Limited Special Edition dan AMG GT Revised Edition

Sedangkan untuk Mercedes-Benz O500RS 1836 akan mendapatkan mesin Mercedes-Benz OM 457 LA Euro 3 diesel dengan total isi silinder 11.967 cc. Dengan 349 daya kuda pada 2.000 rpm, mobil ini mampu ngebut dengan kecepatan maksimal 120 km/jam. Untuk torsi 1.600 Nm pada 1.100 rpm memberikan daya tanjak 48% ketika mendaki.

Gambar sasis OF 1623 RF yang panjang

Sasis Mercedes-Benz OF 1623 RF yang dibalut bodi Max HDD

>>> Informasi mobil baru bisa Anda dapatkan di sini

“Dengan pertumbuhan pesat infrastruktur transportasi darat di Indonesia, DCVI memiliki semangat kuat untuk turut meningkatkan kualitas moda transportasi darat. Mercedes-Benz OF 1623 RF merupakan simbol kembalinya bus Mercedes-Benz bermesin depan di Indonesia setelah lebih dari 20 tahun. Sedangkan Mercedes-Benz O500RS 1836 lebih dilengkapi dengan beberapa fitur pengereman dan suspensi canggih untuk segmen bus premium,” jelas Markus Villinger, Presiden Direktur dan CEO DCVI.​

Untuk keselamatan penumpang, Mercedes-Benz mengaplikasikan pengujian roll-over dengan standar yang sesuai UN ECE R66 pada Mercedes-Benz O500RS 1836. Pengaplikasian metode tersebut akan membuat bodi bus diet lebih ketat hingga kehilangan 400 kg beratnya. Sedangkan pada sasis Mercedes-Benz OF 1623 RF yang dibalut bodi Max HDD dari Tenrem memberikan segmen bodi bermesin depan dan model dinamis.

>>> Ingin membeli mobil baru? Lihat saja listingnya di Cintamobil.com

Gambar sasis dan bus Mercedes-Benz O500RS 1836

Perkenalan sasis dan bus Mercedes-Benz O500RS 1836

Villinger melanjutkan, “Selain itu, bukan nyata bahwa suara para pelanggan merupakan faktor penting untuk DCVI terlihat pada pengembangan Mercedes-Benz O500RS 1836. Pengembangan ini dilakukan berdasarkan saran dan masukan dari para pelanggan setia kami. Kami mewujudkan kebutuhan pada pelanggan untuk terus memberikan pengalaman terbaik kepada para penumpang bus Mercedes-Benz.”

>>> Berita terlengkap dari dunia otomotif hanya ada di Cintamobil.com

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top