Mercedes-Benz C-Class 2021 Tertangkap Kamera, Ubahan Lebih Banyak

29/12/2020

Mobil baru

2 menit

Share this post:
Mercedes-Benz C-Class 2021 Tertangkap Kamera, Ubahan Lebih Banyak
Setelah lama dikembangkan, tampilan terbaru Mercedes-Benz C-Class 2021 tertangkap kamera dengan tampilan eksterior terungkap meski berbalut kamuflase.

Mercedes-Benz C-Class merupakan salah satu konsep yang populer di lensa kamera. Beberapa fotografer berhasil menangkap edisi terbaru bagi model generasi kelima ini. Rilisan resmi C-Class 2021 masih belum terungkap, tapi foto terbaru mengungkapkan lebih banyak tampilan eksterior.

Ubahan Signifikan

Bahkan dengan kamuflase yang menyelimuti mobil ini, bagian eksterior terlihat banyak berubah. Bagian depan semakin tajam dengan lampu depan yang lebih ramping serta grille yang lebih besar. Sedangkan bagian belakang memiliki lampu belakang bergaya horizontal yang terlihat pada hampir semua sedan Mercedes terbaru lainnya.

Mercedes-Benz C-Class 2021 masih berbalut kamuflase
Ubahan yang terlihat pada C-Class 2021

>>> 5 Mobil Listrik Mercedes-Benz yang Bakal Dirilis 2021

Edisi terbaru C-Class tentu saja akan mengalami perubahan signifikan dibandingkan pendahulunya. Tak begitu jauh berbeda dibandingkan interior Mercedes-Benz S-Class yang mendapatkan desain baru. C-Class kemungkinan besar mendapatkan layar sentuh yang lebih besar pada bagian tengah dashboard. Walau tampilandan teknologinya tentu saja tak semewah sedan premium tersebut.

Urusan mesin masih menjadi perdebatan. C-Class bisa saja mendapatkan teknologi hybrid yang lebih baik. Mengingat Mercedes-Benz sedang mengembangkan versi listrik Mercedes-Benz EQ untuk model sedan dan SUV. Versi W205 yang dipasarkan di Indonesia masih mengandalkan mesin 2.0L bertenaga 244 PS dan torsi 370 Nm. Ditambah motor listrik bagi varian C 200 EQ Boost.

>>> Bukan Barang Baru, Mobil Mercedes-Benz Sudah Pakai Airbag 40 Tahun Silam

Peluncuran Sendiri

Meski sudah ada negara yang memperbolehkan pameran otomotif, tahun 2021 diprediksi masih menjadi tahun yang sulit untuk menyelenggarakan ajang otomotif. Hal ini cukup berpengaruh pada peluncuran mobil yang biasanya dilakukan pada acara tersebut untuk mengundang banyak wartawan dan penonton.

mobil baru Mercedes-Benz EQE denga kamuflase
Mobil baru Mercedes-Benz EQE bertenaga listrik

Begitu pula dengan kehadiran Mercedes-Benz C-Class 2021 terbaru. Sedan populer ini bisa saja dirilis melalui acara tersendiri oleh Mercedes dan tak menutup kemungkinan dilakukan secara virtual. Dengan sebagian besar tampilannya masih tertutup kamuflase, mengindikasikan kemunculan edisi terbaru C-Class dilaksanakan pertengahan maupun akhir 2021.

Sebagaimana peluncuran model Mercedes-Benz lainnya, versi sedan akan menjadi rilisan pertama. Diikuti dengan edisi wagon dan ditutup dengan versi dua pintu atau coupe. Mercedes-Benz C-Class AMG yang lebih sporty kemungkinan besar akan meluncur akhir 2021 atau pada 2022 mendatang.

>>> Harga mobil Mercedes-Benz C-Class: Harga C-Class Terbaru di Indonesia

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top