Ini Fitur Hyundai Staria yang Bikin Nggak Kalah dari Alphard

09/08/2021

Mobil baru

2 menit

Share this post:
Ini Fitur Hyundai Staria yang Bikin Nggak Kalah dari Alphard
Ini dia beberapa fitur Hyundai Staria yang tentu saja tak kalah jika dibandingkan dengan MPV premium Toyota Alphard yang menjadi saingan mobil ini nantinya.

Pertama kali diperkenalkan pada bulan Maret 2021 di dunia, Hyundai akhirnya akan segera mengenalkan MPV Staria di Indonesia. Dengan banderol yang dikabarkan mulai dari Rp 800 jutaan, mobil ini berhadapan langsung dengan MPV premium yang populer di segmennya, seperti Toyota Alphard. Tapi Hyundai tak bergeming, mengingat ada beberapa fitur Hyundai Staria yang bisa dibilang mengesankan.

Fitur kenyamanan di dalam kabin

Kabarnya MPV premium Hyundai meluncur pada 20 Agustus mendatang. Staria menjadi penantang terbaru Toyota Alphard yang masih tetap populer sebagai mobil keluarga premium di Tanah Air. Beragam fitur Hyundai Staria pun patut membuat Toyota deg-degan.

kursi Hyundai Staria berwarna cokelat
Ada Premium Relaxation Seat dan reclining hanya dengan satu sentuhan

>>> Siap Meluncur, Hyundai Staria Pesaing Alphard Sudah Bisa Dipesan!

Untuk menegaskan kenyamanannya sebagai MPV premium, mobil 7-seater tipe tertinggi memiliki fitur Premium Relaxation Seat, atau kursi relaksasi premium. Fitur ini dilengkapi dengan fungsi reclining otomatis hanya dengan satu sentuhan saja. Tentunya memberikan rasa nyaman sekelas mobil VIP bagi penumpang di dalam kabin.

Hanya saja belum ada kepastian apakah fitur ini akan digunakan di Staria yang dipasarkan di Indonesia. Namun mengingat mobil ini telah datang ke Indonesia dan dipasarkan dengan varian tujuh tempat duduk, tak menutup kemungkinan Hyundai akan membawa rangkaian fitur tersebut ke Indonesia.

>>> Pahami, Pajak Toyota Alphard Menyesuaikan Harga Mobil

Futuristik dengan teknologi canggih

Varian Premium yang dipasarkan di negara lain sudah mendapatkan grille chrome, headlight surrounds, dengan berbagai pilihan warna yang tersedia. Sebagai ciri khas mobil ini, Hyundai memberikan lampu LED dengan teknologi Parametric Pixal yang senada dengan mobil baru Hyundai Ioniq 5.

eksterior Hyundai Staria berwarna hitam
Tampilan luarnya mengusung tema futuristik

Dan tentu saja sebagai pendukung sistem hiburan di dalam mobil ada head unit layar sentuh berukuran 12,3 inci lengkap dengan smartphone mirroring dan kontrol sistem infotainment hanya dengan sentuhan. Selain ambient lighting 64 warna, kenyamanannya juga dilengkapi dengan sistem suara premium dari Bose.

Yang baru dikonfirmasi adalah penggunaan mesin diesel 2.2 liter 4-silinder DOHC 16 katup dengan teknologi Variable Geometry Turbocharger lengkap dengan intercooler. Mesin ini mampu menawarkan tenaga hingga 177 PS pada putaran 3.800 rpm dan torsi maksimal 431 Nm pada 1.500 - 2.500 rpm.

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top