Dibuat Lebih Murah, Chevrolet Corvette C8 Akhirnya Memiliki Setir Kanan

23/07/2019

Mobil baru

3 menit

Share this post:
Dibuat Lebih Murah, Chevrolet Corvette C8 Akhirnya Memiliki Setir Kanan
Butuh waktu 66 tahun dan delapan generasi bagi Chevrolet untuk memberikan desain setir kanan bagi salah satu mobil ikoniknya, Corvette. Chevrolet Corvette C8 adalah versi pertama yang menggunakan pengaturan setir kanan langsung dari pabrikan.

Penggemar Corvette di Indonesia sepertinya tidak perlu lagi bersusah-susah menggunakan Corvette dengan kemudi kiri ketika membawa mobil ini ke Tanah Air. General Motors mengumumkan bahwa Chevrolet Corvette C8 generasi kedelapan akan menjadi Corvette pertama dengan setir kanan. Pengaturan ini mengindikasikan prediksi Chevrolet akan memasarkan C8 ke berbagai belahan dunia.

interior Chevrolet Corvette C8 setir kanan 
Chevrolet mengkonfirmasi kehadiran C8 dengan edisi setir kanan

Menggunakan transmisi otomatis dual clutch delapan percepatan, bukannya girboks manual, membuat lebih mudah bagi Chevrolet untuk memindahkan pengaturan kemudi dengan dua pedal di sisi kanan selama fase pengembangan.

>>> Seminggu Jelang Peluncuran, Sosok Corvette C8 bocor

Keputusan untuk membuat kemudi kanan membuat Corvette C8 menjadi Vette global pertama. Meskipun ada kemungkinan Chevrolet akan memasarkan C8 ke pasar baru, perusahaan yang pertama kali didirikan sejak 107 tahun lalu belum mengumumkan pasar mana yang akan dituju oleh C8.

Dilansir dari Motor1, Ketua dan Direktur Pelaksana Holden, Dave Buttner menyatakan: “Berita bahwa Corvette sekarang akan dibuat dengan pengaturan setir kanan untuk pertama kalinya – dan akan diekspor ke Australia – sangat menarik bagi tim kami di Holden dan setiap orang Australia yang menyukai mobil berkinerja tinggi."

>>> Berita mobil baru dalam dan luar negeri bisa Anda dapatkan di sini

Chevrolet Corvette C8 berwarna merah 
Corvette C8 diprediksi akan dipasarkan secara global

Penggemar Corvette di Inggris yang menginginkan C8 berkemudi kanan harus menunggu General Motors untuk mengkonfirmasi apakah model baru ini akan tersedia di Inggris. Hal yang sama berlaku untuk Jepang dan 53 negara lain yang menganut kemudi di sisi kanan, salah satunya Indonesia.

>>> Beragam sports car berteknologi tinggi bisa Anda dapatkan di sini

Chevrolet juga mengungkapkan bahwa kemudi C8 akan menganut desain kemudi kotak. Generasi ketujuh sudah mendapatkan kemudi flat-bottom untuk ruang kaki yang lebih baik. Ketika Corvette mengembangkan tampilan instrument 12 inci, para insinyur Chevrolet mengungkapkan bahwa pengaturan kemudi kotak akan membuat lebih mudah bagi pengemudi untuk melihat kluster instrument.

mesin Chevrolet Corvette C8 berwarna merah 
Chevrolet C8 2020 akan menggunakan mesin 6.2 liter V8

Chevrolet juga menyebutkan bahwa harga Corvette C8 lebih murah dibandingkan sportscar lainnya. Beberapa waktu lalu, Presiden General Motors Mark Reuss meluncurkan harga mobil sport bertenaga 495 daya kuda dan percepatan 0-100 kurang dari 3 detik mulai dari $ 60.000 (sekitar Rp 840 jutaan).

>>> Update berita terkini seputar otomotif hanya di Cintamobil.com

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top