Daihatsu Rocky Bakal Usung Teknologi Canggih Dan Ramah Lingkungan Ini

20/02/2021

Mobil baru

5 menit

Share this post:
Daihatsu Rocky Bakal Usung Teknologi Canggih Dan Ramah Lingkungan Ini
Selain dibangun dengan teknologi DNGA (Daihatsu New Global Architecture) Daihatsu Rocky juga bakal mengusung beragam teknologi yang ramah lingkungan berikut ini

Daihatsu dikenal sebagai perusahaan asal jepang yang cukup advanced dalam hal penerapan teknologi. Tak terkecuali untuk bakal calon produk barunya yakni Daihatsu Rocky dan Daihatsu 'All-new' Xenia. Sebab, selain dibangun dengan rekayas teknis DNGA (Daihatsu New Global Architecture), ternyata SUV mungil yang bakal jadi pesaing Nissan Magnite dan KIA Sonet ini juga akan dibekali dengan beragam teknologi yang mendukungnya semakin ramah terhadap lingkungan.

1. Super Intelligent Catalyst

Gambaran kemampuan Super Intelligent Catalyst Daihatsu

Katalis super ini punya waktu pakai yang lebih lama dari katalis 'biasa'

Teknologi pertama yang bakal disematkan pada calon jagoan geng Sunter ini adalah Super Intelligent Catalyst. Katalis atau juga akrab disebut Catalytic converter ini berfungsi untuk menyaring polutan dan emisi gas buang tersebut ke batas paling minimal. Catalytic converter dibuat dari beberapa material seperti salah satunya adalah platinum (platina) dan paladium. Nah, keunggulan katalis super ini adalah Self Regeneration yang membuatnya bebas perawatan.

Foto letak Super Intelligent Catalyst Daihatsu

Katalis racikan Daihatsu ini dipercaya lebih awet dalam penggunaan

Bandingkan dengan merek lain yang katalisnya disarankan untuk diganti setiap 100.000 kilometer, bahkan masuk 60.000 kilometer saja sudah harus waspada. Artinya di atas jarak tempuh itu, komponen ini mesti mendapat perhatian ekstra. Apakah masih optimal atau tidak kinerjanya? Bila masih oke, tidak menutup kemungkinan usia pakainya bisa melebihi kisaran waktu tersebut. Tapi jika tidak, tentunya butuh penggantian sebab alat ini tidak bisa diakali bahkan dibersihkan.

>>> Ini pendapat kami mengenai Daihatsu Rocky khusus pasar Jepang

2. Kombinasi Material Ultra-High-Tensile Steel + High-Tensile

Gambad Daihatsu Rocky warna hitam

Rangka Daihatsu Rocky dibuat dari campuran material berkualitas

Ultra-High-Tensile Steel adalah suatu baja generasi baru yang mempunyai karakteristik sebagai material yang sangat padat dan kuat. Berdasarkan data yang dihimpun oleh tim Cintamobil.com, kekuatan tekan bahan ini bisa mencapai 980 MPa. Ultra-High-Tensile Steel ini akan digunakan Daihatsu sebagai rangka utama Daihatsu Rocky di belakang sub-frame (rangka tambahan), tepatnya di pilar A, pilar B, hingga door siil (lisplang) bagian dalam rangka.

Gambar bahan Ultra-High-Tensile Steel Daihatsu

Kombinasi bahan membuat kekuatan kian terjamin

Lantas material tadi dikombinasikan dengan bahan High-Tensile Steel Plates dengan kekuatan tekan hingga 440 MPa, dan 590 MPa pada bagian sub-frame yang biasanya menjadi tumpuan untuk suspensi dan dudukan mesin (engine mounting). Tak sampai disitu saja, untuk bagian pilar hingga lisplang tadi dilapis lagi dengan material High-Tensile Steel Plates dengan kekuatan tekan 390 MPa (lebih jelas, Anda bisa lihat gambar di atas).

Gambar Toyota Raize crash test atau sedang test tabrak

Terbukti Raize yang satu basis dengan Rocky mendapat rating bintang 5 di JNCAP (Japan New Car Assesment Program) 

Dengan gabungan material ini, Daihatsu mampu memangkas berat kendaraan menjadi cukup signifikan. Selain itu, dengan penerapan material Ultra-High-Tensile Steel dikombinasikan dengan High-Tensile Steel Plates pada rangka Daihatsu Rocky atau bahkan Daihatsu Xenia DNGA ini nantinya juga akan menjamin keselamatan lebih jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti kecelakaan bahkan terguling.

3. Material Resin

Gambar tangki BBM Resin Daihatsu

Tangki BBM juga bisa dilapis bahan resin!

Resin adalah suatu jenis bahan padat atau bisa juga semi padat dari alam maupun sintetis. Resin umumnya sangat reaktif bila dioleskan pada serat dan akan cepat bereaksi dan menjadi satu kesatuan yang padat. Resin kerap menjadi bahan campuran untuk membuat suatu cetakan. Di mobil modern, resin tak hanya digunakan sebagai lapisan membuat body part mobil saja, tetapi juga bisa digunakan sebagai bahan pelapis tangki BBM yang terbuat dari plastik, bahkan cover mesin.

Gambar sebaran material resin pada bodi Daihatsu Tanto 2019

Distribusi bobot bakal lebih mudah mencapai titik ideal dengan bahan ini

Selain itu, penggunaan bahan resin juga mempermudah engineer untuk memperoleh distribusi bobot mobil yang pas yang ujung-ujungnya mobil menjadi efisien di jalan. Jadi itulah ketiga bahan ramah lingkungan yang diterapkan dalam pembuatan mobil baru Daihatsu tak terkecuali Daihatsu Rocky yang dirumorkan akan meluncur dalam waktu dekat, bahkan All New Daihatsu Xenia DNGA yang diprediksi akan meluncur di Tanah Air pada akhir tahun 2021 ini.

>>> Intip Kisi-kisi Harga Daihatsu Rocky-Toyota Raize

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe
 
back to top