Baru Rilis Global, Porsche Macan T Sudah Bisa Dipesan di Indonesia?

18/02/2022

Mobil baru

3 menit

Share this post:
Baru Rilis Global, Porsche Macan T Sudah Bisa Dipesan di Indonesia?
Sebagai SUV Touring untuk keluarga, Porsche Macan T 2022 yang baru saja dirilis secara global beberapa waktu lalu ternyata sudah bisa dipesan di Indonesia.

Melihat kesuksesan di pasar global, pabrikan asal Jerman Porsche akhirnya menambah lini modelnya dengan memperkenalkan Porsche Macan T 2022. Mobil ini diklaim memiliki pengaturan yang sangat dinamis melalui penyetelan yang presisi, tambahan fitur baru yang eksklusif, dan mesin turbo 2.0 liter yang efisien.

Badge T ketiga milik Porsche

Sebelumnya hanya ada dua model yang mendapatkan badge T milik Porsche, yaitu Porsche 718 dan Porsche 911. Kali ini, Porsche memperkenalkan Touring SUV mereka untuk pertama kalinya dengan mengungkapkan Porsche Macan T yang diposisikan antara Porsche Macan dan Macan S.

mobil baru Porsche Macan T 2022
Bagian depan dilengkapi dengan logo ‘Macan T’

Dari segi luar, tak ada perubahan signifikan antara mobil ini dengan model lainnya. Sebagai pembeda, Porsche memberikan kelir Agate Grey Metallic di bagian depan, sayap, dan belakang bodi. Ada tailpipes sport dan trim high gloss pada jendela samping serta bagian samping membawa logo ‘Macan T’.

Masuk ke dalam kabin, kenyamanannya masih tetap mengesankan dengan kursi sport berlapis panel kulit berwarna hitam, berpemanas, dan sudah dilengkapi pengaturan elektrik 8 arah. Perlengkapan standar dari interiornya ada setir multifungsi bergaya sport GT dan stopwatch Sport Chrono yang khas dari Porsche.

interior mobil baru Porsche Macan T 2022
Macan T memang dipersiapkan sebagai SUV Touring untuk keluarga

Warna kontras eksterior bisa ditemukan pada kabin melalui jahitan berwarna perak pada jok, sandaran kepala, dan setir. Bagian tengah kursi ada pola Sport-Tex Stripe dan lambang Porshe pada sandaran kepala.

>>> Mobil Listrik Porsche Taycan Bergaya Off-Road Meluncur di Indonesia

Mesin yang lebih ‘sederhana’

Ubahan terbaru pada mobil ini terdapat pada mesin 2.0 liter yang lebih ringan 58,8 kg pada as roda depan jika dibandingkan mesin biturbo V6 2.9 liter milik Macan S. Ini dilakukan untuk menciptakan keseimbangan berat dan kinerja yang ideal. Termasuk menambah performa start-off dan kemampuan menikung lebih optimal.

bagian belakang Porsche Macan T 2022 berwarna putih
Tampilannya terasa lebih minimalis dibandingkan Macan S

Keluaran tenaganya memang tak sebesar Macan S. Tapi 265 PS dan torsi 400 Nm sudah sangat cukup untuk mengantarkan mobil ini berkendara di berbagai kondisi jalanan. Tenaga disandingkan dengan transmisi kopling ganda (PDK) 7-percepatan dan sistem penggerak semua roda dari Porsche Traction Management (PTM).

Meski mobil ini memiliki mesin yang lebih kecil, tapi akselerasinya tak kalah mengesankan. Mencapai 100 km/jam dari keadaan diam hanya dalam 6,2 detik, Macan T memiliki kecepatan tertinggi 232 km/jam. Ada Paket Sport Chrono standar termasuk saklar mode dan tombol Sport Response di roda kemudi.

>>> Porsche Vision Gran Turismo, Mobil yang Cuma Bisa Ditemui Dalam Game

Sudah bisa dipesan di Indonesia?

Segala kelengkapan mobil ini didukung dengan beberapa teknologi tambahan yang ditemukan pada edisi terbaru mobil Porsche paska pertengahan 2021. Diantaranya yaitu desain konsol tengah baru dengan tampilan kaca dan permukaan yang peka sentuhan. Didukung sistem layar sentuh 10.9 inci dan navigasi online.

website Porsche Indonesia dengan Porsche Macan T 2022
Tangkapan layar dari laman resmi Porsche Indonesia

Walaupun mobil ini baru dirilis secara global, tapi kami menemukan bahwa Porsche Indonesia telah memajang Porsche Macan T 2022 di laman resminya. Menandakan bahwa mobil ini sudah bisa dipesan oleh pelanggan Tanah Air. Hanya sejauh ini belum ada detail terbaru mengenai besaran harga yang dipasang maupun kapan mobil ini akan dikirimkan ke pelanggan.

>>> Dapatkan berbagai harga mobil baru dan promo menarik lainnya di sini

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top