Si Lincah yang Irit, Harga Honda Jazz Bekas Sekarang Mulai Rp60 Jutaan

12/12/2019

Jual beli

5 menit

Share this post:
Si Lincah yang Irit, Harga Honda Jazz Bekas Sekarang Mulai Rp60 Jutaan
Harga Honda Jazz bekas memang terbilang stabil. Tetapi kalau mau yang terjangkau dengan harga di bawah Rp100 juta, berikut ini rekomendasi dari tim kami.

Mencari mobil perkotaan yang berdimensi ringkas dan irit bahan bakar, maka nama Honda Jazz mungkin akan banyak disebut. Wajar memang, karena Jazz begitu populer sebagai mobil perkotaan untuk aktifitas harian.

>>> Kelebihan Dan Kekurangan Honda Jazz 2012

Jika Anda memiliki dana Rp100 jutaan, maka Honda Jazz bekas bisa masuk dalam wishlist Anda. Karena kini harga Honda Jazz bekas sudah turun sampai Rp60 jutaan.

Lincah dan Irit

mesin Honda Jazz VTEC

Honda Jazz terkenal sebagai mobil perkotaan yang hemat bahan bakar

>>> Promo mobil baru Honda yang menarik cek disini

Jazz pertama kali diluncurkan Honda Indonesia pada akhir 2003. Saat itu mobil berdimensi ringkas ini hadir dalam dua pilihan mesin. Yaitu yang berteknologi i-DSI dan VTEC. Keduanya sama-sama berkapasitas 1.500 cc. Jazz genenerasi pertama ini sering juga disebut GD3

Cukup lama Jazz generasi pertama ini beredar, karena baru di 2008 Honda menawarkan Jazz GE8 alias Honda Jazz generasi kedua. Mesinnya kini hanya tersedia dengan teknologi i-VTEC, namun Honda menyediakan tipe RS sebagai varian Jazz tertinggi.

Selanjutnya di 2014, Honda mulai memasarkan Jazz generasi ketiga dengan sebutan GK5. Mesinnya tetap sama, tapi Honda menawarkan tiga varian, yaitu tipe A, S, dan RS. Tipe A disebut-sebut sengaja disodorkan untuk kebutuhan balap menggunakan Honda Jazz.

Harga Honda Jazz Bekas

Honda Jazz generasi pertama GD3

Jazz generasi pertama harganya sudah cukup terjangkau

>>> Pilihan mobil bekas Honda Jazz terlengkap cek disini

Beberapa dealer mobil bekas mengungkapkan jika harga mobil bekas untuk Honda Jazz terbilang stabil. Untuk Jazz tahun muda masih di atas Rp200 juta. Namun kalau mau cari Jazz bekas yang terjangkau bisa pilih Jazz generasi pertama.

Berdasarkan listing mobil bekas di Cintamobil.com, harga Jazz bekas produksi 2004 sudah ada dikisaran Rp60 juta. Lalu untuk Jazz produksi 2007 VTEC, harganya sudah ada di Rp100 jutaan. Tapi kalau mau Jazz GE8, harganya ada di rentang Rp95 jutaan sampai Rp135 jutaan. Nah kalau mau yang produksi 2014 ke atas, siapkan dana mulai dari Rp150 jutaan.

>>> Tips dan trik lainnya ada disini

Sudah menulis di media online sejak 2009, Pras sangat berpengalaman di bidang otomotif. Pria penggemar mobil modifikasi ini sudah mencicipi berbagai jenis mobil, mulai LCGC hingga Hypercar. Pras menjadi anggota tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019.
 
back to top