Sama-Sama Punya Dashcam, Pilih DFSK Glory 580 atau Suzuki XL7 Alpha?

18/02/2020

Jual beli

3 menit

Share this post:
Sama-Sama Punya Dashcam, Pilih DFSK Glory 580 atau Suzuki XL7 Alpha?
Sebagaimana DFSK Glory 580 yang memiliki fitur Vehicle Running Recorder, Suzuki XL7 Alpha dilengkapi fitur Smart E-Mirror. Siapa yang lebih layak dipilih?

Sukses dengan peluncuran New Baleno facelift, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali meluncurkan model terbaru XL7. Model yang menempati segmen low SUV ini sekaligus model terbaru pertama di tahun 2020. Ada tiga varian disediakan yaitu Zeta, Beta, dan Alpha dengan masing-masing tersedia transmisi manual dan otomatis. Ketiganya dijual dengan harga kompetitif. Zeta MT Rp 230.000.000, Zeta AT Rp 240.500.000, Beta MT Rp 246.500.000, Beta AT Rp 257.000.000, Alpha MT Rp 256.500.000, dan Alpha AT Rp 267.000.000.

Foto Suzuki XL7 saat diluncurkan

Suzuki XL7 resmi mengaspal di Indonesia

>>> Review Suzuki XL7 2020: Bukan Sekadar Ertiga Ganti Muka

1. Smart E-Mirror

Secara platform Suzuki XL7 sama dengan Ertiga karena mobil ini memang menggunakan platform mobil keluarga tersebut. Namun secara fitur ada satu fitur yang sangat menarik yang tidak ada pada Ertiga, yaitu Smart E-Mirror. Fitur ini adalah spion cerdas di bagian ruang kemudi yang tidak hanya berfungsi seperti spion biasa, tapi bisa beralih fungsi layaknya dashcam.

Kamera di balik spion bisa merekam segala peristiwa yang terjadi di area bagian depan kendaraan, sedangkan untuk melihat area ke belakang spion terintegrasi dengan kamera di bagian belakang dengan arah gambar sejajar mata. Keuntungan mengaktifkan Smart E-Mirror pengemudi bisa mendapatkan visibilitas ke belakang yang lebih luas dibanding spion biasa.

Sayang, fitur istimewa ini hanya ada pada Suzuki XL7 tipe tertinggi yaitu Alpha baik yang manual seharga Rp256.500.000 maupun otomatis seharga Rp267.000.000.

>>> Mengenal Pentingnya 4 Fungsi Dashcam di Mobil

Tangkapan layar Smart E-Mirror - bagian depan

Tangkapan layar Smart E-Mirror - bagian belakang

Smart E-Mirror bisa merekam kejadian di sepanjang perjalanan

2. Vehicle Running Recorder

Perlu diketahui Suzuki XL7 bukan satu-satunya mobil di bawah Rp300 juta yang memiliki fitur dashcam standar pabrik. Mobil lain yang memiliki fitur serupa bahkan jadi yang pertama di Indonesia adalah SUV DFSK Glory 580, namanya Vehicle Running Recorder.

Fitur ini menggunakan kamera dengan kualitas 1080p yang akan langsung aktif dan merekam setiap kali mesin menyala dan otomatis berhenti ketika mesin mati. Rekaman yang tersambung langsung ke layar monitor di dashboard secara otomatis tersimpan dalam kartu memori 16G. DFSK Indonesia pernah mengklaim pada pemakaian sehari-hari memori bisa menyimpan data hingga dua pekan.

Bagaimana jika penuh? Sistem secara otomatis akan menghapus file yang memiliki tanggal paling lama untuk memberikan ruang penyimpanan rekaman baru.

>>> Kondisi Like New, Yuk Intip Harga Wuling Almaz Bekas

Seorang model berpose bersama DFSK Glory 580 di IIMS 2018 Surabaya

Tak surut promosi DFSK Glory 580 ke konsumen

>>> Review DFSK Glory 580 1.5T Comfort CVT 2018: Lebih Murah Rp 26 Juta Dari Tipe Termahal, Tetap Layak Dipilih

Yang berbeda dari Suzuki XL7, fitur Vehicle Running Recorder tersedia untuk semua varian DFSK 580 dari yang termurah hingga yang termahal. Yang paling mendekati dengan harga XL7 adalah Glory 580 Comfort (1.8L) MT Rp252.900.000 dan Comfort (1.5T) CVT Rp289.000.000. Selain dua varian tersebut harga sudah di atas Rp300 juta.

Nah, sama-sama punya dashcam, siapa yang lebih layak dibeli, DFSK Glory 580 atau Suzuki XL7 Alpha?

>>> Berita terkini dunia otomotif di Cintamobil.com

Satu-satunya anggota redaksi yang berbasis di Jawa Tengah. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2017 sebagai Content Writer. Saat ini, kerap menulis berbagai informasi seputar lalu lintas dan perkembangan transportasi di Indonesia.
 
back to top