Pilihan Warna Mobil Rush Terbaru dari Toyota

07/10/2020

Jual beli

8 menit

Share this post:
Pilihan Warna Mobil Rush Terbaru dari Toyota
Toyota sudah menyiapkan pilihan warna mobil Rush yang atraktif dan menarik untuk Anda pilih sebagai konsumennya. Jika masih dirasa kurang, ada kok cara mudah untuk mendongkrak penampilan mobil ini.

Toyota Rush dan Daihatsu Terios pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada Desember 2006. Tersedia dengan sistem penggerak roda belakang (rear wheel drive/RWD) bermesin 1.500 cc. Ada diferensiasi tersendiri dari Toyota rush maupun Daihatsu Terios ketika tiba ke Tanah Air.

Walau desainnya identik kemudian pilihan warna mobil Rush serta Terios juga mirip, namun ada perbedaan yang bisa dikenali sebagai ciri kedua mobil itu. Anda juga tengah berniat membeli Toyota Rush bekas dalam waktu dekat? Berikut beberapa pilihan warna Toyota Rush terbaru yang bisa Anda dapatkan.

Warna Mobil Rush 2020 Apa Saja?

Seperti yang sudah sedikit diulas pada awal tulisan, meksipun antara Toyota Rush dan Daihatsu Terios didesain dalam satu platform yang serupa, nyatanya ada perbedaan antara kedua mobil tersebut. Misalnya, Toyota Rush datang sebagai model Low SUV 5 penumpang, sementara Daihatsu Terios bisa menampung sampai 7 penumpang karena konfigurasi joknya ada 3 baris.

Kemudian saat awal kemunculannya, Toyota Rush menggunakan velg berdesain 7 spoke yang diambil dari Daihatsu Terios versi Jepang. Sedangkan Terios di Indonesia menggunakan desain velg 5-spoke yang sama dari Terios untuk pasar Eropa. Lalu bentuk gril depan dari kedua mobil ini juga berbeda, dan untuk Rush, pada hood depan dipasang spion tambahan, sementara Terios tidak.

Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo

Rush TRD Sportivo Ultimo jadi model terakhir generasi pertama Toyota Rush di Indonesia

Untuk varian tipenya, Toyota memasarkan Rush dengan pilihan tipe G dan tipe GR Sport, sementara Terios hadir dengan tipe TS, TS Extra, TX, dan TX Adventure. Tetapi untuk pilihan warna mobil Rush serta Terios bisa dibilang identik. Ada mobil Rush warna putih, hitam, perak, merah, atau abu-abu, begitupun dengan Terios.

>>> Tips Pilih Warna Pelek Sesuai Warna Mobil

Perubahan Toyota Rush setiap generasi

Pada Oktober 2010, Toyota dan Daihatsu melakukan facelift pertama untuk Rush maupun Terios. Perbedanannya cukup minim, hanya seputar desain gril dan ornamen lainnya. Kemudian facelift berikutnya terjadi pada Agustus 2013, dimana Toyota mengubah tipe Rush S menjadi TRD Sportivo. Sementara untuk tipe Terios tetap sama.

Facelift selanjutnya dari Toyota Rush yang juga dibarengi dengan Daihatsu Terios kembali terulang pada Maret 2015. Saat itu kedua mobil ini sudah menggunakan lampu utama model projector dengan LED positioning, desain gril berbeda, bentuk bemper depan dan belakang juga sedikit diubah, lalu model instrument cluster berubah, serta ditambahkan head unit baru. Sementara Terios mendapatkan tambahan fitur Dual SRS Airbags.

Setahun berikutnya Toyota kembali menyodorkan hal berbeda pada Rush, namun bukan facelift melainkan tambahan varian, yakni melalui tipe TRD Sportivo Ultimo dan TRD Sportivo 7. Varian ini menggunakan suspensi racikan khusus dari TRD, serta untuk TRD Sportivo 7 sudah berubah konfigurasinya jadi 3 baris tempat duduk untuk tujuh penumpang. Sementara Daihatsu menyodorkan Terios R Custom.

Toyota Rush warna biru

Sayangnya di Indonesia tidak ada pilihan warna biru untuk Rush terbaru

Barulah pada Januari 2018, Toyota kembali bersama Daihatsu menawarkan generasi terbaru Rush serta Terios. Perbedaannya cukup mencolok dibanding Rush genersi sebelumnya. Selain model desain yang berubah total, kedua mobil ini juga semuanya hadir dalam konfigurasi 7 seater. Untuk Toyota menawarkan Rush dalam tipe G dan TRD Sportivo, sementara Daihatsu menawarkan Terios dalam tipe X, X Deluxe, R, R Deluxe, dan R Custom.

Baik Toyota maupun Daihatsu sama-sama menggunakan mesin 1.500 cc berkode 2NR-VE 4 silinder 16 katup berteknologi DOHC Dual VVT-i yang bertenaga 103 hp dan torsi 136 Nm dengan pilihan transmisi manual 5 percepatan dan otomatis 4-speed. Untuk dimensinya Toyota Rush punya panjang 4.435 mm, lebar 1.695 mm, tinggi 1.705 mm, serta jarak sumbu roda 2.685 mm.

Kemudian untuk pilihan warna mobil Rush 2020 lalu terbagi menjadi putih (White), hitam (Black Mica), merah (Red Mica Metallic), silver (Silver Mica Metallic), warna Rush Bronze Mica Metallic, dan juga warna unik Bordeaux Mica.

>>> Tips Menentukan Warna Mobil Ayla yang Paling Keren

Toyota Rush GR Sport berwarna putih
Model terbaru Toyota Rush GR Sport yang lebih sporty

Namun dengan perubahan melalui tipe Toyota Rush GR Sport yang lebih sporty, berikut beberapa warna mobil Rush terbaru:

  • White
  • Silver Mica Metallic
  • Bronze Mica Metallic
  • Black Mica
  • Dark Red Mica Metallic
  • Deep Marron Mica

>>> Review All New Toyota Rush G 2019: Medium SUV Keluarga Teraman di Tanah Air

Modifikasi warna Rush Terbaru

Dari beberapa warna untuk Toyota Rush generasi kedua yang dipasarkan di Indonesia mulai 2018, tentunya warna hitam adalah yang paling laris. Namun warna Toyota Rush generasi sebelumnya, seperti silver, putih, atau abu-abu juga banyak dipilih.

Ingin tampil beda meskipun warna mobil yang Anda pakai sama dengan kepunyaan orang lain? Coba aplikasikan cutting stiker. Selain biayanya murah, penempelan stiker di bodi mobil ini juga bisa dilepas lagi jika suatu saat Anda sudah bosan dan ingin berganti tampilan mobil tersebut.

Pilihan Warna Mobil Avanza Paling Keren

Toyota Rush Stiker

Desain stiker atraktif seperti ini akan membuat Toyota Rush terlihat lebih sporty

Yang perlu diperhatikan ketika ingin memasang stiker di bodi mobil adalah perhatikan antara warna stiker dengan warna mobil Rush Anda. Kalau warna mobil cenderung gelap seperti hitam atau abu-abu, maka pilihlah siker berwarna cerah. Sementara apabila warna mobil cerah seperti putih atau silver, sebaiknya gunakan stiker berwarna gelap supaya aksen stiker terlihat menonjol saat terpasang di bodi mobil.

Harga Toyota Rush Terbaru 2021:

  • Rush 1.5 G M/T : Rp 245.500.000
  • Rush 1.5 G A/T : Rp 255.500.000
  • Rush 1.5 S M/T GR Sport: Rp 256.500.000
  • Rush 1.5 S A/T GR Sport: Rp 266.200.000

>>> Jangan lupa klik tips dan trik untuk menemukan tips menarik lainnya seputar mobil

Pertanyaan Sering Diajukan

Kapan Toyota Rush GR Sport dipasarkan?
PT TAM telah memasarkan Toyota Rush GR Sport sejak Agustus 2021 menggantikan Toyota Rush TRD Sportivo.
Kapan Toyota Rush GR Sport dipasarkan?
PT TAM telah memasarkan Toyota Rush GR Sport sejak Agustus 2021 menggantikan Toyota Rush TRD Sportivo.
Apakah Toyota Rush TRD Sportivo masih dijual di Indonesia?
Dengan kemunculan Toyota Rush GR Sport, PT TAM tak lagi memasarkan Toyota Rush TRD Sportivo.
Apakah Toyota Rush TRD Sportivo masih dijual di Indonesia?
Dengan kemunculan Toyota Rush GR Sport, PT TAM tak lagi memasarkan Toyota Rush TRD Sportivo.
Berapa perbedaan harga Toyota Rush standar dan GR Sport?
Harga Toyota Rush G dan GR Sport berbeda Rp 11 jutaa, dengan varian standar dibanderol Rp 245 jutaan dan GR Sport dibanderol Rp 256 jutaan untuk transmisi manual.
Berapa perbedaan harga Toyota Rush standar dan GR Sport?
Harga Toyota Rush G dan GR Sport berbeda Rp 11 jutaa, dengan varian standar dibanderol Rp 245 jutaan dan GR Sport dibanderol Rp 256 jutaan untuk transmisi manual.
Sudah menulis di media online sejak 2009, Pras sangat berpengalaman di bidang otomotif. Pria penggemar mobil modifikasi ini sudah mencicipi berbagai jenis mobil, mulai LCGC hingga Hypercar. Pras menjadi anggota tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019.
 
back to top