Mulai dari Rp140 Jutaan, Pilih Toyota Sienta Bekas yang Mana ya?

04/10/2022

Jual beli

3 menit

Share this post:
Mulai dari Rp140 Jutaan, Pilih Toyota Sienta Bekas yang Mana ya?
Sudah bisa didapatkan dengan harga mulai dari Rp140 jutaan, mari kita lihat apa saja tipe Toyota Sienta bekas yang bisa didapatkan di pasar otomotif Tanah Air.

Toyota Sienta bekas masih banyak peminatnya walaupun mobil barunya tak begitu menggigit di pasaran. Padahal Sienta menawarkan ruang kabin yang lega dan lapang, kenyamanan suspensi yang empuk ketika berkendara di jalanan perkotaan, serta pengendaraan yang ditawarkan masih tetap menyenangkan.

Dengan banderol yang lebih murah, Sienta bekas memiliki potensi sebagai alternatif mobil keluarga perkotaan yang terjangkau, perawatan yang mudah, serta didukung oleh after sales yang bisa dibilang cukup baik. Bagi Anda yang ingin membeli Toyota Sienta bekas, simak terlebih dahulu perbedaan tipe Sienta yang tersedia saat ini.

Pilihan tipe Toyota Sienta

Pertama kali Toyota Sienta diperkenalkan di Indonesia adalah ketika generasi kedua mulai dipasarkan. MPV 7-seater milik Toyota ini mulai dibawa pada gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016 dan dipasarkan dalam beberapa tipe. Ada empat varian Sienta ketika pertama kali diperkenalkan dengan keunggulan masing-masing.

1. Toyota Sienta E

Didapuk sebagai tipe terendah tak membuat Sienta tipe E kehilangan banyak fitur. Pasalnya MPV ini masih menawarkan kesan elegan yang tak kalah mentereng dari tipe lainnya. Ada velg baja 15 inci dan lampu utama halogen sudah dilengkapi dengan reflektor. Serta ada spion elektrik pada bagian samping.

mobil bekas Toyota Sienta E di Indonesia
Varian terendah Toyota Sienta E yang sudah disuntik mati

Masih tanpa AC Double Blower, pengaturan AC menggunakan knop putar. Didukung Multi Information Display (MID), walaupun masih polos tanpa layar berwarna. Di segi keselamatan, Sienta E sudah mendapatkan tiga airbag ditambah dengan sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS). Sensor parkir juga sudah disediakan sebagai fitur standar di semua varian.

Mengandalkan mesin 2NR-FE 1.5 liter Dual VVT-i, semua tipe Toyota Sienta sudah dibekali tenaga maksimal 107 PS dan torsi puncak 140 Nm. Untuk tipe terendah, Anda sudah bisa mendapatkan pilihan transmisi manual 6-percepatan maupun transmisi CVT otomatis 7-percepatan.

>>> Simak deretan mobil Toyota bekas berkualitas terbaik hanya di sini

2. Toyota Sienta G

Varian menengah tentunya sudah mendapatkan berbagai peningkatkan. Misalnya dari segi velg, sudah ada model alloy 15 inci yang terasa lebih modern. Kepraktisan semakin baik karena Toyota membekali Sienta G dengan pintu geser elektrik untuk menaik-turunkan penumpang di sisi kiri. Dimana sisi kanan masih menggunakan bukaan manual.

Kelengkapan yang diperbarui terlihat dari AC Double Blower di dalam kabin, meski pengaturan AC masih analog. Lebih modern dengan kehadiran layar sentuh 7.0 inci dengan konektivitas Mirrorlink dan koneksi internet.

Sementara untuk bagian keselamatan, Toyota Sienta G bisa dibilang sedikit lebih baik karena mendapatkan kunci dengan Immobilizer, walaupun masih berupa kunci putar. Tapi sistem lainnya masih sama dengan Sienta E.

3. Toyota Sienta V

Sienta V tak kalah dibandingkan dengan Sienta Q sebagai tipe tertinggi. Apalagi dengan velg alloy 16 inci yang lebih menawan serta tambahan pelipat spion elektrik tersedia. Meski dari segi penerangan, Sienta Q tetap mengandalkan lampu halogen di bagian depan.

Kepraktisannya lebih baik dimana ada pintu geser elektrik yang bisa dikendalikan dari sisi pengemudi maupun melalui remote. Menghadirkan kesan mewah untuk sebuah kendaraan ketika bepergian bersama keluarga.

Bagian kabin lebih canggih karena menggunakan AC Digital yang bisa mengatur suhu berdasarkan derajat dengan mudah. Begitu pula kemudi dengan tombol multifungsi untuk mengakses berbagai fitur di dalam kabin, seperti tombol audio.

>>> Review Dan Test Drive Toyota Sienta 1.5 V M/T 2016: Transmisi Manualnya Menyenangkan

4. Toyota Sienta Q

Model paling lengkap dan tentu saja dibanderol dengan harga yang lebih tinggi dibandingkan saudaranya. Anda bisa mendapatkan velg dengan warna two tone berdiameter 16 inci dan lampu utama tipe proyektor LED dengan fitur auto levelling. Sangat memudahkan ketika melakukan perjalanan ke luar kota.

Selain head unit berukuran 7.0 inci, interior terasa lebih modern karena mobil ini sudah mendapatkan MID dengan layar berwarna berukuran 4.2 inci yang atraktif. Sedang fitur infotainment dan kontrol AC setara dengan Sienta tipe V.

mobil bekas Toyota Sienta Q di Indonesia
Tipe tertinggi, varian Toyota Sienta Q

Untuk meningkatkan keselamatan selama berkendara, pemilik Sienta Q menerima berbagai perangkat tambahan. Fitur Vehicle Stability Control dan Hill Start Assist tentunya sangat membantu ketika harus berkendara di jalanan menanjak atau basah sehabis hujan.

Mesinnya masih sama, begitu pula dengan teknologi yang ditawarkan. Hanya saja bisa dibilang salah satu kekurangan model ini adalah tidak adanya pilihan transmisi manual. Toyota hanya memasarkan Sienta Q dengan transmisi CVT otomatis dengan sequential shift.

>>> Saatnya Berburu! Harga Toyota Sienta Bekas dan Baru dengan Promo Menarik

Harga Toyota Sienta bekas

Dengan empat tipe yang tersedia, ada banyak pilihan yang bisa didapatkan di pasar mobil bekas Tanah Air. Perbedaan harga mobil Sienta bekas untuk keempat tipe memang tidak terlalu besar. Dimana kondisi dan tahun mobil lebih banyak mempengaruhi harga yang dijual.

Misalnya saja Toyota Sienta bekas tahun 2016 atau awal generasi pertama sudah bisa didapatkan mulai dari Rp140 jutaan. Sementara bagi Anda yang menginginkan model yang lebih baru, Sienta facelift yang meluncur tahun 2019 tersedia dengan banderol mulai dari Rp200 jutaan saja.

interior mobil bekas Toyota Sienta V di Indonesia
Interior Toyota Sienta V yang sudah dibekali head unit 7.0 inci

Tak ada masalahnya untuk membeli model tipe rendah dengan harga yang jauh lebih terjangkau. Dimana Anda bisa menggunakan uang yang tersisa untuk modifikasi sekaligus menambah fitur di dalam kabin sesuai dengan preferensi pengendaraan Anda.

Toyota memang hanya memasarkan dua tipe tertinggi, V dan Q di pasar Tanah Air. Saat ini harga Toyota Sienta terbaru berada di angka Rp325 jutaan untuk tipe 1.5 V CVT dan Rp347 jutaan untuk tipe 1.5 Q CVT. Ada pula versi Welcab yang lebih praktis dibanderol Rp419 jutaan.

>>> Mending Pilih Kijang Innova 2020 Bekas atau Toyota Sienta Baru?

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top