Komparasi Bekas Atau Baru: Honda Jazz RS 2014 vs All New Honda Brio RS 2019, Duel Sengit Honda Pilihan Keluarga Muda

25/08/2019

Jual beli

7 menit

Share this post:
Komparasi Bekas Atau Baru: Honda Jazz RS 2014 vs All New Honda Brio RS 2019, Duel Sengit Honda Pilihan Keluarga Muda
Bagi keluarga muda, kedua mobil ini sudah tidak asing lagi, karena sudah seakan menjadi primadona untuk kebutuan mobilitas harian. Tak hanya mampu mengantar anak sekolah dan sesekali dibawa pelisir ke luar kota, namun tampilannya yang sporti lagi stylish seakan menjadi kelebihan utama keduanya. So, bagi Anda yang bingung menentukan pilihan, berikut komparasi bekas vs bekas oleh kami, antara Honda Jazz RS 2014 atau All New Honda Brio RS 2019 yang harganya mirip sekali.

Jauh sebelum Honda Brio muncul di tahun 2012, Honda Jazz sejak tahun 2004 telah terlebih dahulu menjadi idola kawula muda maupun keluarga muda. Bentuk funky, mesin mumpuni, kabin praktis dan konsumsi BBM irit menjadi kelebihan utama Honda Jazz. Seiring berjalannya waktu, dimensi dari Honda Jazz pun membengkak, terutama dari Jazz dengan kode bodi GD ke GE pada tahun 2008 lantas ke Honda Jazz dengan kode bodi GK di 2014. Honda perlu menelurkan produk 'adiknya' Jazz yakni Brio. Sejak tahun 2013 hingga kini Honda Brio cukup sukses menggantikan peran Jazz yang lebih dahulu sukses di tanah air.

Komparasi Honda Jazz RS CVT 2014 vs All New Honda Brio RS CVT 2019 eksteriornya

Mana yang terbaik dimiliki? Sebuah Honda Jazz tipe RS bekas tahun 2014 atau All New Honda Brio tipe RS tahun 2019?

Pertengahan tahun 2018 lalu PT Honda Prospect Motors mengeluarkan generasi terbaru dari Honda Brio. Mobil ini seakan mewakili 'para pengguna' Jazz beberapa tahun silam. All New Honda Brio lahir dengan bodi kompak, mesin hemat nan kencang, serta akomodasi kabin yang baik. Mobil ini dijual dengan harga yang rationable antara Rp 140 juta (Satya) hingga Rp 191 juta (RS). Harga Brio tipe RS tersebut mirip dengan Honda Jazz tipe RS 2014. Lantas mana yang terbaik untuk dimiliki, baru atau bekas? Simak komparasi bekas vs baru: Honda Jazz RS 2014 vs All New Honda Brio RS 2019, duel sengit Honda pilihan keluarga muda.

1. Harga

Gambar menunjukkan Harga Honda Jazz RS 2014 Di Cintamobil.com

Honda Jazz tipe RS dengan transmisi CVT tahun produksi 2014 dihargai antara Rp 189 sampai Rp 192 juta

Pertama kita bicara harga terlebih dahulu, silahkan Anda cek di listing mobil bekas Cintamobil.com dan masukkan keywords "Honda Jazz RS 2014" maka akan langsung nampak hasil pencarian mobil Honda Jazz bekas RS 2014. Di sana Anda akan menjumpai lebih dari 200 mobil Honda Jazz RS 2014 yang di jual dalam berbagai kondisi maupun jenis transmisi. Mobil tersebut ditawarkan dengan range harga mulai dari Rp 180 juta hingga Rp 192 jutaan. Alias hampir sama dengan All New Honda Brio RS 2019 dengan harga jual Rp 191 juta. Dengan harga sama, jelas sekali kedua mobil ini sangat menggoda untuk keluarga muda. 

Gambar Menunjukkan Harga All New Honda Brio RS CVT 2019 Di Cintamobil.com

Sementara Honda Brio RS termewah dengan transmisi CVT dibanderol Rp 191 juta

2. Performa

Gambar Menunjukkan Mesin L15 Honda Jazz RS 2014

Mesin L15 yang digendong Honda Jazz sudah terbukti punya performa mumpuni dan irit bahan bakar

Sektor performa seakan menjadi kelebihan Honda Jazz RS 2014 dibandingkan dengan All New Honda Brio RS 2019. Karakter dari mesin berkode L15 bertenaga 120 PS atau sekitar 117,5 Hp yang disemburkan pada putaran mesin 6.600 rpm. Membuat akselerasinya sigap, bahkan dari diam hingga sprint ke 100 km/jam hanya butuh waktu sekitar 11 detik saja. Apalagi torsi mesin sebesar 145 Nm di kitiran 4.800 rpm juga cukup membantu mobil ini dari berhenti hingga hendak berjalan. Torque boost resonator pada mobil ini juga memperbaiki karakter mesinnya diputaran rendah, sehingga aksi stop and go dapat dilakukan dengan mudah, sehingga tidak heran konsumsi bahan bakar mobil ini juga termasuk kategori irit.

>>> Berusaha Menantang Rush Dan Terios, Inilah Kelebihan Dan Kekurangan DFSK Glory 560 2019

Gambar MenunjukkanMesin L12 All New Honda Brio RS CVT 2019

Transmisi CVT dikombinasi dengan mesin berkode L12 bawaan All New Honda Brio RS seakan jadi jaminan irit BBM

Jantung mekanis dari All New Honda Brio RS adalah unit berkode L12. Mesin 1.2 liter 4-silinder dengan teknologi katup variabel i-VTEC ini telah teruji serta menawarkan efisiensi bahan bakar dan pengalaman fun-to-drive khas mobil Honda. Secara performa memang tak ada ubahan dari generasi sebelumnya, masih bertenaga 90 PS atau 88,5 dk di putaran mesin 6.000 rpm. Menariknya, dari segi torsi ternyata mesin ini naik sekitar 1 Nm dari Brio generasi sebelumnya keluaran awal (bukan yang terbaru). Kini ia mampu menghasilkan torsi maksimum 110 Nm di putaran mesin 4.800 rpm. Mesin ini menyalurkan tenaga ke roda depan melalui transmisi CVT dengan teknologi Grade Logic Control yang mampu mendeteksi sudut elevasi jalan.

Gambar Menunjukkan Honda Jazz Alvin Bahar

Pembalap papan atas sekelas Alvin Bahar saja pede mengandalkan Honda Jazz untuk bertarung di kelas ITCR Max 1600

Handling seakan sudah menjadi kelebihan mobil keluaran Honda. Dan Honda Jazz RS 2014 sebagai salah satu tipe Honda Jazz generasi ketiga ini bukanlah suatu pengecualian. Honda Jazz RS 2014 ini juga sangat jumawa di lintasan balap turing sirkuit sentul. Nyaris semua pembalap memuji kehandalan Honda Jazz dalam melibas tikungan di sirkuit sentul. Namun, hal yang sama pun akan lekas berlaku untuk All New Honda Brio RS 2019. Kami bahkan berani memprediksi All New Honda Brio RS ini akan banyak dibeli dan dipakai untuk keperluan balap turing di Indonesia karena karakter sporti dan mesin Honda yang terkenal easy tuning alias mudah dinaikkan tenaganya. 

>>> Tips jual beli dari Cintamobil.com lainnya bisa Anda dapatkan di sini

Gambar Menunjukkan All New Honda Brio Balap

Beberapa tahun kedepan, akan semakin ramai pembalap pemula yang menggunakan All New Honda Brio untuk balap

3. Fitur 

Gambar menunjukkan layout dasbor Honda Jazz RS 2014

Soal fitur jelas sekali Honda Jazz RS 2014 ini jauh mengungguli All New Honda Brio RS 2019

Anda tidak akan menemui cruise control, paddle shift, multi information display yang lebih menarik pada All New Honda Brio RS 2019. Belum lagi fitur ultraseat. Dengan fitur ini Anda dengan leluasa dapat mengatur posisi kursi belakang sesuai dengan keinginan Anda. Kursi ini dapat dilipat sandarannya saja, dilipat hanya dudukannya, ataupun direbahkan. Tentu saja fitur seperti ini akan sangat berguna bagi Anda yang suka membawa variasi barang bawaan. Jujur saja, fitur ultraseat ini merupakan salah satu fitur favorit kami, bahkan dikelasnya Honda Jazz adalah satu-satunya yang punya fitur tempat duduk banyak manfaat dan guna ini.

Gambar menunjukkan layout dasbor All New Honda Brio RS CVT 2019

Fitur yang disajikan All New Honda Brio RS 2019 tidak lebih banyak dari Honda Jazz RS 2014

Sedangkan di All New Honda Brio RS 2019, Anda tidak akan menemui fitur-fitur seperti tadi, semuanya standar saja namun tetap berkesan modern dan fungsional. Salah satu fitur favorit kami di All New Honda Brio RS adalah head unit touchscreen 6,1 inchi yang mampu memutar berbagai macam format lagu seperti CD/DVD,AM/FM Radio, iPod/iPhone, Bluetooth dan USB. Tidak hanya itu saja, guna memperbaiki kualitas suara dari audionya, kini keempat speakernya ditemani dengan kehadiran tweeter, sehingga lengkingan suara bernada tinggi dan vokal bisa direproduksi dengan lebih baik dan makin memanjakan telinga.

>>> Dapatkan berbagai harga menarik dari Honda Brio RS berikut

Gambar Menunjukkan Honda Jazz RS 2014

Lampu depan Honda Jazz RS 2014 sudah mengadopsi bohlam tipe LED

Dari luar juga demikian, Honda Jazz RS 2014 mengungguli telak All New Honda Brio RS 2019 di sektor ini, mulai dari headlampnya saja Honda Jazz RS 2014 sudah pakai model projector serta bohlamnya sudah mengadopsi tipe light emitting diode alias LED. Sementara untuk All New Honda Brio RS 2019 masih multireflektor biasa saja tanpa adanya projector apalagi bohlam dengan teknologi high intensity discharge atawa HID atau bahkan LED. Namun, jika Anda suka modifikasi, Anda dapat saja mengganti headlamp set All New Honda Brio RS 2019 ini dengan kepunyaan New Honda Mobilio 2019 yang sudah mengusung model proyektor.

Mobil Honda All New Brio RS CVT 2019

Honda Brio masih menggunakan bohlam tipe halogen biasa dan hadir tanpa proyektor

4. Biaya Servis Dan Pajak

Ilustrasi Biaya servis Honda All New Brio

Membeli mobil dalam keadaan baru akan membebaskan Anda dari rasa was-was mengenai biaya perawatan

Pada poin keempat kali ini All New Honda Brio RS 2019 mengungguli Honda Jazz RS 2014. Karena memang sejatinya membeli mobil dalam keadaan baru akan membebaskan Anda dari rasa was-was mengenai biaya perawatan kendaraan. Apalagi untuk All New Honda Brio RS 2019 periode pembelian diatas bulan Agustus 2018 sudah free jasa servis di bengkel resmi hingga 50,000 kilometer. Untuk biaya servis Honda Jazz RS 2014 memang tergantung kondisi aktual mobil dan part yang diganti. Namun, bicara soal pajak kendaraan bermotor, sepengalaman kami untuk Honda Jazz RS 2014 kepemilikan pertama tanpa memperhitungkan pajak progresif, biaya pajaknya sekitar Rp 3,200,000 alias hampir sama dengan All New Honda Brio RS 2019 yang ada di angka Rp 3,300,000.

>>> Berumur Lebih dari 10 Tahun, Harga Honda CR-V 2009 Sepertiga Harga Baru?

5. Impresi Mengemudi

Gambar Menunjukkan Impresi Mengemudi Honda All New Brio RS

All New Honda Brio RS 2019 merupakan city car paling fun to drive dikelasnya dan juga lebih unggul dari Jazz RS 2014

Kami cukup lama memikirkan siapa yang jadi pemenang pada poin kelima ini, bahkan ketiga narasumber kami yang juga seorang pembalap dan pernah balapan dengan Honda Jazz maupun Brio pun agak bingung mengatakan mana yang terbaik. Tapi memang fakta membuktikan All New Honda Brio RS 2019 lebih baik handlingnya. Hal itu disebabkan karena bodi yang lebih kompak dan aerodinamis, setup suspensi mumpuni, serta ban grip Bridgestone Potenza RE030 yang dipakai All New Brio RS 2019 ini lebih baik dari Bridgestone Turanza yang diusung Honda Jazz RS 2014. Meski keduanya tetap fun to drive untuk dikemudikan sendiri.

6. Kesimpulan

Gambar Menunjukkan Honda Jazz GK

Kami menobatkan Honda Jazz RS 2014 sebagai pemenang dikomparasi kali ini, karena...

Well, meski Honda Jazz RS 2014 ini kalah dari parameter biaya pajak dan servis serta impresi mengemudi. Namun mobil ini jumawa saat berbicara mengenai price to performance serta value for money. Apalagi Honda Jazz adalah salah satu mobil dengan depresiasi harga terendah yang ada di Indonesia. Maka, meskipun dalam keadaan bekas, kami tak ragu memberikan kemenangan pada Honda Jazz RS 2014 atas All New Honda Brio RS 2019. Meski, untuk mencari unit ini dalam keadaan sempurna, Anda membutukan kesabaran dan ketelitian ekstra.

>>> Tips dan trik menarik lainnya selalu ada disini

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe
 
back to top