5 Mobil Bekas Dibawah 60 Juta Rupiah Terbaik

15/11/2017

Jual beli

10 menit

Share this post:
5 Mobil Bekas Dibawah 60 Juta Rupiah Terbaik
Murah bukan berarti murahan. Membeli mobil murah tidak berarti kita menyampingkan kualitas dibandingkan harga. Dengan melihat pasar mobil bekas dan sejarah dari mobil yang akan kita beli, kita bisa membeli mobil bekas dibawah 60 juta dengan kualitas yang masih baik.

Sebelum anda membeli mobil bekas, pastikan untuk melihat harga mobil untuk menghindari terjadinya salah beli. Berikut kami berikan rekomendasi untuk mobil bekas dibawah 60 juta yang mempunyai kualitas yang masih menjanjikan.

1. Honda CR-V

Honda CR-V pertama kali dikeluarkan pada tahun 1995 dan masih diproduksi sampai sekarang. Seiring berkembangnya jaman, Generasi ke 5 dari Honda CR-v telah diresmikan pada bulan Oktober 2016 dan dijadwalkan akan dijual pada bulan Desember mendatang.

 

sebuah mobil Honda CRV berwarna abu abu hitam sedang dipamerkan

Honda CR-V sudah mempunyai teknologi hybrid

Dengan modal Rp. 55 smpai dengan 58 Juta, anda bisa memiliki mobil bekas yang sudah memakai teknologi hybrid ini. Honda CR-V walaupun memiliki bodi besar, tetapi leih kompak dan kuat disbanding dengan model sebelumnya.

2. Honda Jazz

Jika mobil Kijang bisa dikategorikan sebagai mobil sejuta umat Indonesia, Honda jazz merupakan mobil yang juga dimiliki oleh hampir keluarga menengah Indonesia. Memiliki ruang interior 300L, Honda Jazz disebut sebagai mobil yang memiliki ruang leluasa untuk kelasnya. Dengan kapasitas yan besar, Jazz bisa dianggap sebagai mobil yang pas untuk keluarga kecil bahagia.

sebuah mobil Honda Jazz berwarna orange sedang berkendara di jalan pada malam hari

Honda Jazz, kategori mobil keluarga sederhana

Diproduksi dari tahun 2001 sampai dengan sekarang, Jazz dlengkapi dengan fitur mesin 1.2 L, 1.3 L dan 1.4 L, dengan 1.3 L dilengkapi dengan transmisi manual 5 speed. Dengan indikator LED dan warna bodi yang unik, Honda Jazz bisa anda dapatkan harga berkisar antara Rp. 55 sampai dengan 60 juta.

>>> Baca juga: Harga Honda Jazz 2017, Spesifikasi dan Review Lengkap

3. Toyota Yaris

Toyota Yaris merupakan salah satu rekomendasi untuk mobil murah dibawah 60 Juta. Harga bekas mobil ini berkisar antara Rp. 53-55 juta. Dengan kabin yang luas, mobil ini cukup untuk penumpang dengan tinggi lebih dari 180 cm.

sebuah mobil Toyota Yaris berwarna putih sedang diparkir

Toyota Yaris meiliki interior yang luas

Dikenal juga sebagai Toyota Echo dan Toyota Vitz, mobil ini telah diproduksi dari tahun 1999 sampai dengan sekarang. Toyota Yaris tahun terbaru sudah memiliki fitur Hybrid dan dilengkapi dengan mesin 4 silinder. Selain itu, sudah ada fitur satelit radio, bluetooth, USB dan GPS yang akan mempermudah perjalanan anda.

>>> Baca juga: Top 3 Ban Mobil Terbaik dan Terlaris di Indonesia Tahun 2017

4. Kia Optima

Mobil Kia Optima memiliki pilihan mesin berkisar antara  mesin silinder I-4 2,4 L dengan transmisi otomatis kecepatan 6 yang bisa diubah. Mobil ini tergolong hemat dengan ekonomi bahan bakar 23/24 di jalan kota/tol. Diroduksi mulai dari tahun 2000 sampai sekarang, mobil bekas sedan Kia Optima dibanderol seharga Rp. 53-55 juta.

sebuah mobil sedan Kia optima berwarna putih sedang dipamerkan dalam sebuah pameran otomotif

Mobil sedan yang hemat bahan bakar

Interior yang menarik dan memberikan kenyamanan pada kursi depan dan belakang. Selain itu, spesifikasi kabinnya cukup baik membuat penumpang merasa nyaman berada di dalamnya. Kontrol mobil yang mudah digunakan serta fitur keamanan yang memadai membuat mobil ini sayang dilewatkan jika anda ingin membeli mobil murah dibawah 60 juta.

>>> Klik di sini untuk membaca artikel tips&trik jual - beli lainnya!

5. Audi A6

Satu-satunya mobil sedan mewah eksklusif dalam daftar ini. Karena Audi  6 sudah diproduksi mulai dari tahun 1994 sampai sekarang. Hal inilah yang membuat harga mobil bekas sedan mewah ini berkisar antara Rp. 58-60 juta sekarang. Dilengkapi dengan 4 pintu, mobil ini juga dipercantik dengan bemper yang sudah di desain ulang, grille, dan lampu depan dan belakang yang menawan.

sebuah mobil sedan Audi A6 berwarna putih sedang diparkir

Audi A6 merupakan primadona mobil murah dibawah 60 juta

Selain itu, untuk kecepatan, Audi A6 dilengkapi dengan mesin V-6 silinder supercharged 3,0L yang memproduksi tenaga 306HP serta torsi 325lbft dan transmisi power tomatis kecepatan 8. Versi Hybrid mobil ini dilengkapi dengan mesin TSFI 2,0L yang menghasilkan 155kW dan 33kW dari motor elektrik. Kendaraan ini mampu mencapai top speed 62,14mph dengan baterai.

Sekian referensi untuk mobil bekas dibawah 60 juta dari kami. Sebelum membeli, selalu ingat untuk memperhatikan dan memeriksa mobil bekas agar tidak terjadi kekeliruan dalam membeli.  

 
back to top