Wah, Angsuran Mobil Bekas City Car Suzuki Hanya Rp 50 ribu. Mau?

06/07/2018

Event - Promosi
Share this post:
Wah, Angsuran Mobil Bekas City Car Suzuki Hanya Rp 50 ribu. Mau?
Tak hanya mobil baru, mobil bekas juga banyak diburu masyarakat. Apalagi habis lebaran ini juga bertepatan dengan momen anak masuk ke sekolah lagi, penjualan mobil bekas city car Suzuki diprediksi mengalami peningkatan.

Mobil Suzuki dipajang di pameran

Mobil bekas City car Suzuki kembali diburu pasca libur lebaran dan jelang masuk sekolah

Pasar mobil sempat mengalami sedikit kevakuman beberapa hari di bulan Juni 2018 lalu, yaitu pada saat liburan lebaran. Seiring usainya momen hari raya umat muslim tersebut, kini penjualan mobil kembali bergairah lagi.

Data yang dihimpun dari pihak internal Suzuki Auto Value, yaitu program jual beli mobil bekas merek Suzuki yang resmi dimiliki PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menyebutkan penjualan mobil bekas biasanya selalu memberikan kontribusi cukup besar, khususnya segmen city car dan terlebih usai liburan panjang.

"Kontribusi penjualan mobil bekas, khususnya segmen city car di Suzuki Auto Value sangat signifikan. Pada Juni, kontribusi segmen citycar mencapai 44 persen dari total penjualan. Bahkan bulan sebelumnya, kontribusinya mencapai 50 persen untuk wilayah Jakarta, Bekasi dan Tangerang," tutur Hendro Kaligis, Business Development Manager PT SIS, dalam keterangan resmi yang diterima media, Rabu (4/7/2018).

>>> Baca review dan spesifikasi lengkap Suzuki Karimun Wagon R GS 2017

Gambar banner Suzuki Auto Value

Penjualan mobil bekas merek Suzuki di Suzuki Auto Value berkontribusi besar pada PT SIS

Mengapa mobil bekas city car begitu diminati?

Hendro mengungkapkan alasan mengapa mobil bekas city car di Suzuki Auto Value banyak dicari. Intinya adalah sesuai kebutuhan konsumen.

"Para calon konsumen yang menghubungi jaringan kami mengatakan bahwa mereka membutuhkan mobil yang memiliki konsumsi bahan bakar yang efisien, lincah untuk keperluan dalam kota, harga yang terjangkau dan yang paling penting kualitas terjamin," kata Hendro.

Selain sesuai dengan kebutuhan konsumen, peningkatan penjualan mobil bekas city car juga dikarenakan bebarengan dengan momen anak-anak masuk sekolah lagi usai libur lebaran.

"Dalam satu minggu terakhir, jaringan kami sudah menerima beberapa permintaan citycar bekas, paling banyak konsumen mencari tipe Karimun Wagon R dan Swift," tegasnya.

Nah, demi lebih mendongkrak minat konsumen pada mobil bekas city car Suzuki, ada program menarik yang diluncurkan oleh Suzuki Auto Value, namanya Be Cool Back To School.

Program ini memberikan tawaran menggiurkan bagi konsumen yang membeli mobil bekas city car Suzuki di Suzuki Auto Value bisa memilih opsi kredit dengan angsuran ringan mulai Rp 50.000 per hari.

>>> Beragam berita pasar mobil yang lain bisa Anda dapatkan di sini

Program penjualan Auto Value Back To School

Masuk sekolah lagi, Suzuki luncurkan program Be Cool Back To School

Konsumen tak perlu ragu soal kualitas kendaraan sebab mobil-mobil bekas Suzuki yang dijual di Suzuki Auto Value sudah mendapatkan Sertifikasi Mutu Kendaraan atau Certified Used Car resmi dari PT SIS. Selain itu, ada garansinya juga yang berlaku di seluruh Indonesia.

"Dengan sertifikat ini Suzuki Auto Value memberikan pelayanan terbaik dalam jual beli kendaraan bekas yang aman dan nyaman," tegas Hendro.

Bagaimana, minat beli mobil bekas city car Suzuki?

>>> Cari mobil buat keluarga? Di cintamobil.com saja, koleksinya banyak harganya juga menguntungkan!

Satu-satunya anggota redaksi yang berbasis di Jawa Tengah. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2017 sebagai Content Writer. Saat ini, kerap menulis berbagai informasi seputar lalu lintas dan perkembangan transportasi di Indonesia.
 
back to top