Uji Langsung Ban Baru Turanza 6, Lebih Senyap dan Minim Guncangan

05/02/2025

Event - Promosi

3 menit

Share this post:
Uji Langsung Ban Baru Turanza 6, Lebih Senyap dan Minim Guncangan
Bridgestone Turanza 6 didesain khusus sehingga memberikan kenyamanan lebih, mampu meredam kebisingan dan mampu membuat getaran semakin minim.

Setelah diluncurkan, Bridgestone ajak awak media untuk membuktikan keandalan Turanza 6
Setelah diluncurkan, Bridgestone ajak awak media untuk membuktikan keandalan Turanza 6


PT Bridgestone Tire Indonesia belum lama ini merilis Turanza 6 yang menyasar segmen ban comfort touring premium yang dapat banyak penyegaran yang membuat performanya meningkat.

Tak ingin menunggu waktu lama, Bridgeston pun mengajak awak media untuk membuktikan langsung keandalan Turanza 6 langsung di pabriknya, Kawasan Industri Surya Cipta, Karawang, Jawa Barat.

President Director Bridgestone Indonesia Mukiat Sutikno mengatakan, dengan mengusung teknologi enliten, dengan Turanza 6 kami tidak hanya menghadirkan produk yang unggul dari sisi performa, tetapi juga selaras dengan komitmen terhadap keberlanjutan.

"Teknologi terbaru dalam ban ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen modern yang mengutamakan comfort dan safety yang optimal dengan performa terbaik di jalan basah dan kering, apa pun tenaga penggerak mobilnya, baik ICE maupun EV," kata Mukiat dalam acara peluncuran Turanza 6 di Kawasan GBK Senayan Jakarta, Rabu (22/1).

>>> Baca juga berita otomotif lainnya di sini

Teknologi Enliten

Bridgestone Turanza 6, dikembangkan dengan teknologi Enliten, sehingga dapat meningkatkan kinerja di berbagai aspek sekaligus mengurangi dampak lingkungan. Menyediakan pengalaman berkendara yang halus dan nyaman dengan tingkat kebisingan yang lebih rendah. Performa grip basah ban ini telah ditingkatkan dengan teknologi baru, dan efisiensi energinya juga telah ditingkatkan.

Bridgestone Turanza 6
Bridgestone Turanza 6

Dengan teknologi ini Bridgestone Turanza 6 mampu menekan C02 lebih baik, mampu membantu efisiensi konsumsi bahan bakar. Selain itu, Turanza 6 ini diklaim memiliki jarak tempuh yang lebih panjang, dan mampu menunjang performance.

Soal keamanan, ban Bridgestone ini memiliki sistem keamanan dan driving performance, bahkan Turanza 6 diklaim akan jauh lebih aman dan nyaman meski dalam keadaan hujan.

>>> Bridgestone Turanza T005A Jadi Ban OEM Honda City Hatchback RS

Jajal Langsung

Lintasan yang dilalui mewakili kondisi jalan di Indonesia, mencakup jalan basah, jalan aspal, jalan beton, jalur tidak rata dan bergelombang, serta lintasan slalom. Test dilakukan dengan membandingkan langsung Turanza 6 dengan ban kompetitor

Melintasi area tikungan basah, kendaraan mengitari trek dengan kecepatan maksimal dibatasi 60 km/jam. Mobil ini terasa stabil, tidak limbung dan kokoh karena ban mampu mencengkeram aspal. Ini menjadi salah satu pembeda dengan kompetitor.

Lebih senyap dan minim guncangan
Lebih senyap dan minim guncangan

Di permukaan jalan berbatu dan bergelombang Turanza 6 mampu meredam guncangan dan kebisingan dalam kabin. Mobil juga terasa lebih stabil tanpa harus melakukan kereksi setir akibat under dan oversteer.

Saat melewati jalanan aspal normal, tingkat kebisingan antara ban kompetitor dengan Turanza 6 tidak ada perbedaan signifikan. Namun, saat melewati jalanan beton, performa dari Turanza 6 terasa menonjol, di mana jarum Noise Meter menunjukkan di angka 60-63 dB dengan kecepatan sekitar 80 km per jam.

>>> Bridgestone Luncurkan Turanza 6, Cocok Dipakai Mobil Listrik

Menggeluti dunia Jurnalistik sejak 2013, berbagai desk berita umum telah dilakoninya. Mulai dari kriminal dan metropolitan, seleb dan gaya, kesehatan dan lingkungan, ekonomi bisnis, serta kepemerintahan. Terakhir, yakni di 2020 mulai jatuh cinta dengan Otomotif. Kata siapa perempuan nggak
 
back to top