Toyota Avanza Jadi Transportasi Tenaga Medis Mengantar Spesimen Corona

05/06/2020

Event - Promosi

3 menit

Share this post:
Toyota Avanza Jadi Transportasi Tenaga Medis Mengantar Spesimen Corona
Toyota Astra Motor menyediakan mobilitas untuk tenaga medis mengantar spesimen ke laboratorium. Ada 4 unit Toyota Avanza yang disiapkan untuk layanan tersebut.

Penyebaran virus corona masih berlanjut. Di Indonesia pun demikian, angka penyebaran masih terus meningkat dan belum menunjukan tanda akan menurun. 

Tenaga medis pun masih menjadi garda terdepan dalam memerangi penyebaran virus corona. Toyota pun ingin mengambil bagian dalam membantu tenaga medis memerangi virus Covid-19. 

Toyota Avanza

Toyota Avanza bekas menjadi mobilitas tenaga medis dalam pengantaran spesimen 

Melalui Toyota Mobility Foundation (TMF) pabrikan asal Jepang itu menyediakan layanan transportasi untuk tenaga medis busa secara aman dan efisien mengantarkan sampel spesimen ke laboratorium di Indonesia. 

>>> Honda CR-V Facelift Masuk ASEAN, Vietnam Jadi Negara Pertama

Pemilihan Toyota Avanza Bukan Tanpa Alasan

Layanan ini didukung oleh PT Toyota Astra Motor bersama dengan Toyota Daihatsu Engineering & Manufacturing Co.,Ltd. Setidaknya ada empat unit mobil yang disediakan untuk enam institusi medis di wilayah Jakarta Utara dan Bekasi. 

Toyota Avanza dipilih sebagai keempat mobil yang melayani transportasi tenaga medis dalam mengantarkan spesimen ke laboratorium yang sudah ditentukan. 

"Unit yang dibutuhkan yang agile / compact tapi juga utility dan capacitynya cukup baik. Avanza rasanya cocok," jelas Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor Anton Jimmi Suwandy saat diminta keterangannya, Jumat (5/6/2020). 

>>> Dealer Boleh Buka Lagi, Penjualan Mobil Online Masih Bakal Berlanjut

Supaya tetap aman dan terhindar dari virus, Toyota memasang air purifier di dalam mobil. Jok mobil juga dilapisi plastik yang diganti secara berkala. Mobil juga bakal lebih sering dibersihkan. 

Toyota Avanza

Interior Toyota Avanza dilapisi plastik untuk menjaga kehigienisan

Mirip-mirip dengan layanan transportasi berbasis aplikasi, nantinya tenaga medis yang membutuhkan transportasi untuk membawa sampel spesimen ke laboratorium bisa memesannya melalui aplikasi di ponsel dengan menentukan titik pengantaran dan waktu. 

>>> Masa Transisi Jakarta Jadi Asa untuk Pulihkan Penjualan Mobil Baru

Ini tentu lebih memudahkan dan efisien dalam pengantaran sampel sehingga bisa lebih cepat tertangani. 

Bukan yang Pertama

Rencananya, layanan ini akan beroperasi selama tiga bulan ke depan terhitung mulai hari ini (5/6/2020). 

Sejak April, TMF telah menyediakan layanan serupa di Bangkok dan juga Manila. Tujuannya untuk mengurangi beban tenaga medis dalam melakukan pengantaran spesimen sehingga virus corona bisa lebih cepat tertangani. 

Toyota Avanza

Petugas medis mengantar spesimen ke laboratorium

Sedangkan bagi TAM, ini juga bukan kontribusi pertama dalam membantu memerangi virus corona. Diketahui, sebelumnya TAM menggaet Palang Merah Indonesia untuk menyediakan armada untuk membantu menekan angka penyebaran virus corona di Tanah Air. 

"TAM juga ada project lain dengan Innova ambulance dan Dyna misalnya untuk PMI," sebut Anton. 
 

>>> Dapatkan berbagai berita mobil terlengkap ada di Cintamobil.com

Menjadi jurnalis otomotif di salah satu media ternama di Indonesia sejak 2016 dan telah memiliki ragam pengalaman menguji mobil hingga mengunjungi pameran otomotif tingkat dunia. Bergabung sebagai Editor di Cintamobil sejak tahun 2020. Lulusan Universitas Trisakti ini mengawali karir sebagai jurnal
 
back to top