Naik Yaris, Kalle Rovanpera Jadi Juara Termuda di Rally Estonia 2021

19/07/2021

Event - Promosi

3 menit

Share this post:
Naik Yaris, Kalle Rovanpera Jadi Juara Termuda di Rally Estonia 2021
Pereli Toyota Gazoo Racing WRT, Kalle Rovanpera berhasil memenangkan Rally Estonia 2021. Capaian tersebut menjadi rekor tersendiri bagi sang pereli Finlandia.

Di hari terakhir Rally Estonia (18/7), Ott Tanak dan Thierry Neuville dari Hyundai Motorsport WRT menyapu bersih keenam SS (Special Stage) pada hari tersebut.

Namun, penampilan dominan mereka tidak bisa menggoyahkan posisi Kalle Rovanpera yang mengendarai Toyota Yaris dan tampil sebagai pemenang seri WRC di Estonia.

Rovanpera Mencatatkan Sejarah

Dalam kemenangan tersebut, Kalle Rovanpera pun memecahkan rekor sebagai pereli termuda yang memenangkan event kejuaraan dunia rally (WRC) di usia 20 tahun. Uniknya, gelar tersebut sebelumnya dipegang oleh Jari-Matti Latvala yang kini menjadi bosnya di Toyota Gazoo Racing WRT.

>>> Drama Lewis Hamilton vs Max Verstappen Memanas di F1 Inggris 2021

Gambar Rovanpera Naik Podium

Rovanpera jadi pereli termuda yang menjuarai seri di WRC

Pada hari terakhir Rally Estonia 2021 dengan lintasan berdebu ini, Kalle Rovanpera unggul 59,9 detik dari pereli tim Hyundai, Craig Breen yang berada di urutan kedua. Pereli yang kini tinggal di Estonia ini pun merayakan kemenangannya di podium bersama sang ayah, mantan pereli Harri Rovanpera.

Kemenangan ini menjadi yang pertama bagi pereli Finlandia dalam kejuaraan WRC sejak Latvala memenangkan Rally Australia pada 2018. Finlandia sendiri dikenal sebagai salah satu negara yang menghasilkan talenta-talenta cemerlang di dunia rally.

“Ini adalah musim yang sulit sekaligus menyenangkan untuk mendapatkan kemenangan pertama saya di sini, di Estonia,” ungkap Kalle Rovanpera.

Dalam empat seri terakhir, Rovanpera telah mengalami serangkaian hasil mengecewakan dengan hanya finish sekali di enam besar.

Gambar Thierry Neuville

Thierry Neuville harus puas di posisi ketiga

"Ini hampir seperti membalap di rumah bagi saya sekarang dan banyak penggemar Estonia mendukung saya. Hasil kami belum begitu bagus tetapi kami telah membuktikan kecepatannya ada di sana. Menjadi pemenang termuda adalah hal yang luar biasa. Itu bisa saja terjadi sebelumnya, tetapi sekarang di sini," lanjutnya.

Thierry Neuville dari Hyundai Motorsport WRT melengkapi podium di posisi ketiga Rally Estonia 2021. Sang juara dunia bertahan yang juga andalan tim Toyota Gazoo Racing WRT, Sebastien Ogier berada di urutan empat dan rekan setimnya Elfyn Evans melengkapi posisi lima besar.

>>> Airbag Tak Mengembang, Jeep Grand Cherokee Ringsek Tabrak Truk di Tol Kanci

Berikut hasil lomba Rally Estonia 2021:

Gambar Hasil Rally Estonia 2021

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif di tahun 2017, Taufan mengisi berbagai posisi mulai dari reporter, test driver, dan host untuk salah satu portal berita otomotif nasional. Kini, Ia bergabung sebagai content writer di Cintamobil.com. Taufan merupakan lulusan Hubungan Internasional Fakultas
 
back to top