Pelantikan Pengurus Pusat PSF, Tetapkan Kebijakan Baru

04/12/2019

Event - Promosi

5 menit

Share this post:
Pelantikan Pengurus Pusat PSF, Tetapkan Kebijakan Baru
Pelantikan Pengurus Pusat PSF Periode 2019-2022 sudah dilaksanakan. Ada beberapa kebijakan yang ditetapkan termasuk rancangan aktifitas komunitas Mitsubishi Pajero Sport ini untuk tahun depan.

Komunitas Pajero Sport Family (PSF) belum lama ini sukses menyelenggarakan Pelantikan Pengurus Pusat PSF Periode 2019-2022. Kegiatan ini juga sekaligus digabung dengan Pra-Rapat Kerja untuk menyusun agenda komunitas selama tahun depan.

>>> PSF Chapter Semarang Raya Dikukuhkan

Berlangsung di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (30/11/2019), Heru Firdausi, resmi dilantik sebagai Ketua Umum PSF Periode 2019-2022. Dan untuk masa kepemimpinannya selama tiga tahun ke depan, Heru pun telah menetapkan sejumlah visi misinya.

Ingin Semua Member Aktif Disetiap Kegiatan

anggota Pajero Sport Family

Pengurus Pusat PSF yang baru

>>> Promo mobil baru Mitsubishi terbaik ada disini

Dalam pemaparannya Heru menyebutkan jika selama masa kepengurusannya ingin agar seluruh elemen dalam komunitas berperan aktif. "Saya harap semua elemen dalam komunitas ini termasuk pengurus bisa aktif menjalankan tugasnya sesuai dengan bidang masing-masing," kata dia.

Ia pun menuturkan, nantinya semua kebijakan dari internal PSF akan diputuskan melalui Ketua Umum. "Karena segala sesuatu yang bersifat internal komunitas akan dibicarakan oleh seluruh pengurus. Untuk kemudian diputuskan setelah menyesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan dalam komunitas," ucap Heru.

Berharap Lebih Solid Layaknya Keluarga

rapat anggota Pajero Sport Family

Susun agenda untuk kegiatan tahun depan

>>> Banyak pilihan Mitsubishi Pajero Sport bekas disini

Lebih lanjut Heru juga menuturkan dalam Pelantikan Pengurus Pusat PSF Periode 2019-2022 ini. Ia berharap agar semua anggota lebih solid dan saling bantu membantu layaknya sebuah keluarga. "PSF bukan hanya organisasi pemilik Mitsubishi Pajero Sport, tapi juga menjadi keluarga yang akan selalu membantu dan menopang satu sama lain," tukasnya.

Sementara perihal kegiatan di 2020, Heru menekankan bahwa semua agenda akan dibahas lebih lanjut secara mendalam dalam Rapat kerja PSF berikutnya setelah kegiatan Pelantikan Pengurus Pusat PSF Periode 2019-2022 ini.

>>> Berita komunitas lainnya ada disini

Sudah menulis di media online sejak 2009, Pras sangat berpengalaman di bidang otomotif. Pria penggemar mobil modifikasi ini sudah mencicipi berbagai jenis mobil, mulai LCGC hingga Hypercar. Pras menjadi anggota tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019.
 
back to top