Nama VR46 Sudah Berkibar Lagi di Podium

11/01/2022

Event - Promosi

4 menit

Share this post:
Nama VR46 Sudah Berkibar Lagi di Podium
Valentino Rossi memang sudah pensiun di MotoGP, tetapi pebalap berjuluk VR46 tersebut rupanya masih belum puas untuk membalap di berbagai ajang lainnya.

Sebelum pensiun, Rossi sempat berharap untuk naik ke podium MotoGP untuk terakhir kalinya. Namun, kesempatan itu tak pernah datang kepada sang pebalap hingga musim MotoGP 2021 berakhir.

Setahun berselang, nama VR46 pun kembali berkibar di ajang balap ketahanan Gulf 12 Hours yang digelar di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi akhir pekan lalu. Sayangnya, Valentino Rossi yang seharusnya menjadi salah satu pengemudi harus absen setelah melakukan kontak erat terhadap pengidap COVID-19. Akhirnya, Rossi pun harus melakukan karantina mandiri di kampung halamannya.

Tetap Berlaga Meski Tanpa Rossi

Meski tanpa Rossi, tim Monster VR46 Kessel Racing akhirnya tetap berlaga dengan pebalap pengganti, David Fumanelli. Awalnya, Rossi akan bertandem dengan Luca Marini, adik sekaligus pebalap Mooney 46 Racing Team di MotoGP dan Alessio 'Uccio' Salucci, sahabat karib dari Rossi.

>>> Review Ferrari Portofino M 2021: Fitur Makin Lengkap Dengan Tenaga Lebih Besar

Gambar Monster VR46 Kessel Racing

Meski Rossi harus absen, tim Monster VR46 Kessel Racing tetap tampil kompetitif sepanjang perlombaan

Sejak awal pekan balapan, trio pebalap yang membawa mobil Ferrari 488 GT3 tersebut tampil kompetitif. Mereka melakukan sesi kualifikasi dengan sangat baik dan bisa memulai balapan dari posisi keempat.

Pada enam jam pertama, Monster VR46 Kessel Racing pun berada di posisi kelima di klasifikasi umum dan masuk dalam satu grup berisi empat mobil yang memperebutkan posisi kedua di kelas Pro-Am. Pada akhirnya, skuad ini finis kedua di kelas tersebut. Di klasifikasi umum, mereka pun finis ke tiga.

Bukan Raihan Podium yang Pertama Bagi VR46

Hasil positif ini bukanlah yang pertama bagi tim VR46 di ajang balap ketahanan. Di tahun 2019, mereka menjuarai kelas Pro-Am dan finis ketiga di klasifikasi umum. Sementara di tahun sebelumnya, mereka finis kedua di kelas Pro-Am, namun sayangnya gagal podium di klasifikasi umum.

>>> Balapan Terakhir Valentino Rossi Dipenuhi Kejutan dan Nostalgia

Gambar Monster VR46 Kessel Racing Naik Podium

Akhirnya nama VR46 bisa kembali berkibar di podium

Penggemar Valentino Rossi tak perlu khawatir. Karena, setelah ia menyelesaikan karantina mandiri di Tavullia, pebalap berjuluk The Doctor ini akan kembali berlaga di ajang balap mobil lainnya.

Tak hanya balap ketahanan, kabarnya Rossi juga tertarik untuk kembali mencicipi ajang balap reli kompetitif. Jangan salah, selain gelar juara MotoGP, ia juga memiliki 7 gelar juara Reli Monza lho!

>>> Temukan Mobil Bekas Idaman Anda di Sini

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif di tahun 2017, Taufan mengisi berbagai posisi mulai dari reporter, test driver, dan host untuk salah satu portal berita otomotif nasional. Kini, Ia bergabung sebagai content writer di Cintamobil.com. Taufan merupakan lulusan Hubungan Internasional Fakultas
 
back to top